Pangdam V/Brawijaya Kenalkan Nilai Kebangsaan dan Teknologi Topografi kepada Taruna Nusantara di Surabaya

Surabaya,- Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Rudy Saladin, M.A., memberikan pembekalan Wawasan kebangsaan kepada Ratusan siswa kelas X Taruna Nusantara Kampus Malang. Kegiatan inspiratif ini berlangsung di Gedung Balai Prajurit Makodam V/Brawijaya, Surabaya, pada Rabu, 23 April 2025. “Generasi muda adalah tumpuan masa depan bangsa,” ujar Pangdam V/Brawijaya.

Dalam pembekalan tersebut, Pangdam V/Brawijaya menekankan pentingnya nilai-nilai kebangsaan, cinta tanah air, dan semangat bela negara bagi generasi muda. Beliau juga berbagi pengalaman dan pengetahuan seputar dunia kemiliteran kepada para taruna. Para taruna tampak antusias mengikuti pembekalan tersebut.

Selain pembekalan wawasan kebangsaan, kegiatan tersebut juga dimeriahkan dengan pameran alat-alat topografi dari Topdam V/Brawijaya. Kasi Prodmattop Topdam V/Brawijaya, Mayor CTP Agung Prabowo, beserta empat anggotanya turut hadir dan memberikan dukungan.

Berbagai peralatan topografi canggih dipamerkan, antara lain Drone VTOL, GPS Garmin handheld, alat ukur Total Station, Theodolite, Waterpass, peta topografi, dan protaktor. Para taruna berkesempatan untuk melihat dan mempelajari cara kerja alat-alat tersebut.

Pangdam V/Brawijaya menyampaikan apresiasi kepada Topdam V/Brawijaya, khususnya tim yang bertugas menjelaskan fungsi dan cara kerja alat-alat topografi. Pameran ini diharapkan dapat menambah wawasan para taruna tentang ilmu dan teknologi di bidang topografi.

Diharapkan, pembekalan dan pameran ini dapat meningkatkan wawasan kebangsaan, cinta tanah air, dan semangat bela negara para Taruna Nusantara. Semoga mereka kelak menjadi generasi penerus bangsa yang tangguh dan berintegritas.