Satgas TMMD ke-126 Mojokerto Gelar Penyuluhan Adminduk Tingkatkan Pelayanan Publik Desa Sumbertanggul

Mojokerto – Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 0815/Mojokerto kembali melanjutkan sasaran nonfisik dengan menggelar penyuluhan Pemberdayaan Masyarakat dan Desa. Kegiatan ini berfokus pada Pelayanan Publik dan Administrasi Kependudukan di Desa Sumbertanggul, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Rabu (15/10/2025).
Sosialisasi ini bertujuan meningkatkan pemahaman masyarakat terhadap pentingnya administrasi kependudukan yang benar. Narasumber dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kabupaten Mojokerto, Adi Sucipto dan Siti Mariyah, menjelaskan secara rinci prosedur pengurusan dokumen kependudukan dan layanan publik terkait.
Kepala Desa Sumbertanggul, Candra Pambudi, S.T., menyampaikan apresiasi atas inisiatif TMMD dan Dukcapil. “Kami sangat terbantu. Warga kini lebih memahami tata cara pengurusan dokumen Adminduk. Ini penting untuk kepastian hukum dan peningkatan layanan publik,” ungkapnya.
Kegiatan ini juga dihadiri Anggota Satgas TMMD 126/Mojokerto, Serka Indra Rizal Subekti, Serda Fiar, Kopka Erwin, dan Pratu Solikhan, bersama Babinkamtibmas, perangkat desa, serta puluhan warga yang tampak antusias mengikuti penyuluhan hingga selesai.
Seluruh rangkaian kegiatan penyuluhan nonfisik TMMD ke-126 berlangsung tertib dan lancar. Melalui kegiatan ini, Kodim 0815/Mojokerto terus menegaskan komitmennya mendukung pembangunan yang berkelanjutan, tidak hanya dalam bentuk fisik, tetapi juga penguatan sumber daya manusia dan pelayanan masyarakat.



