Kesigapan Babinsa Wonosalam Dalam Menghadapi Bencana Tanah Longsor

Jombang,- Babinsa Koramil 0814/17 Wonosalam, kembali menunjukkan kesigapan dan kepeduliannya terhadap masyarakat dengan terlibat langsung dalam penanggulangan bencana tanah longsor yang terjadi di Desa Carangwulung, Kecamatan Wonosalam, Kabupaten Jombang. Sabtu (08/03/2025).
Bencana yang terjadi akibat hujan lebat yang mengakibatkan tanah longsor yang menutup akses jalan utama serta merusak beberapa rumah warga.
“Kami turun langsung ke lokasi untuk memberikan bantuan kepada warga yang terdampak dan memastikan mereka mendapatkan perlindungan serta dukungan yang dibutuhkan. TNI akan terus mendampingi masyarakat dalam setiap situasi darurat,” kata Serka Rotib.



