Kababinminvetcaddam V/Brw dan LVRI Perkuat Sinergi dalam Silaturahmi di Surabaya

Surabaya,– Kababinminvetcaddam V/Brw, Kolonel Inf Joni Arsya, menggelar silaturahmi bersama Ketua dan Pengurus DPD LVRI di Kantor DPD LVRI, Jl. Mayjen Sungkono, Surabaya.
Kegiatan ini bertujuan mempererat hubungan dan sinergi antara Kababinminvetcaddam V/Brw dengan Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) dalam berbagai program bersama, terutama yang terkait penguatan nilai-nilai kebangsaan.
“Kami terus mendukung LVRI sebagai teladan bagi generasi muda, memperkuat rasa cinta tanah air melalui warisan semangat juang para veteran,” ujar Kolonel Inf Joni Arsya dalam sambutannya.
Silaturahmi ini dihadiri jajaran Kabag Kababinminvetcaddam V/Brw, Ketua DPD LVRI, dan pengurus lainnya. Suasana penuh keakraban mencerminkan komitmen bersama dalam menjaga keutuhan NKRI.
Ketua DPD LVRI menyampaikan rasa terima kasih atas kunjungan dan dukungan yang diberikan. Ia berharap sinergi ini terus berjalan demi kepentingan bangsa dan kesejahteraan para veteran.
Pertemuan juga membahas upaya konkret untuk melibatkan LVRI dalam kegiatan sosial dan edukasi, seperti pelestarian sejarah perjuangan kemerdekaan melalui program sekolah dan komunitas pemuda.
Diharapkan, silaturahmi ini dapat memperkuat hubungan antara TNI dan LVRI, serta menjadi inspirasi untuk terus menanamkan semangat nasionalisme di masyarakat, terutama generasi muda sebagai penerus bangsa.



