Koramil Gudo Laksanakan Kerja Bhakti Perbaiki Rumah Warga Terdampak Angin Puting Beliung

Jombang – Bersinergi dengan semua elemen masyarakat, anggota Koramil Gudo melakukan kerja bhakti untuk memperbaiki rumah warga yang terdampak angin puting beliung, bertempat di Desa Kedungturi Kecamatan Gudo.

Dengan rasa penuh semangat TNI bekerja sama dengan warga melakukan kerja bhakti membantu korban angin puting beliung membersihkan material atap rumah seperti genteng, seng/spandek.

“Kegiatan ini dilakukan bersama warga setempat dan bertujuan untuk membantu meringankan beban warga yang terkena dampak bencana” ungkap Babinsa Serka Maslur Budi

Dengan demikian, TNI terus menunjukkan komitmennya dalam membantu masyarakat yang terkena dampak bencana alam. jelasnya.