Kavaleri TNI AD Kikav 3/TSC Laksanakan Donor Darah Sebagai Wujud Kepedulian

Sidoarjo,- Prajurit Kikav 3/TSC beserta Persit KCK Ranting BS Kikav 3/TSC PD V/Brawijaya melaksanakan kegiatan Donor Darah dalam rangka rangkaian kegiatan memperingati HUT Ke – 75 Kavaleri TNI AD Kikav 3/TSC di PMI Sidoarjo.
Kegiatan donor darah yang dimulai pada pukul 07.00 WIB ini mendapat apresiasi yang tinggi dari PMI Sidoarjo. Kikav 3/TSC menunjukkan semangat solidaritas dalam mendukung kesehatan masyarakat di Sidoarjo. Partisipasi ini menunjukkan kepedulian dan kontribusi para Prajurit Kavaleri dan Persit terhadap kegiatan sosial yang bermanfaat bagi masyarakat.
Komandan Kompi Kavaleri 3/TSC, Kapten Kav Andrie R. Perkasa, S.T. Han, menyampaikan bahwa kegiatan donor darah ini merupakan bagian dari komitmen kami sebagai Prajurit TNI AD, untuk terus memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, terutama dalam bidang kesehatan. “Donor darah adalah bentuk kepedulian kami kepada sesama. Melalui kegiatan ini, kami berharap dapat membantu memenuhi kebutuhan darah di rumah sakit dan membantu mereka yang membutuhkan. Donor darah tidak hanya bermanfaat bagi penerima, tetapi juga bagi pendonor karena dapat membantu menjaga kesehatan,” ujar Kapten Kav Andrie R. Perkasa, S.T. Han.



