Komitmen TNI dalam Ketahanan Pangan, Babinsa Lakukan Pendampingan Perawatan Padi.

Bondowoso – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Kelurahan Badean, Serma Imam S dari Koramil 0822/Bondowoso, kembali menunjukkan komitmennya dengan terjun langsung ke lapangan melakukan pendampingan dan perawatan kegiatan Luas Tambah Tanam (LTT) padi. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis, 29 Mei 2025, pukul 08.00 WIB hingga selesai, bertempat di RT 01 RW 02, Kelurahan Badean, Kecamatan Bondowoso, Kabupaten Bondowoso.
Pendampingan ini difokuskan pada lahan seluas 300 meter persegi milik Bapak Sofa, yang berada di RT 02 RW 01. Padi yang ditanam adalah jenis Sintanur, varietas yang dikenal memiliki kualitas baik dan hasil panen yang cukup menjanjikan. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini bertujuan untuk memberikan motivasi sekaligus memastikan proses perawatan padi berjalan optimal.
Serma Imam S menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial serta wujud kepedulian TNI terhadap ketahanan pangan di wilayahnya. “Kami hadir untuk mendampingi para petani, memberikan semangat dan membantu semaksimal mungkin agar hasil panen bisa meningkat,” ujarnya.
Bapak Sofa selaku pemilik lahan menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian dan bantuan dari Babinsa. Ia mengaku sangat terbantu, terutama dalam hal teknik perawatan tanaman dan pengendalian hama. “Terima kasih kepada Babinsa yang telah meluangkan waktu mendampingi kami. Ini sangat berarti bagi kami para petani,” ucapnya.
Kegiatan ini diharapkan menjadi contoh sinergi yang baik antara aparat teritorial dan masyarakat dalam meningkatkan produksi pertanian, khususnya padi. Dengan dukungan aktif dari TNI, para petani diharapkan semakin termotivasi untuk terus meningkatkan hasil tanam demi mewujudkan kemandirian pangan nasional.



