Forkopimda Lumajang Tinjau Langsung Pengamanan Ibadah Natal Demi Wujudkan Toleransi dan Keamanan

LUMAJANG — Forkopimda Kabupaten Lumajang melaksanakan kunjungan dan pemantauan langsung pelaksanaan ibadah Natal Tahun 2025 di Gereja Katolik Maria Ratu Damai dan Gereja Protestan di Indonesia Bagian Barat (GPIB) “Pancaran Kasih”, Kelurahan Citrodiwangsan, Kecamatan Lumajang, Rabu (24/12/2025).
Kegiatan ini bertujuan memastikan rangkaian ibadah umat Kristiani berjalan aman, tertib, dan penuh kekhusyukan. Pemantauan dipimpin Bupati Lumajang Indah Amperawati, M.Si., bersama unsur Forkopimda. Rombongan meninjau kesiapan pengamanan, berdialog dengan pengurus gereja, dan menyapa jemaat yang sedang beribadah.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Indah Amperawati menyampaikan bahwa kehadiran Forkopimda merupakan bentuk perhatian pemerintah daerah terhadap kebebasan beragama sekaligus upaya memperkuat persaudaraan dan kerukunan masyarakat. “Kami hadir memastikan umat Kristiani beribadah dengan aman dan nyaman,” ujarnya.
Dandim 0821/Lumajang Letkol Arh Anton Subhandi, S.A.P., M.I.P., juga menegaskan bahwa TNI siap mendukung penuh kegiatan pengamanan. “Kami pastikan personel Kodim 0821 siaga di seluruh titik ibadah untuk menjamin rasa aman bagi masyarakat,” tegasnya.
Menurut Dandim, pengamanan dilakukan terpadu bersama Polri dan instansi terkait, mencakup sterilisasi gereja, penjagaan, dan patroli mobile. Ia menambahkan, langkah ini adalah bentuk pengabdian TNI untuk menghadirkan ketenangan dan kedamaian di tengah masyarakat Lumajang.
Pelaksanaan ibadah di kedua gereja berlangsung aman, tertib, dan penuh khidmat. Jemaat mengapresiasi kehadiran Forkopimda yang memberikan rasa aman. Forkopimda Lumajang menegaskan komitmennya untuk terus menjaga kerukunan serta memperkuat persatuan demi Lumajang yang damai dan sejahtera.



