Kodim 0830/Surabaya Percepat Pembangunan Koperasi Merah Putih Lewat Gotong Royong Bersama Warga

SURABAYA – Kodim 0830/Surabaya bersama jajaran Koramil dan masyarakat setempat melaksanakan kegiatan gotong royong dalam rangka percepatan pembangunan Koperasi Merah Putih di dua lokasi berbeda, Sabtu (29/11/2025). Kegiatan ini menjadi bukti sinergi kuat antara TNI dan masyarakat.

Aksi gotong royong ini dilakukan untuk mendukung program strategis nasional dalam memperkuat ekonomi rakyat melalui penguatan peran koperasi. Selain mempercepat pembangunan, keterlibatan masyarakat juga menumbuhkan rasa memiliki terhadap fasilitas ekonomi yang akan dimanfaatkan bersama.

Pasiter Kodim 0830/Surabaya, Mayor Arh Suhardi, menegaskan bahwa semangat kebersamaan dan tanggung jawab menjadi kunci utama dalam pelaksanaan kegiatan ini. “Hari Sabtu kita tetap bekerja, tidak ada libur,” ujarnya saat meninjau langsung kegiatan pembangunan di lapangan.

Pekerjaan difokuskan di dua titik, yakni di Kutisari Indah, Kecamatan Tenggilis Mejoyo, dan Jl. Gunung Anyar Utara No. 32, Kecamatan Gunung Anyar. Personel TNI bersama masyarakat bahu-membahu melakukan pembersihan lahan, pengangkutan material, serta penataan area proyek.

Gotong royong ini mencerminkan semangat TNI yang selalu hadir di tengah masyarakat, tidak hanya dalam bidang pertahanan, tetapi juga pembangunan sosial ekonomi. Sinergi ini memperkuat hubungan emosional dan kolaboratif antara prajurit dan warga di lapangan.

Melalui kerja bersama ini, Kodim 0830/Surabaya berharap proses pembangunan dapat berjalan lancar, tepat waktu, serta memberikan manfaat nyata bagi peningkatan kesejahteraan ekonomi masyarakat di wilayah Surabaya.