Kodim 0826/Pamekasan dan Polres Gelar Penyuluhan Bahaya Miras, Narkoba, dan LGBT

PAMEKASAN – Kodim 0826/Pamekasan bekerja sama dengan Polres Pamekasan menggelar penyuluhan tentang bahaya minuman keras (miras), narkoba, HIV/AIDS, pornografi, dan perilaku LGBT. Kegiatan berlangsung di Aula Makodim 0826/Pamekasan dan diikuti ratusan peserta, Selasa (14/10/2025).

Penyuluhan ini bertujuan meningkatkan kesadaran peserta, termasuk prajurit TNI, PNS, Persit Kartika Chandra Kirana, serta pelajar SMPN 2 Pamekasan, terhadap dampak negatif penyalahgunaan zat berbahaya dan perilaku menyimpang yang dapat merusak moral generasi muda bangsa.

Kepala Staf Kodim 0826/Pamekasan, Mayor Cpl Suwandi, menegaskan pentingnya peran keluarga dan lingkungan sosial dalam menjaga generasi muda. “Keluarga adalah benteng pertama dalam melindungi anak-anak dari pengaruh negatif,” ujarnya dalam sambutan.

Ia juga mengingatkan bahwa pencegahan tidak cukup hanya dengan sosialisasi, namun perlu contoh nyata dari orang tua, guru, dan aparat di lingkungan masyarakat agar tercipta perilaku yang berakar pada nilai moral dan disiplin sosial.

Sebagai narasumber, hadir Ipda Slamet Wahyudi, S.H., KBO Reskoba Polres Pamekasan, dan Ipda Iwan Wahyudi, S.H., Kanit II PPA dan TPPO Satreskrim Polres Pamekasan, yang menjelaskan dampak hukum serta langkah pencegahan terhadap penyimpangan sosial dan penyalahgunaan zat adiktif.

Melalui kegiatan ini, Kodim 0826/Pamekasan berharap sinergi antara TNI, aparat hukum, keluarga, dan generasi muda semakin kuat dalam menjaga moral serta keutuhan bangsa dari ancaman sosial yang dapat menggerus karakter nasional.