Kodim 0807/Tulungagung Gelar Bakti Sosial Bagi Relawan Lalu Lintas Disabilitas

Tulungagung – Dalam rangka memperingati HUT ke-80 Tentara Nasional Indonesia (TNI), Kodim 0807/Tulungagung melaksanakan kegiatan Bakti Teritorial Prima dan Bakti Sosial berupa pembagian paket sembako kepada kelompok disabilitas yang sehari-hari menjadi relawan pengatur lalu lintas di wilayah Kabupaten Tulungagung, Rabu (24/09/2025).
Kegiatan bakti sosial ini digelar secara mobile di wilayah Kecamatan Kota, Kabupaten Tulungagung. Sebanyak 50 paket sembako disalurkan langsung kepada para penerima manfaat. Kegiatan ini mendapatkan sambutan hangat dari masyarakat dan para relawan.
Pasiter Kodim 0807/Tulungagung Kapten Inf Achuwat menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk membantu meringankan beban ekonomi kelompok disabilitas, khususnya mereka yang setiap hari membantu kelancaran arus lalu lintas di jalan.
“Mereka adalah sosok yang berjasa dalam membantu masyarakat menjaga ketertiban lalu lintas. Semoga bantuan ini dapat menjadi penyemangat dan sedikit membantu kebutuhan sehari-hari mereka,” ujar Kapten Inf Achuwat.
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan HUT ke-80 TNI yang digelar serentak di berbagai wilayah. Kegiatan ini mencerminkan komitmen TNI dalam mendukung masyarakat.
Melalui program Bakti Teritorial Prima ini, TNI berharap dapat semakin mendekatkan diri dengan masyarakat sekaligus memberikan manfaat nyata kepada kelompok yang membutuhkan. Hal ini menunjukkan kepedulian TNI terhadap semua elemen masyarakat.



