Pembangunan Jalan Makadam di Ngranget: Sinergi TNI dan Masyarakat dalam TMMD ke-125

Madiun, 27 Juli 2025 — Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-125 yang tergabung dalam Kodim 0803/Madiun menunjukkan komitmennya dalam mempercepat pembangunan infrastruktur pedesaan melalui pembangunan jalan makadam di Dusun Nglengko, Desa Ngranget, Kecamatan Dagangan, Kabupaten Madiun.
Dalam kegiatan ini, TNI bersama warga bahu-membahu membangun jalan makadam yang diharapkan dapat menjadi akses vital bagi masyarakat sekitar, khususnya dalam mendukung mobilitas warga, hasil pertanian, serta mempercepat pertumbuhan ekonomi desa.
Komandan Kodim 0803/Madiun Letkol Kav Widhi Bayu Sudibyo menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari program TMMD yang bertujuan untuk membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan fisik dan non-fisik.
“Melalui TMMD, kami ingin mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat. Pembangunan jalan ini bukan hanya proyek fisik, tetapi juga bentuk nyata kebersamaan dan gotong-royong yang menjadi ciri khas bangsa kita,” ujar Letkol Kav Widhi Bayu Sudibyo.
Pembangunan jalan makadam sepanjang 3500 meter tersebut melibatkan personel TNI dan masyarakat sekitar secara langsung. Warga menyambut baik inisiatif ini karena selama ini akses jalan di daerah tersebut masih sulit dilalui, dan pembukaan jalan ini dapat memangkas jarak tempuh, yang sebelumnya warga harus menempuh jarak 17 km, sekarang menjadi jauh lebih dekat.
Kepala Desa Ngranget, Hendrik Suyono, menyampaikan apresiasinya atas dukungan TNI dalam memperbaiki infrastruktur desa. Ia menyebut kehadiran Satgas TMMD sebagai angin segar bagi masyarakat yang telah lama menantikan perbaikan akses jalan.
“Kami sangat bersyukur atas kerja sama ini. Jalan yang dibangun akan sangat bermanfaat bagi masyarakat, khususnya petani yang selama ini kesulitan membawa hasil panen,” ujar Hendrik.
Kegiatan TMMD ke-125 ini dijadwalkan berlangsung selama 30 hari dan mencakup pembangunan fisik seperti jalan, drainase, serta kegiatan non-fisik berupa penyuluhan dan pembinaan masyarakat.
Dengan semangat gotong royong dan kerja sama antara TNI dan masyarakat, diharapkan pembangunan ini menjadi pondasi penting bagi kemajuan dan kesejahteraan Dusun Nglengko serta desa sekitarnya.



















