Langkah Preventif Korem 081/DSJ Cegah Keterlibatan Anggota dalam Judi dan Pinjaman Online

Madiun — Ratusan telepon genggam (HP) milik anggota Korem 081/DSJ mendadak diperiksa, Rabu (20/8/2025) selepas apel pagi. Pemeriksaan bertujuan untuk mendeteksi kemungkinan keterlibatan anggota dalam praktik pinjaman online (pinjol) maupun judi online (judol).

“Pengecekan ini merupakan langkah preventif atau pencegahan untuk menelusuri jejak-jejak digital guna mengetahui apakah ada anggota yang terlibat dalam aktivitas judi online maupun pinjaman online,” kata Pasiintel Korem 081/DSJ Mayor Cpl Eko Sudarto di sela-sela pemeriksaan.

Pria yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Penerangan Korem 081/DSJ itu menyebut bahwa praktik judol dan pinjol memiliki keterkaitan yang erat.

“Judol dan pinjol ini saling berkaitan. Judi online merusak cara berpikir dan mendorong seseorang untuk menghalalkan segala cara. Banyak korban judol yang akhirnya mencari pinjaman online demi mendapatkan modal untuk bermain kembali,” jelasnya.

Pamen TNI AD itu mengungkapkan, selain pemeriksaan semacam itu, pihaknya juga aktif melakukan langkah preventif lainnya dengan memberikan edukasi dan sanksi yang tegas bagi yang melanggar.

Eko menegaskan bahwa langkah preventif yang diambil itu merupakan komitmen satuannya dalam memerangi praktik judol dan pinjol di lingkungan prajurit maupun PNS di jajaran Korem 081/DSJ. Pemeriksaan semacam ini juga akan dilakukan secara berkala dan berkelanjutan.

“Mudah-mudahan dengan adanya pengecekan rutin ini, anggota dapat semakin sadar bahwa judi online sangat merugikan dan banyak dampak negatifnya,” ujarnya.

“Dengan langkah-langkah preventif yang terus kami lakukan, harapannya ke depan tidak ada satu pun anggota Korem 081/DSJ yang terlibat dalam aktivitas judol maupun terjerat pinjol,” lanjutnya.

Dari hasil pemeriksaan yang telah dilakukan, Eko menyatakan bahwa tidak ditemukan adanya indikasi keterlibatan anggota Korem 081/DSJ dalam praktik judol maupun pinjol.

Evakuasi Pohon Tumbang di Mojokerto: Sinergi TNI dan Warga Hadapi Cuaca Ekstrem

Mojokerto, – Hujan deras disertai angin kencang melanda wilayah Kecamatan Mojosari, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur, Rabu (20/08/2025) sore, menyebabkan sebuah pohon jenis Sepatu Dea tumbang di Jalan Gajah Mada, Desa Menanggal. Peristiwa terjadi tidak lama setelah hujan turun dengan intensitas tinggi.

Pohon tumbang tersebut menimpa kabel Telkom dan jaringan WiFi di sekitar lokasi. Meski tidak ada korban jiwa, insiden ini sempat menimbulkan kemacetan arus lalu lintas lantaran badan jalan tertutup batang pohon. Kendaraan yang melintas harus bergantian melewati jalur sempit hingga evakuasi dilakukan.

Danramil 0815-09/Mojosari, Kapten Inf Benny Irawan, A.Md., yang turut memantau langsung penanganan di lapangan, menyampaikan bahwa pihaknya bersama Babinsa Menanggal segera berkoordinasi dengan BPBD Kabupaten Mojokerto, Polsek Mojosari, perangkat Desa Menanggal, relawan, serta warga sekitar untuk mengevakuasi pohon tumbang.

“Alhamdulillah berkat kerja sama semua pihak, pohon berhasil dievakuasi dengan cepat dan arus lalu lintas sudah kembali lancar,” ungkapnya.

Lebih lanjut, Kapten Inf Benny Irawan menghimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi cuaca ekstrem. “Kami mengingatkan warga untuk berhati-hati, terutama saat hujan deras disertai angin kencang. Jika ada pohon yang berpotensi membahayakan, segera laporkan agar bisa ditangani bersama,” pungkasnya.

Wujud Sinergitas TNI dan Rakyat Melalui Karya Bakti Pembangunan Rumah di Jombang

Jombang – Wujud sinergitas dan kemanunggalan TNI dengan rakyat kembali ditunjukkan oleh Babinsa Koramil 0814-02/Diwek, Serda Pipit Hermanto, melalui kegiatan karya bakti membantu pembangunan pondasi rumah milik warga binaannya di Dusun Prangang, Desa Brambang, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Rabu (20/8/2025).

Kegiatan karya bakti ini tidak hanya bertujuan membantu meringankan beban warga, tetapi juga mempererat hubungan silaturahmi Babinsa dengan masyarakat di wilayah binaan. “Membantu kesulitan warga seperti yang kita lakukan hari ini merupakan wujud kepedulian Babinsa terhadap warganya,” ungkap Serda Pipit Hermanto.

Ia menambahkan, keberadaan Babinsa di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan dampak positif, menghadirkan rasa aman, serta menumbuhkan semangat kebersamaan. “Semoga semangat gotong royong ini terus terbina demi mendukung pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan,” pungkasnya.

Wujud Sinergitas TNI dan Rakyat Melalui Karya Bakti Pembangunan Rumah di Jombang

Jombang – Wujud sinergitas dan kemanunggalan TNI dengan rakyat kembali ditunjukkan oleh Babinsa Koramil 0814-02/Diwek, Serda Pipit Hermanto, melalui kegiatan karya bakti membantu pembangunan pondasi rumah milik warga binaannya di Dusun Prangang, Desa Brambang, Kecamatan Diwek, Kabupaten Jombang, Rabu (20/8/2025).

Kegiatan karya bakti ini tidak hanya bertujuan membantu meringankan beban warga, tetapi juga mempererat hubungan silaturahmi Babinsa dengan masyarakat di wilayah binaan. “Membantu kesulitan warga seperti yang kita lakukan hari ini merupakan wujud kepedulian Babinsa terhadap warganya,” ungkap Serda Pipit Hermanto.

Ia menambahkan, keberadaan Babinsa di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan dampak positif, menghadirkan rasa aman, serta menumbuhkan semangat kebersamaan. “Semoga semangat gotong royong ini terus terbina demi mendukung pembangunan dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayah binaan,” pungkasnya.

Dandim 0814 Dampingi Danrem 082, Sinergi TNI–Polri Terlihat dalam Kunjungan Kapolri di Ponpes Shiddiqiyah.

Jombang – Komandan Kodim 0814/Jombang Letkol Kav Dicky Prasojo mendampingi Komandan Korem 082/CPYJ Kolonel Inf Batara Alex Bulo dalam rangkaian kegiatan kunjungan Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo di wilayah Kabupaten Jombang, Rabu (20/8/2025).

Kunjungan Kapolri tersebut dipusatkan di Pondok Pesantren Shiddiqiyah, Kecamatan Ploso, Kabupaten Jombang, yang merupakan salah satu pondok pesantren besar di Jawa Timur. Kehadiran Kapolri disambut langsung oleh pengasuh sekaligus pendiri Ponpes Shiddiqiyah, Kiai Muchammad Muchtar Mu’thi, beserta jajaran pengurus pondok.

Dalam kegiatan tersebut, Dandim 0814/Jombang Letkol Kav Dicky Prasojo bersama Danrem 082/CPYJ turut serta mendampingi sebagai wujud sinergitas TNI–Polri dalam menjaga soliditas dan kebersamaan di wilayah.

Turut hadir pula jajaran Forkopimda Kabupaten Jombang, di antaranya Bupati Jombang, Wabup Jombang, Kapolres Jombang, Ketua DPRD Kabupaten Jombang, serta sejumlah tokoh masyarakat yang memberikan dukungan penuh atas kunjungan tersebut.

Selain bersilaturahmi dengan pengasuh ponpes, Kapolri juga menyampaikan pesan penting terkait peran ulama dan santri dalam menjaga persatuan serta menciptakan suasana damai dan kondusif di tengah masyarakat.

Kehadiran Kapolri di Jombang, khususnya di Ponpes Shiddiqiyah, menjadi momentum untuk mempererat sinergi antara aparat keamanan, pemerintah daerah, dan tokoh agama dalam membangun keamanan dan ketertiban masyarakat yang lebih baik.

Warga Patemon Apresiasi Aksi Bersih-Bersih Babinsa dalam Mempererat Silaturahmi

PAMEKASAN – Babinsa Kelurahan Patemon, Serka Madrikah, menggelar kegiatan komunikasi sosial (komsos) sekaligus aksi bersih-bersih lingkungan bersama warga di RT 05 RW 02, Kelurahan Patemon, Kecamatan Pamekasan.

Dengan penuh semangat, Babinsa bersama masyarakat membersihkan area sekitar permukiman. Kegiatan ini tak hanya bertujuan menjaga kebersihan, tetapi juga mempererat tali silaturahmi antara aparat TNI dengan warga binaannya.

Serka Madrikah mengatakan, kegiatan seperti ini penting untuk menumbuhkan kesadaran bersama akan pentingnya menjaga lingkungan.

“Melalui gotong-royong, kita tidak hanya membuat lingkungan lebih indah dan sehat, tapi juga menumbuhkan rasa kebersamaan di antara warga,” ujarnya.

Tak hanya itu Babinsa juga mengajak kepada warga untuk selalu memperhatikan kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan.

Sementara itu, Ahmad Naufal, salah satu warga, mengaku senang dan mengapresiasi kehadiran Babinsa yang mau terjun langsung membantu.

“Kami merasa lebih bersemangat kalau ada Pak Babinsa ikut. Lingkungan jadi bersih, hubungan antarwarga juga makin akrab,” katanya.

Warga setempat berharap kegiatan seperti ini dapat dilakukan secara rutin agar lingkungan tetap terjaga kebersihannya dan kebersamaan warga semakin erat.

Penanganan Banjir di Kecamatan Kutorejo oleh TNI-Polri dan BPBD Mojokerto

Mojokerto – Hujan dengan intensitas sedang yang mengguyur wilayah Kecamatan Kutorejo, Kabupaten Mojokerto, Selasa (19/08/2025) sore, menyebabkan saluran irigasi dan parit di Dusun Jaringansari, Desa Karangdiyeng, meluap hingga menggenangi jalan dan pemukiman warga. Debit air sempat mencapai ketinggian 20 hingga 50 sentimeter di atas jalan, serta merendam delapan rumah warga.

Danramil 0815/13 Kutorejo, Kapten Inf Budiyono, saat dikonfirmasi menjelaskan kejadian tersebut, Forkopimca Kutorejo, Babinsa bersama tiga pilar desa, serta tim BPBD Kabupaten Mojokerto langsung turun ke lokasi untuk melakukan penanganan awal.

“Personel TNI-Polri bersama BPBD dan warga bahu membahu membersihkan saluran air yang tersumbat serta memantau perkembangan debit air. Upaya cepat ini dilakukan agar genangan tidak semakin meluas”, ungkapnya.

Hingga pukul 19.30 WIB, air mulai berangsur surut dan situasi kembali terkendali. Meski demikian, petugas gabungan tetap melakukan pemantauan di lapangan guna mengantisipasi kemungkinan luapan susulan. Danramil menegaskan, sinergi antara TNI-Polri, BPBD, pemerintah desa, dan masyarakat sangat penting dalam menghadapi bencana alam di wilayah.

Kodim 0811/Tuban Renovasi Rumah Tidak Layak Huni Tingkatkan Kelayakan Hidup Warga Dusun Brambang

TUBAN, – Kodim 0811/Tuban merenovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) yang menjadi salah satu sembilan program Ibu Gubernur Jawa Timur tersebut, hari ini mulai dikerjakan personil dari Koramil 0811/12 Bancar, yang berlokasi di Dusun Brambang, Desa Sukoharjo, Kecamatan Bancar, Kabupaten Tuban. Jawa Timur. Selasa (19/08/2025).

Salah satu warga yang mendapat renovasi RTLH, Ibu Cici warga Dusun Brambang, Desa Sukoharjo, Kecamatan Bancar, sangat bersyukur dan tidak menyangka akan mendapat bantuan perbaikan rumah miliknya yang tidak layak huni.

“Saya bersama keluarga sangat bersyukur dan berterima kasih kepada TNI yang telah membantu memperbaiki rumah saya yang memang sudah tidak layak huni,” ucapnya.

Dandim 0811/Tuban, Letkol Inf Dicky Purwanto, S.Sos., M.I.P., menjelaskan bahwa program rehab RTLH ini bertujuan untuk meningkatkan kelayakan hidup bagi masyarakat yang kurang mampu di wilayah Teritorial Kodim 0811/Tuban.

“Saya harap nantinya tidak ada lagi warga yang atap rumahnya bocor. Kita akan pastikan, semua masyarakat harus menikmati rumah layak huni,” jelasnya.

Dandim menambahkan, Selama pengerjaan tentu ada dukungan dan kerja sama yang baik antara satgas TMMD dengan masyarakat dan pemerintah setempat dengan tujuan hasil lebih maksimal nantinya dapat digunakan dalam waktu yang lama.

“Hari ini Kita sudah mulai melakukan pembongkaran rumah, sesuai dengan rencana program TMMD rumah tidak layak huni yang dibangun harus diselesaikan dengan cepat sesuai dengan waktu yang telah disediakan yaitu sebelum dilaksanakannya penutupan TMMD,” pungkasnya.

Penarikan Mahasiswa KKN UIN KHAS Jember di Desa Dadapan Didampingi Babinsa

Bondowoso – Kehadiran Babinsa selalu menjadi magnet tersendiri di setiap kegiatan masyarakat. Hal itu kembali terbukti saat penarikan mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Universitas Islam Negeri (UIN) KHAS Kiai Haji Ahmad Siddiq Jember, Posko 13, yang berlangsung di Balai Desa Dadapan, Kecamatan Grujugan, Kabupaten Bondowoso, Selasa (19/8/2025).

Acara penarikan ini dihadiri oleh Kepala Desa Dadapan, perangkat desa, Bhabinkamtibmas, serta para mahasiswa-mahasiswi KKN yang telah menuntaskan pengabdian di desa. Babinsa Koramil 0822/08 Dadapan, Koptu Alam, turut hadir sekaligus memberikan sambutan penuh makna di hadapan para peserta dan warga yang hadir.

Dalam sambutannya, Koptu Alam menekankan pentingnya kolaborasi antara mahasiswa dengan masyarakat desa. “Kami sangat mengapresiasi dedikasi adik-adik mahasiswa UIN KHAS Jember. Kehadiran kalian telah membawa energi baru bagi warga, baik dalam hal pengetahuan, pendampingan, maupun semangat membangun desa. Harapan kami, ilmu yang diperoleh di sini bisa menjadi bekal berharga untuk terjun di tengah masyarakat setelah lulus nanti,” ungkapnya.

Rangkaian acara berlangsung khidmat, dimulai dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, sambutan-sambutan, penyerahan cendera mata dari mahasiswa KKN kepada pihak desa, hingga doa bersama. Di akhir acara, momen foto bersama menjadi penutup yang penuh kebersamaan. Suasana hangat dan penuh keakraban tampak jelas antara aparat, perangkat desa, dan mahasiswa.

Sementara itu, salah satu mahasiswa KKN. Mengaku terkesan dengan sambutan dan dukungan dari Babinsa serta aparat desa. “Kami merasa sangat terbantu dengan arahan Babinsa dan Bhabinkamtibmas selama menjalani program KKN. Kehadiran beliau membuat kami lebih percaya diri dalam bersosialisasi dengan masyarakat. Terima kasih atas bimbingan dan dukungannya,” tuturnya.

Penarikan KKN ini bukan hanya menjadi tanda berakhirnya masa pengabdian mahasiswa di Desa Dadapan, tetapi juga menjadi momen refleksi tentang pentingnya sinergi antara perguruan tinggi, masyarakat, dan aparat kewilayahan. Kehadiran Babinsa Koptu Alam menjadi bukti nyata peran TNI dalam mendukung dunia pendidikan dan pembangunan desa.

Vaksinasi Bulan Imunisasi Anak Sekolah di SD Blimbing 1 Didampingi Babinsa 0822-15/Klabang.

Bondowoso – Suasana berbeda tampak di SD Blimbing 1, Kecamatan Klabang, Kabupaten Bondowoso. Sebanyak 28 siswa dari kelas 1 dan kelas 5 mengikuti kegiatan Vaksinasi Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS) dengan penuh semangat. Menariknya, kegiatan ini turut dikawal langsung oleh Babinsa Desa Blimbing, Serma Ulil Amri, yang hadir mendampingi tenaga kesehatan dan pihak sekolah. Selasa pagi (19/8/2025).

Kehadiran Serma Ulil Amri di ruang kelas membuat para siswa merasa lebih tenang saat menjalani vaksinasi. Beberapa anak yang awalnya terlihat cemas, akhirnya berani maju ke depan setelah diberi semangat. Guru dan orang tua yang hadir pun merasa lega karena kegiatan berlangsung tertib, aman, dan penuh kekeluargaan.

“Kami sangat terbantu dengan pendampingan dari Pak Babinsa. Anak-anak jadi lebih berani divaksin, suasana kelas juga lebih kondusif. Ini membuat kami sebagai guru merasa aman,” ungkap salah satu guru SD Blimbing 1.

Sementara itu, Serma Ulil Amri menegaskan bahwa pendampingan vaksinasi merupakan bentuk dukungan nyata TNI terhadap kesehatan generasi muda. “Kami ingin anak-anak tumbuh sehat dan kuat. Vaksinasi ini penting untuk membentengi mereka dari penyakit. TNI akan selalu hadir mendukung program pemerintah, khususnya dalam bidang kesehatan,” ujarnya.

Kegiatan vaksinasi di SD Blimbing 1 berjalan lancar tanpa hambatan. Siswa-siswa tampak antusias meski ada yang awalnya takut. Dengan kerja sama antara tenaga kesehatan, guru, orang tua, dan Babinsa, program imunisasi ini sukses digelar. Kehadiran TNI di tengah masyarakat kembali membuktikan bahwa TNI bukan hanya menjaga keamanan, tetapi juga peduli pada kesehatan dan masa depan anak bangsa.