Babinsa Wonoasih Hadiri Rakor Bahas Keamanan Wilayah dan Ketentraman Masyarakat

PROBOLINGGO – Dalam rangka menjaga kondusivitas wilayah serta mempererat hubungan antarwarga, Babinsa Kelurahan Pakistaji Koramil 0820-21/Wonoasih, Sertu I Nengah Wira, menghadiri kegiatan Rapat Koordinasi (Rakor) bertema “Keamanan Wilayah dan Ketentraman Masyarakat” di kediaman Bapak Anang, Jumat malam (17/10/2025).

Kegiatan ini dihadiri Lurah Pakistaji Solehudin Ayub, Babinkamtibmas Bripda Rian, Kasi Pemerintahan Bapak Sadikin, empat personel Polisi RW, tujuh Ketua RW se-Kelurahan Pakistaji, serta Bapak Sukat sebagai perwakilan Linmas Kelurahan Pakistaji, Kecamatan Wonoasih, Kota Probolinggo.

Dalam rapat tersebut dibahas berbagai langkah strategis menjaga keamanan dan ketertiban lingkungan, termasuk rencana pembangunan Pos Kamling secara swadaya masyarakat dan pelaksanaan ronda malam rutin untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gangguan keamanan di wilayah Pakistaji.

Sertu I Nengah Wira menegaskan pentingnya sinergi antara perangkat kelurahan, aparat keamanan, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif. “Keamanan bukan hanya tanggung jawab aparat, tetapi tanggung jawab bersama seluruh warga,” ujarnya menekankan.

Lurah Pakistaji Solehudin Ayub memberikan apresiasi atas keaktifan Babinsa dan Bhabinkamtibmas dalam mendukung kegiatan masyarakat. Ia menilai kolaborasi yang solid antara aparat dan warga menjadi fondasi penting dalam menjaga ketentraman dan kekompakan lingkungan.

Kegiatan rapat koordinasi berjalan tertib dan penuh semangat kebersamaan, mencerminkan sinergi antara aparat dan masyarakat sebagai wujud komitmen bersama menjaga stabilitas dan keamanan wilayah Kelurahan Pakistaji secara berkelanjutan.