Personel Kodim 0815/Mojokerto Hadiri Doa Syukur Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025

MOJOKERTO – Personel Kodim 0815/Mojokerto menghadiri Doa Syukur Bersama pada peringatan Hari Pahlawan 2025 di Masjid Roudhotul Iman Makorem 082/CPYJ, Jumat (07/11/2025). Kegiatan dipimpin Ustad M. Zainuri, S.Pd.I dan berlangsung khidmat sebagai penghormatan terhadap jasa para pahlawan bangsa. “Doa syukur ini menjadi pengingat tentang pengorbanan para pahlawan yang tidak boleh dilupakan,” ungkap Ustad Zainuri.
Doa Syukur Bersama ini digelar sebagai wujud rasa syukur serta bentuk penghormatan kepada para pejuang yang telah mengorbankan jiwa raga demi kemerdekaan Indonesia. Kegiatan dipimpin oleh Letkol CAJ Mugi Santoso, Kasi Pers Rem 082/CPYJ, selaku penanggung jawab kegiatan yang memastikan seluruh rangkaian berjalan tertib serta penuh kekhidmatan.
Turut hadir Kasdim 0815/Mojokerto Mayor Inf Suwadi mewakili Dandim 0815/Mojokerto, Pabungdim Mayor Inf Desto Jumeno, para Kasi dan Pasi Rem 082/CPYJ, Danramil, serta anggota jajaran Kodim 0815/Mojokerto. Kehadiran para unsur pimpinan menegaskan komitmen satuan dalam menjaga nilai perjuangan dan semangat kepahlawanan sebagai pedoman dalam pengabdian.
Rangkaian kegiatan diawali dengan pelaksanaan salat Jumat yang dipimpin serta dikhotbahi Ustad M. Zainuri, S.Pd.I. Usai ibadah, acara dilanjutkan dengan pembacaan surat Yasin sebagai refleksi dan pengingat atas jasa para pahlawan bangsa yang telah berjuang mempertahankan NKRI dengan pengorbanan yang tidak ternilai.
Momentum doa bersama ini diharapkan memperkuat nilai-nilai kepahlawanan di lingkungan prajurit dan PNS Kodim 0815/Mojokerto. Pelaksanaan kegiatan juga menjadi sarana mempertebal rasa syukur sekaligus mempererat kebersamaan antaranggota dalam menjaga soliditas satuan serta loyalitas kepada tugas.
Dengan terselenggaranya kegiatan Doa Syukur Bersama ini, diharapkan semangat pengabdian para prajurit terus meningkat. Nilai perjuangan para pahlawan dapat menjadi inspirasi dalam menjalankan tugas ke depan, sehingga pengabdian kepada bangsa dan negara semakin kuat serta membawa manfaat bagi masyarakat.



