Dari Bumi Tapal Kuda untuk Nusantara: Kodim 0824/Jember Siap Berperan dalam Percepatan Pembangunan.

JEMBER – Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Arm Indra Andriansyah, G.Dip., M.Han. menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi dan Pembentukan Panitia Konferensi Nasional Wilayah Tapal Kuda, yang diselenggarakan di Aula Pendopo Wahya Wibawa Graha Pemkab Jember, Rabu (6/8/2025). Rapat yang mengusung tema “Dari Bumi Tapal Kuda untuk Nusantara Sejahtera”

Komandan Kodim 0824/Jember Letkol Arm Indra Andriansyah menyatakan TNI siap mendukung upaya-upaya percepatan pengentasan kemiskinan melalui sinergi lintas sektor. “Kami akan terus hadir mendampingi masyarakat di lapangan, khususnya dalam aspek ketahanan pangan dan pemberdayaan wilayah,” ujarnya usai kegiatan.