Babinsa Sukolilo Baru Bersama Satgas Kecamatan Bulak Bersihkan Saluran Air Antisipasi Banjir

SURABAYA – Babinsa Kelurahan Sukolilo Baru, Koramil 0830-12/Kenjeran, Sertu Budi Hermanto bersama Satgas Kecamatan Bulak melaksanakan kegiatan pembersihan saluran air di kawasan Komplek AL, Jalan Memet No. 7–8, RW 05 RT 02, Kelurahan Sukolilo Baru, Kecamatan Bulak, Senin (1/12/2025).

Kegiatan ini menjadi langkah antisipatif menghadapi musim penghujan yang berpotensi menimbulkan genangan dan banjir akibat tumpukan sampah serta sedimentasi lumpur yang menyumbat aliran air. Aksi tersebut juga menunjukkan kepedulian TNI terhadap kebersihan lingkungan di wilayah binaan.

Sertu Budi Hermanto mengatakan, kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini merupakan bentuk dukungan terhadap program pemerintah daerah serta ajang pembinaan teritorial untuk meningkatkan kesadaran masyarakat dalam menjaga lingkungan. “Menjaga kebersihan drainase berarti menjaga keselamatan bersama,” ujarnya.

Pembersihan dilakukan dengan bergotong royong antara Babinsa, personel Satgas Kecamatan, serta warga setempat. Mereka bahu-membahu mengangkat sampah, ranting, dan lumpur dari saluran air agar sistem drainase kembali berfungsi dengan baik.

Kegiatan berjalan dengan tertib, aman, dan penuh semangat kebersamaan. Sinergi antara aparat TNI, pemerintah, dan masyarakat menjadi bukti nyata komitmen bersama dalam menjaga lingkungan yang bersih dan bebas dari ancaman banjir.

Diharapkan kegiatan ini dapat terus berlanjut sebagai bentuk kepedulian kolektif dalam mewujudkan lingkungan yang bersih, aman, dan sehat bagi seluruh warga Surabaya.