Aksi Penyelundupan Gas Elpiji Terhenti: Kodim 0811/Tuban Amankan Ratusan Tabung

TUBAN, – Aksi penyelundupan tabung gas elpiji berhasil digagalkan oleh anggota Kodim 0811/Tuban, ratusan tabung gas tersebut yang berasal dari Dusun Sarigede Ds. Latsari Kec. Bancar Kab. Tuban diamankan saat hendak di bawa ke Kabupaten Pati Jawa tengah, Rabu (05/03/2025)

Komandan Kodim 0811/Tuban Letkol Inf Dicky Purwanto, membeberkan bahwa penggagalan penyelundupan ratusan tabung gas epiji ke Kabupaten Pati Jawa Tengah Berdasarkan informasi dari warga masyarakat terkait adanya Dugaan indikasi penyaluran tidak tepat sasaran gas elpiji subsidi 3Kg dibawa keluar wilayah Kabupaten Tuban ke Wilayah Kabupaten Pati provinsi Jawa Tengah.

“Pengamanan tersebut berdasarkan informasi dari masyarakat ada mobil truk warna kuning yang mencurigakan diduga memuat tabung gas elpiji 3kg”, Beber Komandan Kodim.

Mendapat laporan tersebut, Pasi Intel Kodim 0811/Tuban, Lettu Inf Sunaryo berkoordinasi dengan Komandan Unit Intelijen Letda Inf Rahanu memerintahkan anggotanya untuk melaksanakan pendalaman dan mengumpulkan bukti yang valid terkait pelaporan penyelewengan elpiji 3kg (Subsidi) dan melaksanakan pengintaian serta membuntuti kendaraan yang di curigai bermuatan Tabung gas elpiji 3kg (Subsidi) sampai di Perbatasan Jawa Timur – Jawa Tengah.

“Saat itu juga anggota langsung menghentikan kendaraan truk warna Kuning dan memeriksa muatan terdapat Tabung LPG 3 KG yang siap dijual sebanyak 840 tabung, selanjutnya membawa kendaraan dan barang bukti ke Makodim 0811/Tuban untuk pemeriksaan lebih lanjut”, terangnya.

Kedekatan TNI dengan Rakyat Terwujud dalam Kegiatan Panen Padi di Desa Bader

TUBAN, – Kedekatan antara TNI dan rakyat kembali terlihat dalam kegiatan TMMD ke-123 Kodim 0811/Tuban, personel Satgas TMMD tak hanya fokus pada pembangunan infrastruktur, tetapi juga turut membantu warga Desa memanen padi di sawah milik bapak Sudarman Di Desa Bader, Kecamatan Jatirogo, Kabupaten Tuban. Rabu, (05/03/2025)

Mayoritas penduduk Desa Bader berprofesi sebagai petani, mengandalkan tanah yang subur dan yang melimpah untuk memenuhi kebutuhan hidup mereka. Kehadiran Satgas TMMD di desa ini tak hanya memberikan manfaat dalam pembangunan, tetapi juga memperkuat semangat gotong royong dan kebersamaan.

Seperti yang dilakukan Sertu Karyadi bersama beberapa rekannya, yang tanpa ragu untuk membantu petani memanen padi. Setelah menyelesaikan tugas utama mereka di lokasi sasaran TMMD, para prajurit tetap menyempatkan waktu untuk membantu warga.

“Selain bisa membantu masyarakat, kami juga mendapatkan pengalaman baru. Berinteraksi langsung dengan petani membuat kami lebih memahami kesederhanaan dan semangat kerja keras mereka,” ujar Sertu Karyadi.

Program TMMD ke-123 ini tidak hanya bertujuan membangun infrastruktur, tetapi juga menjadi solusi bagi berbagai permasalahan di lingkungan masyarakat. Kehadiran TNI di Desa Bader pun benar-benar dirasakan manfaatnya, menciptakan energi positif dan semakin mempererat hubungan antara TNI dan warga setempat.

Satgas TMMD Tuban Genjot Pembangunan Jalan dan Pemasangan Gorong-Gorong Strategis

TUBAN, – Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Ke-123 Kodim 0811/Tuban terus menggenjot pembangunan infrastruktur Jalan Desa Bader tembus ke Desa Paseyan Kecamatan Jatirogo, Kabupaten Tuban. Memasuki hari ke-14, target utama mereka adalah pemasangan gorong-gorong pada titik strategis di lokasi pembukaan Jalan Usaha Tani. Selasa (04/03/2025)

Komandan SSK TMMD Ke-123, Lettu Czi Yanto, menjelaskan bahwa pemasangan gorong-gorong ini bertujuan untuk memastikan kelancaran aliran air yang menghubungkan ke area persawahan warga.

“Pemasangan gorong-gorong bersama masyarakat ini bertujuan agar aliran air tidak terhambat dan dapat mengaliri sawah petani dengan baik,” ujar Lettu Czi Yanto.

Pekerjaan dilakukan dengan sistem gotong royong antara personel Satgas TMMD dan masyarakat setempat. Gorong-gorong dipasang membelah jalan agar air dapat mengalir dari satu sisi ke sisi lain tanpa menggenangi badan jalan.

“Gorong-gorong ini menjadi bagian penting dalam pembukaan jalan sepanjang 6 meter yang sedang kami kerjakan. Dengan adanya saluran ini, air tidak akan menghambat mobilitas dan ketahanan jalan,” tambah Lettu Czi Yanto.

Program TMMD Ke-123 di Kabupaten Tuban bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur pedesaan guna menunjang kesejahteraan masyarakat. Pengerjaan ini diharapkan dapat selesai sesuai target dan memberikan manfaat jangka panjang bagi para petani serta warga sekitar.

Pengendalian Hama Wereng: Babinsa Dampingi Petani dalam Perlindungan Tanaman Padi

Jember,- Hama wereng kembali mengancam tanaman padi di Desa Wonoasri, Kecamatan Tempurejo. Tak tinggal diam, Babinsa Wonoasri Koramil 0824/09 Tempurejo bergerak cepat mendampingi UPTD Tempurejo, PPL.dan petani Poktan Hidup Rukun dalam aksi penyemprotan pengendalian hama, Selasa (04/03/2025).

Kegiatan yang berlangsung di lahan milik Hambali seluas 1/8 hektare di Dusun Kraton ini menggunakan insektisida dermabas sebagai senjata utama melawan wereng. Tanaman padi berusia 50 hari dengan varietas Mapan ini diperkirakan akan panen dalam 10 hari ke depan dan masih dalam kondisi aman berkat langkah antisipatif yang dilakukan.

Danramil 0824/09 Tempurejo, Kapten Inf Syaifuddin, menegaskan bahwa upaya ini adalah bagian dari komitmen TNI dalam mendukung ketahanan pangan. “Kami akan terus bersinergi dengan petani dan instansi terkait agar sektor pertanian tetap tangguh menghadapi tantangan hama dan cuaca ekstrem,” ungkapnya.

Renovasi Rumah Dinas Anggota TNI: Upaya Tingkatkan Kesejahteraan Prajurit di Jember

Jember,- Kodim 0824/Jember menerima kunjungan dari Kolonel Inf Budi Rahmawan (Paban V/Bakti TNI Ster TNI) dalam rangka survei sasaran renovasi rumah dinas, Selasa (04/03/2025). Program ini merupakan kerja sama antara TNI dan PT BCA Tbk guna meningkatkan kesejahteraan prajurit melalui perbaikan fasilitas tempat tinggal.

Dandim 0824/Jember, Letkol Arm Indra Andriansyah, G.Dip., M.Han., beserta jajaran perwira staf menyambut kedatangan Kolonel Inf Budi Rahmawan dan tim dari PT Purna Wira Karya selaku pelaksana teknis renovasi di lanjutkan Survei kompleks rumah dinas anggota Kodim di Karangrejo, Sumbersari.

Dalam survei tersebut, tim mendata kondisi rumah dinas yang membutuhkan perbaikan. Berdasarkan hasil peninjauan, terdapat sekitar 21 unit rumah dinas yang dinilai kurang layak huni dan membutuhkan renovasi guna memastikan kenyamanan serta kesiapan prajurit dalam menjalankan tugasnya.

Dandim 0824/Jember menyampaikan apresiasi atas sinergi antara TNI dan PT BCA Tbk dalam program ini. “Kesejahteraan prajurit merupakan faktor penting dalam menunjang kinerja mereka. Dengan adanya renovasi ini, diharapkan fasilitas tempat tinggal semakin layak sehingga dapat meningkatkan semangat dan efektivitas dalam bertugas,” ujarnya.

Pendampingan Pertanian: Babinsa Jember Optimalkan Produksi Melalui Percepatan Tanam

Jember,- Pola percepatan tanam merupakan bagian dari strategi pendampingan pertanian dalam meningkatkan produksi pertanian, dengan percepatan tanam tentunya akan memperbanyak masa tanam, dengan efektifitas waktu pengolahan. Selasa (04/03/2025).

Hal ini dalam mendukung program ketahanan pangan nasional, seperti pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa Dukuhmencek Posramil 0824/30 Sukorambi Kabupaten Jember Serda Mukaffi untuk percepatan tanam membantu penyiapan bibit.

Kegiatan pendampingan yang dilakukan oleh Babinsa di lahan milik Buhari 65 tahun, Kelompok Tani Makmur Dusun Krajan Desa Dukuh Mencek yang sedang persiapan tanam dengan luas lahan 1 hektar yang mengandalkan irigasi air sungai.

Danposramil 0824/30 Sukorambi Peltu Hariyanto mengatakan Keberadaan Babinsa tentunya dalam mensukseskan program ketahanan pangan nasional, bersama PPL memotivasi petani untuk melakukan percepatan tanam dalam meningkatkan produksi pertanian dan pengoptimalan Luas Tambah Tanam (LTT) diwilayah binaannya.

Dalam konfirmasinya, Dandim 0824/Jember Letkol Arm Indra Andriansyah mengapresiasi kerja keras Babinsa Koramil jajaran dalam melakukan pendampingan pertanian, mendukung percepatan tanam guna peningkatan produksi pertanian, hal ini memang menjadi bagian tugas kewilayahan dalam mendukung program pemerintah.

Kegiatan Sosial Babinsa: Serda Udi Salurkan Bantuan Sembako kepada Janda Lansia

Gresik,- Dalam upaya membantu meringankan beban warga kurang mampu, Serda Udi Babinsa Koramil 0817/11 Duduksampeyan menunjukkan kepeduliannya dengan memberikan bantuan sembako kepada warga binaannya, Ibu Kasning (71) seorang janda bertempat di Desa Tumapel, Kec. Duduksampeyan. Selasa (4/3/2025).

Kegiatan ini merupakan bentuk nyata kepedulian Babinsa terhadap masyarakat yang membutuhkan, terutama dalam menghadapi kondisi ekonomi yang sulit. Bantuan sembako yang diberikan terdiri dari beras, minyak goreng, gula, mie instan, telur, dan kebutuhan pokok lainnya.

Menurut Serda Udi, kegiatan ini adalah bagian dari tugasnya sebagai Babinsa yang merupakan aparat kewilayahan dalam membantu warga binaan, sekaligus mempererat hubungan silaturahmi antara TNI dan masyarakat.

“Kami berharap bantuan ini dapat sedikit meringankan beban warga dan menjadi motivasi bagi mereka dalam menghadapi keseharian. Sebagai Babinsa, kami tidak hanya bertugas dalam bidang pertahanan, tetapi juga selalu siap membantu masyarakat dalam berbagai aspek kehidupan,”ujar Babinsa Serda Udi.

Sementara itu, ibu Kasning yang menerima bantuan mengungkapkan rasa terima kasihnya atas perhatian dan kepedulian Babinsa terhadap masyarakat kecil seperti dirinya.

Kegiatan semacam ini diharapkan dapat terus dilakukan secara berkesinambungan, sehingga masyarakat yang kurang mampu dapat merasakan manfaat langsung dari kepedulian Babinsa yang selalu hadir ditengah-tengah masyarakat.

Respons Cepat Babinsa Madiun Pulihkan Jaringan Listrik dan Akses Jalan

Madiun,– Babinsa Kelurahan Sogaten, Posramil 0803/18 Manguharjo, Serka Rofik, dan Serda Suhadi bersama masyarakat dan pihak terkait melaksanakan pembersihan pohon tumbang yang menutup akses jalan dan memutus jaringan penerangan umum (JPU) di Jalan Nasional Ring Road Barat, RT 10/RW 04, Kelurahan Sogaten, Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun, akibat hujan deras disertai angin kencang pada Selasa (04/03/2025) malam.

Kejadian pohon tumbang ini mengakibatkan terganggunya aktivitas warga dan menyebabkan pemadaman listrik di sekitar lokasi. Respon cepat dan sigap dari Serka Rofik dan warga sekitar sangat penting untuk meminimalisir dampak lebih lanjut.

Berkolaborasi dengan warga setempat dan instansi terkait, Serka Rofik membantu upaya pembersihan pohon tumbang yang berukuran besar tersebut. Proses pembersihan melibatkan alat-alat berat dan kerja sama yang solid antar berbagai pihak. Kehadiran Serka Rofik sebagai Babinsa menjadi kunci dalam mengkoordinasikan kegiatan tersebut, memastikan efisiensi dan keselamatan selama proses pembersihan berlangsung. Kerja sama yang baik ini menunjukkan sinergi yang kuat antara TNI, masyarakat, dan pemerintah daerah dalam mengatasi permasalahan di wilayah.

Kecepatan dalam menangani insiden pohon tumbang ini sangat penting mengingat Jalan Nasional Ring Road Barat merupakan jalur utama yang ramai dilalui kendaraan. Penutupan jalan akibat pohon tumbang berpotensi menimbulkan kemacetan dan gangguan lalu lintas yang lebih besar. Dengan sigapnya Serka Rofik dan tim, akses jalan berhasil dibuka kembali dalam waktu relatif singkat, meminimalisir dampak negatif terhadap aktivitas warga dan perekonomian setempat.

Selain membuka akses jalan, pembersihan juga difokuskan untuk memperbaiki jaringan penerangan umum (JPU) yang terputus akibat pohon tumbang. Pemulihan JPU menjadi prioritas untuk memastikan keamanan dan kenyamanan warga di malam hari. Serka Rofik memastikan proses perbaikan JPU berjalan lancar dan terkoordinasi dengan baik dengan pihak terkait, sehingga aliran listrik kembali normal dengan cepat.

Kejadian ini sekali lagi membuktikan peran penting Babinsa dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah binaannya. Dedikasi dan kepedulian Serka Rofik dalam memimpin pembersihan pohon tumbang bersama masyarakat menjadi contoh nyata bagaimana sinergi antara TNI dan masyarakat dapat menciptakan solusi efektif dalam menghadapi berbagai tantangan di lingkungan sekitar. Keberhasilan ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi Babinsa lainnya dalam menjalankan tugas pengabdian kepada masyarakat.

Kodim 0812/Lamongan Gelar Panen Jagung Bersama untuk Dukung Swasembada Pangan

Lamongan,- Wujud Kemanunggalan TNI dengan Rakyat salah satunya adalah terjalinnya silaturahmi dan sinergitas dalam menyukseskan Program Pemerintah guna mewujudkan kesejateraan Rakyat dan suksesnya Ketahanan Pangan Nasional di wilayah menuju Swasembada Pangan Nasional.

Kegiatan ini juga dilakukan oleh Satuan Teritorial TNI AD dalam hal ini Kodim 0812 Lamongan melalui Koramil 0812/02 Deket dalam membantu Pemerintah Daerah.Terlihat komitmen yang bagus dalam mendukung ketahanan pangan Nasional di tunjukkan Koramil 0812/02 Deket melalui jajaran Bintara Pembina Desa yang bersinergi dengan Muspika, Kepolisian, UPT Pertanian, Pemerintah Desa, Perhutani dan Petani dengan melaksanakan panen jagung bersama di Dusun Puncel Desa Deketwetan Kecamatan Deket, Kabupaten Lamongan, Selasa (04/03/2025).

Danramil 0812/02 Deket, Kapten Inf Sukri, mengatakan bahwa tujuan dilaksanakannya kegiatan panen jagung ini adalah untuk meningkatkan sinergi antara TNI dengan semua Elemen Bangsa guna mendukung program Pemerintah di bidang pangan.

“Program ini bertujuan untuk membantu meningkatkan program Pemerintah Daerah untuk meningkatkan ketahanan pangan Nasional dan lokal, serta meningkatkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat guna kepentingan pertahanan Negara,”ujarnya.

Sementara itu, Camat Deket berharap dengan kolaborasi dan sinergi seluruh Stakeholder akan mampu meningkatkan produktifitas komoditi jagung yang merupakan bahan makanan pokok selain beras.

“Hari ini kami melaksanakan panen jagung bersama di Wilayah Kecamatan Deket. Kami berharap kegiatan ini bukan hanya sekedar seremonial belaka, namun kedepan, produktifitas jagung di Wilayah Deket dapat meningkat pesat sehingga dapat membantu mewujudkan swasembada pangan Nasional” harapnya.

Komunikasi dan Sinergi: Danrem 081/DSJ Sambangi Dua Perguruan Silat Madiun

Madiun, – Danrem 081/DSJ, Kolonel Arm Untoro Hariyanto kembali bergerilya dalam upayanya membangun komunikasi dengan seluruh komponen bangsa di Madiun Raya.

Setelah kemarin berkunjung ke para tokoh agama, kali ini giliran menyambangi 2 perguruan silat terbesar di Madiun, Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) dan Persaudaraan Setia Hati Winongo Tunas Muda (PSHWTM).

Setibanya di padepokan agung PSHT, Kelurahan Nambangan Kidul, Kecamatan Manguharjo, Kota Madiun, Selasa (4/3/2025), Danrem disambut langsung oleh Ketua Dewan Pusat, Issoebiantoro dan Ketua Umum, R. Moerdjoko.

Tak jauh beda, saat di padepokan PSHWTM, Kelurahan Winongo, Kecamatan Manguharjo, ia pun disambut oleh Ketua Umum, H.R. Agus Wiyono Santoso.

Sama seperti sebelumnya, Danrem menyebut, silaturahmi yang dilakukannya kali ini juga untuk membangun dan memperkuat komunikasi dengan seluruh komponen bangsa di wilayah teritorialnya.

“Sebagai satuan komando kewilayahan, tentunya kami perlu merangkul seluruhnya, baik itu Forkopimda, tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh perguruan silat, dan komponen masyarakat lainnya. Semuanya kita rangkul, kita jalin komunikasi dan keakraban,” kata Pamen TNI AD itu ditemui di padepokan PSHWTM.

“Kalau kita sudah bersatu, kita guyub, tentu segala tantangan dan permasalahan yang terjadi di wilayah dapat kita selesaikan bersama,” tambahnya.

Terlebih dihadapkan dengan basis massa yang sangat besar dari kedua perguruan, Untoro berharap, keduanya mampu menjadi pelopor dalam menjaga dan meningkatkan kondusivitas wilayah di Madiun Raya.

“Kita sama-sama tahu, bagaimana basis massa kedua perguruan ini. Kekuatan keduanya inilah yang ingin kita jadikan pelopor untuk mewujudkan Madiun Raya yang aman dan nyaman,” jelasnya.

Tak hanya berhenti di situ, ia mengaku juga akan merangkul para pesilat untuk terlibat langsung dalam berbagai kegiatan sosial dan kemanusiaan. “Ini yang akan terus kita dorong ke depannya,” tegasnya.