TNI Bersinergi dengan Warga Probolinggo Normalisasi Sungai Demi Cegah Banjir Musim Hujan

PROBOLINGGO – Koramil 0820-22/Dringu bersinergi dengan pemerintah desa serta masyarakat melaksanakan kerja bakti normalisasi bantaran sungai di Dusun Wonopaten RT 2 RW 3 Desa Pabean, Kecamatan Dringu, Kabupaten Probolinggo, Minggu (30/11/2025). Aksi tersebut menjadi bukti nyata kepedulian TNI terhadap lingkungan dan keselamatan warga.
Serka Agus Mulyanto dari Koramil 0820-22/Dringu mengatakan, kegiatan ini merupakan wujud keharmonisan antara TNI dan seluruh unsur masyarakat. Menurutnya, kerja bakti lintas elemen menciptakan mozaik persatuan yang menguatkan hubungan antara aparat dan rakyat.
“Semoga kegiatan seperti ini bisa bermanfaat, Kodim 0820/Probolinggo semakin produktif, lebih prima dan TNI tetap manunggal bersama rakyat,” ujar Serka Agus Mulyanto saat ditemui di lokasi kegiatan.
Lebih lanjut ia menjelaskan bahwa kerja bakti ini tidak hanya bertujuan membersihkan lingkungan, tetapi juga menanamkan nilai pengorbanan. Dengan menyingkirkan sampah di sungai, para peserta turut mencegah potensi banjir yang sering mengancam saat musim penghujan.
Serka Agus juga menegaskan, menjadi pahlawan di masa kini tidak selalu identik dengan senjata, namun bisa diwujudkan lewat kepedulian sosial. Ia menilai tindakan menjaga lingkungan dan kebersihan merupakan bentuk nyata pengabdian kepada bangsa.
Melalui kegiatan tersebut, Kodim 0820/Probolinggo bersama Koramil jajaran menegaskan komitmennya dalam menumbuhkan semangat gotong royong dan solidaritas. Sinergi antara TNI dan masyarakat diharapkan terus tumbuh menjadi kekuatan dalam menjaga ketahanan wilayah dan kesejahteraan bersama.



















