Tandon Air di Desa Ngranget: Harapan Baru Hasil Kerja Keras Satgas TMMD ke-125 di Madiun.

Madiun, 16 Agustus, 2025 — Di kaki bukit yang sunyi, langkah-langkah berat terdengar beriringan. Bukan dentuman senjata yang mereka bawa, melainkan beban material di pundak yang menggesek baju loreng mereka. Matahari pagi memancar hangat, namun peluh yang mengalir di dahi para prajurit Satgas TMMD ke-125 Kodim 0803/Madiun terasa lebih panas dari sekadar cahaya.
Medan yang terjal dan licin menjadi tantangan tersendiri. Setiap langkah harus diperhitungkan, setiap tarikan napas menjadi bagian dari irama perjuangan. Mereka memanggul besi, pipa, dan peralatan, semua demi satu tujuan: membangun tandon air yang akan menjadi sumber kehidupan warga di lereng perbukitan Desa Ngranget.
“Tandon ini bukan sekadar wadah air,” ucap Serda Suyono, salah satu anggota Satgas, sambil menghela napas. “Ini adalah penampung harapan, agar warga tak lagi kesulitan mendapatkan air bersih.” tandanya.
Program pipanisasi yang dijalankan Satgas TMMD ini menjadi jawaban atas mimpi lama warga. Air yang kelak mengalir dari bukit akan meringankan langkah mereka, tak lagi harus menempuh jarak jauh hanya untuk menimba.
Di tengah beratnya beban dan panjangnya jalur pendakian, semangat tak pernah pudar. Mereka tahu, setiap tetes keringat yang jatuh hari ini akan menjadi aliran air yang menghidupi besok.



