Satgas Yonif 511/DY dan Warga Lakukan Gotong Royong Wujudkan Lingkungan Sehat serta Perkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat di Lanny Jaya

Lanny Jaya – Anggota Satgas Yonif 511/DY Pos Malagaineri bersama masyarakat Desa Lowanom melaksanakan kegiatan gotong royong membersihkan lingkungan sekitar, Senin (6/10/2025). Kegiatan ini bertujuan menciptakan lingkungan yang bersih, sehat, dan mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat setempat.

Dantim 2 Pos Malagaineri, Serda Fahrizal, memimpin langsung kegiatan yang diikuti seluruh anggota pos bersama warga. Ia menegaskan bahwa kerja bakti ini bukan hanya menjaga kebersihan, tetapi juga memperkuat rasa kebersamaan dan semangat gotong royong di wilayah binaan.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin menumbuhkan kesadaran bersama bahwa menjaga kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab semua pihak. Selain itu, kegiatan ini juga mempererat hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat di Desa Lowanom,” ujar Serda Fahrizal.

Kegiatan yang dilakukan secara bergotong royong tersebut disambut antusias oleh warga. Mereka bekerja bersama membersihkan jalan desa, selokan, dan area sekitar rumah warga agar terlihat lebih rapi, bersih, serta nyaman untuk beraktivitas sehari-hari.

Bapak Martinus (43), selaku perangkat Desa Lowanom, menyampaikan apresiasi atas kehadiran dan bantuan prajurit Satgas Yonif 511/DY. “Kami sangat berterima kasih kepada bapak-bapak TNI yang telah membantu membersihkan desa kami. Semoga kegiatan seperti ini terus berlanjut,” ucapnya.

Melalui kegiatan ini, Satgas Yonif 511/DY menunjukkan komitmennya menjaga kemanunggalan TNI dengan rakyat di wilayah Papua. Diharapkan kebersamaan yang terjalin dapat menjadi kekuatan dalam menjaga persatuan serta memperkuat rasa saling percaya antara TNI dan masyarakat.