Babinsa Karangpilang Lakukan Penanaman Pohon Pepaya untuk Ciptakan Ruang Hijau di Surabaya

Surabaya, Minggu, 22 Juni 2025 – Babinsa Kelurahan Karangpilang, Serda Abdul Rochman B, bersama Bati Tuud Koramil 0830-19/Karangpilang, Peltu Sugeng Hariyono, dan warga RT 05 RW 03, Gang Kawi, Kelurahan Karangpilang, melaksanakan penanaman pohon pepaya. Kegiatan ini mendukung program TNI AD “Bersama Rakyat Bersatu dengan Alam untuk NKRI”.
Penanaman pohon pepaya merupakan upaya bersama meningkatkan kesadaran lingkungan dan menciptakan ruang hijau yang bermanfaat secara ekologis dan ekonomis. Serda Abdul Rochman B menekankan pentingnya sinergi TNI dan masyarakat dalam menjaga kelestarian alam.
“Menjaga lingkungan adalah tanggung jawab bersama,” ujarnya. Peltu Sugeng Hariyono menambahkan program ini akan berlanjut dengan jenis tanaman lain di lokasi berbeda. Kegiatan ini diharapkan menjadi contoh positif bagi wilayah lain dalam menciptakan lingkungan sehat dan berkelanjutan.



