Bupati Ponorogo Pimpin Sertijab Dandim 0802 Tandai Sinergi TNI dan Pemerintah Daerah

PONOROGO, Minggu (26/10/2025) – Bupati Ponorogo H. Sugiri Sancoko, S.E., M.M. memimpin acara pelepasan dan penyambutan Komandan Kodim 0802/Ponorogo di Pendopo Agung Kabupaten Ponorogo. Acara ini melepas Letkol Inf Dwi Soerjono dan menyambut Letkol Arh Farauk Saputra sebagai pejabat baru.
Dalam sambutannya, Bupati Ponorogo mengucapkan apresiasi dan terima kasih kepada Letkol Inf Dwi Soerjono atas dedikasi dan pengabdian selama menjabat. Ia juga menyampaikan selamat datang kepada pejabat baru, berharap kerja sama dan sinergi terus terjalin untuk kemajuan Ponorogo.
“Terima kasih kepada Letkol Inf Dwi Soerjono atas dukungan dan kerja samanya menjaga Kamtibmas. Selamat datang Letkol Arh Farauk Saputra, semoga komunikasi yang baik tetap terjaga untuk Ponorogo yang hebat dan bermartabat,” ujar Bupati Ponorogo.
Acara diwarnai pemberian cendera mata dan sambutan dari kedua pejabat. Letkol Inf Dwi Soerjono menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada Forkopimda atas kerja sama solid selama menjabat, serta menyerahkan tugas dan tanggung jawab kepada pejabat baru dengan penuh keikhlasan.
Sementara itu, Letkol Arh Farauk Saputra mengungkapkan rasa terima kasih atas sambutan hangat dari Pemerintah Kabupaten Ponorogo. Ia menegaskan siap bersinergi dengan seluruh unsur Forkopimda dalam mendukung pembangunan daerah dan menjaga stabilitas keamanan wilayah.
Kegiatan ini menjadi simbol soliditas antara TNI, Pemerintah Daerah, dan seluruh elemen masyarakat Ponorogo. Diharapkan, kerja sama yang telah terjalin dapat terus diperkuat untuk mewujudkan Ponorogo yang maju, aman, dan bermartabat.



