Satgas Yonif 512/QY: Membangun Komunikasi Sosial dengan Masyarakat Perbatasan

Distrik Web, Kabupaten Keerom, Papua – Suasana hangat dan penuh kekeluargaan terpancar dari momen kebersamaan antara Satgas Yonif 512/QY Pos Unggalom dengan masyarakat Kampung Unggalom, Distrik Web. Tak ada sekat antara prajurit dan warga, semua larut dalam keakraban saat duduk bersama di dalam rumah dan halaman rumah warga, saling bercerita dan berbagi kisah kehidupan. Selasa, (24/6/2025).

Kegiatan ini menjadi wujud nyata pendekatan humanis yang dijalankan Satgas Yonif 512/QY dalam membangun komunikasi sosial yang erat dan tulus bersama masyarakat perbatasan.

Bapa Demas, salah satu masyarakat menyampaikan rasa syukur atas perhatian yang diberikan oleh Satgas Yonif 512/QY.
“Kami senang dan merasa dihargai. Mereka tidak hanya datang sebagai tentara, tapi sebagai keluarga. Duduk bercerita begini membuat kami merasa lebih dekat,” ujarnya.

Kehangatan yang terbangun dari obrolan sederhana mampu menumbuhkan rasa saling percaya dan persaudaraan yang kuat antara TNI dan rakyat.

Kegiatan seperti ini akan terus dilaksanakan untuk mempererat hubungan dan memastikan kehadiran Satgas Yonif 512/QY bukan hanya dirasakan secara fisik, tapi juga secara emosional oleh masyarakat perbatasan.