Satgas TMMD ke-126 Kodim 0815/Mojokerto Perkuat Struktur Atap SDN Sumbertanggul 2 Demi Ketahanan Bangunan

Mojokerto – Semangat gotong royong kembali terlihat dalam kegiatan TMMD ke-126 Kodim 0815/Mojokerto. Sejumlah personel Satgas bersama warga memperkuat struktur atap gedung SDN Sumbertanggul 2, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, pada Jumat (10/10/2025).

Sasaran fisik pekerjaan kali ini berfokus pada pengecoran balok pengikat (ring balok) di bagian atas bangunan sekolah. Langkah ini menjadi tahapan penting dalam proses pembangunan agar struktur gedung semakin kuat, stabil, dan tahan terhadap cuaca ekstrem.

Menurut Danki Satgas TMMD ke-126 Kapten Inf Warsito, kegiatan tersebut bertujuan memperkuat struktur atap sekaligus mencegah kebocoran di musim hujan. “Pengecoran juga berfungsi menjaga keseimbangan konstruksi antara dinding dan atap,” ujarnya di sela kegiatan.

Pantauan di lapangan menunjukkan personel Satgas bekerja dengan penuh semangat dan kekompakan. Beberapa anggota melakukan pengecoran di atas atap, sementara lainnya menyalurkan adukan semen secara estafet dari bawah, memperlihatkan sinergi yang solid antara TNI dan masyarakat.

Kehadiran Satgas TMMD di tengah masyarakat bukan hanya mempercepat pembangunan infrastruktur, tetapi juga menumbuhkan semangat kebersamaan. Gotong royong menjadi cerminan nyata kemanunggalan TNI dengan rakyat dalam mendukung pembangunan desa.

Melalui kegiatan TMMD ini, diharapkan hasil pembangunan dapat dimanfaatkan secara maksimal oleh masyarakat dan memberi manfaat jangka panjang bagi dunia pendidikan, terutama bagi siswa SDN Sumbertanggul 2 yang menjadi penerus bangsa.