Babinsa Mojowarno Bersama Tenaga Kesehatan Gencarkan Pemberantasan Sarang Nyamuk di Mojowangi

JOMBANG – Babinsa Koramil 0814-15/Mojowarno Serda Yoyok Afandi bersama Bidan Desa dan kader Jumantik melaksanakan kegiatan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) di Desa Mojowangi, Kecamatan Mojowarno, Kabupaten Jombang. Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya pencegahan penyebaran Demam Berdarah Dengue (DBD), Minggu (19/10/2025).
Dalam kegiatan tersebut, Babinsa bersama tim Jumantik menyusuri rumah warga untuk memeriksa genangan air serta tempat penampungan yang berpotensi menjadi sarang nyamuk. Warga juga diberikan penyuluhan mengenai pentingnya menjaga kebersihan lingkungan dan mencegah berkembangnya jentik nyamuk di sekitar rumah.
Serda Yoyok Afandi menegaskan bahwa kegiatan PSN harus terus digiatkan agar masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. “Langkah sederhana seperti menguras bak mandi dan menutup tempat air dapat mencegah penyebaran DBD,” ujarnya.
Ia menambahkan bahwa kegiatan ini tidak hanya untuk mengurangi risiko penyakit, tetapi juga memperkuat kedekatan TNI dengan masyarakat melalui kegiatan sosial yang bermanfaat langsung bagi warga. “Babinsa hadir untuk memastikan lingkungan tetap sehat dan aman bagi masyarakat,” tambahnya.
Bidan Desa Mojowangi turut menyampaikan bahwa kolaborasi lintas sektor bersama TNI memberikan dampak positif bagi peningkatan kesadaran masyarakat tentang kesehatan lingkungan. Ia berharap kegiatan seperti ini terus dilakukan secara rutin dan melibatkan partisipasi aktif warga.
Melalui kegiatan PSN ini, TNI bersama tenaga kesehatan dan masyarakat diharapkan dapat menekan angka kasus DBD di wilayah Mojowarno. Sinergi lintas elemen ini menjadi bukti komitmen bersama dalam menjaga kesehatan dan keselamatan warga dari ancaman penyakit menular.



