Diskusi Kelompok Tani di Mojokerto Dukung Program Ketahanan Pangan Bersama PT. Padi Indonesia Maju

Mojokerto – Danramil 0815/07 Jetis, Kapten Cba Kurniawan Junaedi, menegaskan program ketahanan pangan merupakan salah satu prioritas pemerintah yang harus didukung seluruh pihak, termasuk petani dan mitra perusahaan. Hal tersebut disampaikannya saat menghadiri diskusi Kelompok Tani (Poktan) Perdamaian di Kediaman Sucipto salah satu anggota Poktan di Dusun Bulu, Desa Sawo, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, bersama PT. Padi Indonesia Maju (PIM) Selasa (19/08/2025).

Dalam kesempatan itu, Danramil mengajak para petani untuk memanfaatkan forum diskusi sebagai sarana menyampaikan kendala maupun hambatan yang dihadapi saat musim tanam maupun panen.

“Kemitraan antara Poktan dengan perusahaan yang telah berjalan hampir empat tahun ini, semoga membawa manfaat nyata bagi para petani. Kami dari Koramil hadir untuk mendampingi dan memastikan program ketahanan pangan bisa berjalan sesuai target pemerintah”, tegasnya.

Kegiatan diskusi ini membahas evaluasi musim tanam padi pertama dan serapan gabah tahun 2025. Hadir dalam acara tersebut perwakilan PT. PIM dipimpin Head Dept. Fep Mojokerto, Faris Abdu bersama tim, PPL Jetis, Sido, Babinsa Sawo, Sertu Edi Purwono, Ketua Poktan Perdamaian, Iwan, serta sekitar 20 anggota kelompok tani lainnya.

Selain itu, Ketua Poktan Iwan menyampaikan apresiasi atas dukungan TNI, pemerintah, dan mitra perusahaan dalam mendukung keberlanjutan usaha tani. Sementara itu, perwakilan PT. PIM menegaskan komitmen untuk terus menerima masukan dari petani demi memperkuat pola kemitraan yang telah berjalan.

Diskusi berlangsung dalam suasana kekeluargaan dan penuh semangat kebersamaan. Acara diakhiri doa bersama dan selesai dengan tertib dan lancar.

Bazar Beras Murah Koramil 0815-09/Mojosari Dukung Stabilitas Pangan di Masyarakat.

Mojokerto, – Masih dalam rangka membantu meringankan beban masyarakat sekaligus menjaga stabilitas harga pangan di wilayah, Koramil 0815/09 Mojosari memfasilitasi pelaksanaan Bazar Beras Murah Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan (SPHP) Bulog di Desa Sumbertanggul, Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Selasa (19/08/2025).

Kegiatan yang berlangsung di Kantor Desa Sumbertanggul ini mendapat sambutan antusias dari warga. Sebanyak 300 orang hadir untuk membeli beras murah seharga Rp57.500 per karung (5 kg), dengan ketentuan maksimal pembelian dua karung per orang dan wajib menunjukkan KTP.

Danramil 0815/09 Mojosari, Kapten Inf Benny Irawan, A.Md., saat dikonfirmasi, menjelaskan, kegiatan tersebut merupakan bentuk sinergi TNI dengan Bulog dan pemerintah desa untuk mendukung kebutuhan pangan masyarakat. “Melalui bazar beras murah ini, diharapkan dapat membantu masyarakat mendapatkan beras dengan harga terjangkau sekaligus menjaga ketersediaan bahan pokok di tengah situasi ekonomi yang dinamis. Kami berkomitmen hadir bersama masyarakat untuk ikut menjaga kestabilan pangan di wilayah Mojosari”, terangnya.

Lebih lanjut, Danramil berharap kegiatan semacam ini dapat terus berlanjut dan ditingkatkan. “Kami berharap, masyarakat bisa lebih terbantu dengan adanya program SPHP ini. Ke depan kami siap memfasilitasi kegiatan serupa demi kepentingan warga, khususnya dalam memenuhi kebutuhan pokok sehari-hari”, pungkasnya.

Tampak hadir dalam kegiatan, Kepala Desa Sumbertanggul Candra Pambudi, S.T., Babinsa Sumbertanggul Serma Rochim, perangkat desa, serta warga sekitar. Suasana kegiatan berlangsung tertib dan lancar hingga selesai.

Lomba Gerak Jalan Sekolah Dasar Memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke-80 di Kecamatan Kwanyar

Bangkalan – Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80 tahun 2025, Kecamatan Kwanyar, Kabupaten Bangkalan, menggelar lomba gerak jalan tingkat Sekolah Dasar pada Selasa (19/8/25). Kegiatan berlangsung meriah dengan start dan finish di halaman Kantor Kecamatan Kwanyar.

Acara tersebut dihadiri oleh Camat Kwanyar, perwakilan Danramil 0829-05/Kwanyar Serka Ali Iswono, Kapolsek Kwanyar, Kepala Puskesmas Kwanyar, serta Korwil Pendidikan Kecamatan Kwanyar. Turut hadir ratusan siswa dari berbagai SD se-Kwanyar yang menjadi peserta lomba.

Danramil 0829-05/Kwanyar melalui perwakilannya menyampaikan bahwa pihak Koramil mendukung penuh kegiatan ini sekaligus melaksanakan pengamanan jalannya acara agar berlangsung aman dan tertib.

“Lomba gerak jalan ini selain untuk memeriahkan HUT RI ke-80, juga menjadi ajang pembinaan disiplin, kebersamaan, dan semangat juang bagi generasi muda sejak dini,” ungkap Serka Ali Iswono.

Sepanjang pelaksanaan, suasana tampak semarak dengan sorak-sorai warga yang antusias menyaksikan para peserta. Kegiatan berjalan dengan lancar, aman, dan tanpa hambatan hingga selesai.

Babinsa Koramil 0830-09/Gubeng Bantu Distribusi Makan Sehat Bergizi, Jangkau Ribuan Siswa.

SURABAYA,– Babinsa Koramil 0830-09/Gubeng kembali hadir di tengah masyarakat dengan aksi nyata kepedulian. Kali ini, mereka turut membantu pendistribusian Makan Sehat Bergizi (MSB) yang dilaksanakan di wilayah binaan Koramil Gubeng, Selasa (19/8).

Kegiatan tersebut berhasil menjangkau ribuan penerima manfaat, yakni 3.171 siswa sekolah dan 374 ibu hamil serta menyusui, dengan total keseluruhan mencapai 3.545 orang.

Secara terpisah, Danramil 0830-09/Gubeng Mayor Inf Wahyu menegaskan bahwa program MSB ini merupakan upaya bersama dalam mendukung program pemerintah, khususnya peningkatan kualitas gizi masyarakat.

“Melalui kegiatan ini, kami ingin memastikan anak-anak dan ibu hamil mendapatkan asupan gizi yang cukup. Dengan gizi seimbang, generasi penerus bangsa akan tumbuh lebih sehat, kuat, dan cerdas,” ungkap Mayor Wahyu.

Babinsa hadir langsung di lapangan untuk membantu proses distribusi makanan sehat agar penyaluran berjalan tertib, merata, dan tepat sasaran. Kehadiran mereka juga menjadi dorongan moril bagi warga, sekaligus mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat.Selain itu, kegiatan ini menunjukkan sinergi yang kuat antara TNI, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan sejahtera.

Program Makan Sehat Bergizi di Gubeng diharapkan tidak hanya menjadi agenda sekali jalan, melainkan terus berkesinambungan demi mendukung tumbuh kembang anak dan kesehatan ibu. Dengan begitu, tujuan mencetak generasi kuat, sehat, dan berdaya saing dapat terwujud.

Kampung Pancasila dan Gedung Dharma Bakti Pancasila di Surabaya Diresmikan, Babinsa Hadir Berikan Dukungan.

SURABAYA – Senin malam, 18 Agustus 2025. Suasana penuh semangat kebangsaan menyelimuti RW 06 Kelurahan Pakal, Kecamatan Pakal, Surabaya, dalam acara Tasyakuran Launching Kampung Pancasila dan Peresmian Gedung Serbaguna “Dharma Bakti Pancasila”, yang berlangsung di halaman Balai RW 06.

Acara ini turut dihadiri oleh Babinsa Koramil 0830/06 Benowo Kelurahan Pakal, Serma Sarmuji dan Sertu Sunarto, sebagai bentuk dukungan terhadap inisiatif masyarakat dalam memperkuat nilai-nilai kebangsaan dan gotong royong di lingkungan mereka.

Selain Babinsa, kegiatan ini juga dihadiri oleh Lurah Pakal, tokoh masyarakat, Bhabinkamtibmas Kel. Pakal, Ketua RW 06 beserta seluruh Ketua RT se-RW 06, Wakil Ketua LPMK Kel. Pakal, perwakilan kelompok masyarakat (Pokmas), staf Kelurahan Pakal, dan warga RW 06 yang memenuhi lokasi acara.

Babinsa Pakal menyampaikan apresiasi atas semangat dan kekompakan warga RW 06 dalam menjaga semangat nasionalisme serta kebersamaan. Ia berharap, hadirnya Kampung Pancasila dan gedung serbaguna ini dapat menjadi pusat kegiatan positif yang mempererat hubungan antarwarga dan memperkuat nilai-nilai luhur Pancasila di kehidupan sehari-hari.

Gedung Serbaguna “Dharma Bakti Pancasila” diresmikan secara simbolis dengan pemotongan pita, yang disambut antusias oleh warga. Gedung ini nantinya akan difungsikan sebagai tempat berbagai kegiatan kemasyarakatan, keagamaan, pendidikan, dan sosial.

Dengan peresmian Kampung Pancasila dan gedung baru ini, diharapkan semangat persatuan dan cinta tanah air semakin tumbuh subur di tengah masyarakat Kelurahan Pakal, khususnya RW 06.

Babinsa Koramil 0802-04/Siman Pantau Ketersediaan Pupuk di Kios Desa, Pastikan Stok Aman untuk Petani

Ponorogo,- Guna meyakinkan ketersediaan pupuk bagi para petani, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Kodim 0802/Ponorogo rajin melakukan monitoring atau pemantauan ke kios pupuk yang ada di wilayah desa binaan, Selasa (19/08/2025).

Seperti yang dilakukan Serka Edy Purwanto anggota Koramil Tipe B 0802/04 Siman, Kodim 0802/Ponorogo yang hari ini melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama warga Dusun Durungan Desa Madusari yang memiliki kios pupuk di rumahnya.

“ Hari ini kami bersilaturahmi dan anjangsana di rumah Bapak Imam pemilik Kios Pupuk Sederhana di rumahnya yang selama ini dijadikan sebagai tempat atau stok pupuk bagi para petani Dusun Durungan, “ kata Serka Edy Purwanto.

“ Disamping silaturahmi bersama warga, ini juga sebagai upaya untuk memastikan agar stok pupuk terus tersedia sehingga bisa mencukupi kebutuhan para petani khususnya yang ada di Dusun Durungan Desa Madusari, “ terang Serka Edy Purwanto.

Dia juga menambahkan dengan lancarnya distribusi pupuk bersubsidi tersebut secara otomatis akan mendorong semangat para petani untuk bercocok tanam sehingga hasil panen bisa semakin meningkat.

Kodim 030/Surabaya Terima Sertipikat Hak Pakai Tanah Tiga Koramil, Perkuat Status Hukum Aset Negara

SURABAYA, – Kodim 0830/Surabaya menerima penyerahan resmi Sertipikat Hak Pakai Bidang Tanah dari Kantor Pertanahan II Kota Surabaya. Penyerahan berlangsung di Kantor Makodim 0830/Surabaya, Jl. Gresik No. 52 Surabaya, pada Selasa (19/8).

Sertipikat diserahkan langsung oleh Kepala Kantor Pertanahan II Kota Surabaya, Bapak Wida Rihardyan Adjie, kepada Komandan Kodim 0830/Surabaya, Kolonel Inf Didin Nasruddin Darsono, S.Sos., M.Han.

Adapun rincian sertipikat yang diserahkan sebagai berikut:
a. Sertipikat Hak Pakai NIB. 12.39.000017927.0
Terletak di Kelurahan Klampis Ngasem, Kecamatan Sukolilo, Kota Surabaya II, Provinsi Jawa Timur, dengan luas 794 m². Tanah ini digunakan sebagai Makoramil 0830-10/Sukolilo.

b. Sertipikat Hak Pakai NIB. 12.39.000017928.0
Terletak di Kelurahan Kapasan, Kecamatan Simokerto, Kota Surabaya II, Provinsi Jawa Timur, dengan luas 466 m². Tanah ini digunakan sebagai Makoramil 0830-07/Simokerto.

c. Sertipikat Hak Pakai NIB. 12.39.000017933.0
Terletak di Kelurahan Sidotopo Wetan, Kecamatan Kenjeran, Kota Surabaya II, Provinsi Jawa Timur, dengan luas 1.584 m². Tanah ini digunakan sebagai Makoramil 0830-12/Kenjeran.

Dalam kesempatan tersebut, Kolonel Inf Didin Nasruddin Darsono menyampaikan apresiasi dan terima kasih kepada Kantor Pertanahan II Kota Surabaya atas dukungan yang diberikan.

“Dengan adanya sertipikat ini, status hukum tanah yang digunakan oleh tiga Koramil menjadi jelas dan kuat. Hal ini tentunya sangat penting untuk mendukung tugas pokok dan fungsi TNI AD dalam pembinaan teritorial di wilayah Surabaya,” ungkapnya.

Pembuatan sertifikat mandiri ini merupakan upaya Komandan satuan untuk memastikan kepemilikan tanah Koramil jajaran Kodim 0830/Surabaya mempunyai sertifikat resmi dan mempunyai kekuatan hukum, tambahnya.

Sementara itu, Kepala Kantor Pertanahan II Kota Surabaya Bapak Wida Rihardyan menegaskan bahwa penyerahan sertipikat ini merupakan bentuk sinergi antara Badan Pertanahan Nasional (BPN) dan TNI dalam menjaga kejelasan status lahan aset negara.

Dengan adanya kepastian hukum atas aset tanah ini, diharapkan keberadaan Koramil di setiap wilayah semakin mantap dalam menjalankan perannya. Tak hanya menjadi pusat pembinaan teritorial, namun juga semakin dekat dengan masyarakat, menjadi mitra yang hadir dalam menjaga keamanan, ketahanan, serta kebersamaan di tengah kehidupan warga Surabaya.

Babinsa Koramil 0808-05/Nglegok Dampingi Pencegahan Stunting di Posyandu, Wujudkan Generasi Sehat

Blitar – Babinsa Koramil 0808/05 Nglegok Kodim 0808/Blitar Koptu Sunarto melaksanakan pendampingan kegiatan percepatan penurunan stunting di Posyandu 2, bertempat di rumah Ibu Maryam RT. 01 RW. 04 Desa Kemloko Kecamatan Nglegok Kabupaten Blitar. Kegiatan yang berlangsung tertib dan lancar ini diikuti oleh kader posyandu, tenaga kesehatan dan warga setempat yang membawa balita untuk dilakukan pemeriksaan kesehatan, Selasa (19/8/2025).

Dalam kesempatan tersebut Koptu Sunarto menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI terhadap kesehatan masyarakat, khususnya dalam mendukung program pemerintah untuk menurunkan angka stunting.

“Kami hadir untuk membantu dan memotivasi masyarakat agar rutin memeriksakan tumbuh kembang anaknya di posyandu. Pencegahan stunting harus dilakukan sejak dini melalui pemenuhan gizi seimbang dan perawatan yang tepat,” ujarnya.

Sementara itu salah satu kader posyandu setempat mengungkapkan bahwa kehadiran Babinsa memberikan semangat tersendiri bagi para ibu untuk datang ke posyandu. “Kami berterima kasih kepada Babinsa yang selalu mendampingi dan membantu kami dalam kegiatan ini. Dengan dukungan semua pihak, kami optimis kasus stunting di desa ini bisa ditekan,” ungkapnya.

Danramil 0808/05 Nglegok Kapten Inf Suwarsono menambahkan bahwa peran Babinsa tidak hanya sebatas menjaga keamanan wilayah, tetapi juga berkontribusi dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

“Babinsa adalah ujung tombak di lapangan. Pendampingan seperti ini diharapkan dapat mengedukasi masyarakat tentang pentingnya gizi dan kesehatan anak, sehingga generasi mendatang tumbuh sehat dan cerdas,” tegasnya.

Kegiatan ini menjadi bukti nyata sinergi antara TNI, tenaga kesehatan, kader posyandu, dan masyarakat dalam mewujudkan generasi yang sehat bebas dari stunting.

TMMD ke-125 Bojonegoro Tanam Ribuan Bibit Pohon Produktif, Lestarikan Lingkungan dan Tingkatkan Ketahanan Pangan

BOJONEGORO, – Dalam rangka menjaga kelestarian lingkungan, sekaligus menjaga ketahanan pangan, Satuan Tugas (Satgas) TNI Manunggal Membangun Desa atau TMMD ke- 125 Kodim 0813 Bojonegoro, bersama warga masyarakat Desa Soko Kecamatan Temayang melakukan penanaman ribuan bibit pohon produktif.

Kegiatan penanaman ribuan bibit pohon ini adalah sasaran tambahan pada pelaksanaan program TMMD ke- 125 tahun 2025 yang berlangsung di Desa Soko Kecamatan Temayang Kabupaten Bojonegoro, sekaligus juga merupakan program unggulan Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD) yakni ‘Menyatu Dengan Alam’.

Sebanyak 3.200 batang bibit pohon produktif yang terdiri dari 750 batang bibit kelapa genjah, 1.500 batang bibit petai, 300 batang bibit jeruk keprok, 200 batang bibit klengkeng, 250 batang bibit alpukat, serta 200 batang pohon trembesi ditanam di kiri-kanan jalan poros desa, sekitaran ubalan dan lapangan desa, serta diseputaran sungai Desa Soko.

Kepala Staf Kodim (Kasdim) 0813 Bojonegoro, Mayor Inf Marwoko Suswandono, Selasa (19/8/2025), mengatakan bahwa kegiatan penanaman pohon ini sebagai momentum untuk mendukung gerakan Indonesia menanam pohon dalam rangka menjaga dan melestarikan lingkungan hidup.

Selain itu, penanaman pohon tersebut juga bisa menambah komunitas tanaman yang akan berkontribusi menambah oksigen. Sehingga, dengan adanya pohon-pohon ini akan mewujudkan lingkungan yang sehat dan sejuk.

“Harapanya, kita semua dapat menjaga dan merawat keberlangsungan hidup tanaman ini agar lebih terjamin tumbuh kembangnya dan benar-benar memberikan manfaat bagi masyarakat,” ujarnya.

Ditambahkan bahwa penanaman pohon produktif ini bukan hanya sekadar menambah jumlah tanaman, tetapi juga merupakan investasi jangka panjang bagi kelestarian lingkungan dan kesejahteraan masyarakat.

“Kami juga berharap kegiatan ini tidak hanya menjadi simbolis, tapi juga menjadi gerakan berkelanjutan untuk menciptakan lingkungan yang asri dan sehat bagi generasi mendatang,” tutur Kasdim 0813 Bojonegoro, Mayor Inf Marwoko Suswandono.

Atas nama pemerintah desa dan masyarakat, apresiasi serta ucapan terima kasih disampaikan Kepala Desa Soko, Muhammad Johan Haryoko, kepada Pemerintah Kabupaten Bojonegoro dan jajaran TNI Kodim 0813 Bojonegoro yang telah melaksanakan kegiatan penanaman pohon tersebut.

Selain membantu kelestarian lingkungan hidup, bibit-bibit pohon yang sudah ditanam tersebut nanti juga akan memiliki nilai ekonomi, bisa menjaga sumber mata air ubalan untuk pertanian dan air bersih kebutuhan masyarakat guna meningkatkan kesejahteraan bagi warga Desa Soko.

“Kami sangat berterima kasih, dan mengapresiasi atas pelaksanaan kegiatan TMMD ke- 125. Program ini tidak hanya membangun infrastruktur seperti jalan dan tempat ibadah, tetapi juga melaksanakan kegiatan non fisik untuk pemberdayaan masyarakat, juga ikut membantu memperkuat ketahanan pangan dan penghijauan di desa kami,” kata Muhammad Johan Haryoko.

Program TMMD ke- 125 yang dilaksanakan di Desa Soko Kecamatan Temayang Kabupaten Bojonegoro ini berlangsung sejak 23 Juli yang lalu, dan akan berakhir pada 21 Agustus 2025 mendatang. Kegiatan terpadu lintas sektoral ini mengusung tema ‘Dengan Semangat TMMD Mewujudkan Pemerataan Pembangunan dan Ketahanan Nasional di Wilayah’.

Kodim 0815/Mojokerto Dukung Penuh Mojopahit Open Cup II, Bina Generasi Muda Lewat Pencak Silat

Mojokerto – Kodim 0815/Mojokerto menerima kunjungan silaturahmi Ketua Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Mojokerto, Deny Novianto, S.T., beserta perwakilan dari 11 perguruan silat, di Lobby Makodim 0815/Mojokerto, Jalan Majapahit Nomor 01, Kota Mojokerto, Selasa (19/08/2025). Kehadiran rombongan diterima langsung Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf Rully Noriza, S.I.P., M.I.P., didampingi Kasdim Mayor Inf Suwadi beserta para Perwira Staf.

Dalam sambutannya, Ketua IPSI Kota Mojokerto menyampaikan apresiasi atas penyambutan hangat dari Dandim 0815/Mojokerto. Ia menegaskan bahwa seluruh perguruan pencak silat di bawah IPSI berkomitmen untuk terus menjaga stabilitas dan kondusivitas wilayah Mojokerto Raya.

“Maksud kedatangan kami adalah untuk bersilaturahmi dengan Bapak Dandim beserta jajaran. Selain itu, kami juga ingin menyampaikan bahwa insyaallah pada bulan Oktober mendatang IPSI akan menyelenggarakan Mojopahit Open Cup II. Ajang ini bertujuan menjaring bakat generasi muda dan mengarahkan mereka ke hal-hal positif. Kami sangat berharap dukungan dari Kodim, karena tujuan kami tidak lain untuk membina dan mengarahkan minat serta bakat anak-anak agar lebih terarah”, ungkap Deny Novianto.

Menanggapi hal tersebut, Dandim 0815/Mojokerto Letkol Inf Rully Noriza, S.I.P., M.I.P., menyambut baik rencana event tersebut dan menyatakan dukungannya. Apalagi, kegiatan tersebut bertepatan dengan momentum HUT TNI pada bulan Oktober.

“Terkait rencana yang disampaikan Ketua IPSI, tentu saya sangat mendukung. Ini merupakan ajang penting untuk mencari bibit atlet pencak silat sekaligus menyampaikan pesan moral kepada generasi muda. Saya berharap ke depan kita bisa berkolaborasi, dan Kodim akan mendukung hingga tingkat Koramil bahkan Babinsa”, tegas Dandim.

Lebih lanjut, Dandim berpesan agar seluruh perguruan silat yang tergabung dalam IPSI turut menjaga generasi muda agar terhindar dari pengaruh negatif. “Kesuksesan mereka dimulai dari hal-hal positif. Mari bersama-sama kita arahkan mereka, karena itu merupakan tanggung jawab kita bersama”, pungkasnya.

Silaturahmi ini mencerminkan semangat kebersamaan antara TNI dengan masyarakat, khususnya keluarga besar IPSI Kota Mojokerto, dalam mendukung pembinaan generasi muda sekaligus menjaga kondusivitas wilayah.