Kegiatan Sosial Koramil 0823-07/Asembagus: Bantuan Sembako untuk Masyarakat Kurang Mampu.

Situbondo – Sebagai wujud kepedulian dan tanggung jawab sosial, Koramil 0823-07/Asembagus terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan sosial masyarakat. Salah satu bentuk nyata dari komitmen tersebut ditunjukkan melalui kegiatan pemberian bantuan sembako oleh Sertu Toijo kepada warga kurang mampu di wilayah Dusun Barat, Desa Asembagus, Kecamatan Asembagus, Kabupaten Situbondo, Jumat (tanggal disesuaikan). Sabtu 30/05/2025

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Koramil dalam mempererat hubungan yang harmonis antara aparat teritorial dengan masyarakat. Dengan penuh keikhlasan, Sertu Toijo mendatangi langsung rumah-rumah warga yang membutuhkan untuk menyerahkan bantuan sembako, sebagai bentuk perhatian dan solidaritas dari TNI kepada rakyat.

Menurut Sertu Toijo, kegiatan ini tidak hanya bertujuan untuk membantu secara materiil, tetapi juga memberikan semangat dan motivasi kepada masyarakat agar tetap tangguh dan ” Produktif ” dalam menghadapi tantangan kehidupan. “Kami hadir di tengah-tengah masyarakat bukan hanya sebagai penjaga keamanan, tapi juga sebagai saudara yang peduli dan siap membantu,” ujarnya.

Masyarakat menyambut hangat kegiatan ini dan mengapresiasi langkah yang dilakukan TNI, khususnya Koramil 0823-07/Asembagus.

Satgas TMMD Kodim 0817/Gresik Laksanakan Karya Bakti Bersihkan Jalan dan Selokan Desa

Gresik,- Satgas TMMD bersama warga Desa Banter, Kecamatan Benjeng, Kabupaten Gresik, melaksanakan karya bakti pembersihan selokan dan jalan desa. Semangat kebersamaan antara TNI dan masyarakat kembali tergambar jelas dalam kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-124 yang digelar di wilayah teritorial Kodim 0817/Gresik. Jumat (30/5/2025).

Kegiatan ini merupakan bagian dari program TMMD yang bertujuan untuk mempererat sinergi antara TNI dan masyarakat serta meningkatkan kualitas lingkungan hidup warga desa.

Dengan alat seadanya, anggota Satgas TMMD dan warga saling bahu membahu membersihkan tumpukan sampah dan lumpur yang menyumbat aliran air di sepanjang selokan desa. Selain itu, jalan-jalan desa juga turut dibersihkan dari rerumputan liar dan sampah plastik yang berserakan.

Komandan Kodim 0817/Gresik, Letkol Inf Ahmad Saleh Rahanar, S.Sos., selaku Dansatgas menyampaikan bahwa karya bakti ini bukan hanya untuk menciptakan lingkungan yang bersih dan sehat, tetapi juga sebagai sarana membangun kemanunggalan antara TNI dan rakyat.

“TMMD ke-124 ini kami fokuskan untuk membantu percepatan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat di desa-desa. Salah satu bentuk nyatanya adalah kegiatan seperti ini, di mana kami turun langsung bersama warga,”ujarnya.

Diharapkan, kegiatan ini dapat menjadi contoh nyata bahwa sinergi antara TNI dan masyarakat mampu menciptakan perubahan positif di lingkungan pedesaan, baik dari segi kebersihan, kesehatan, maupun solidaritas sosial.

Koramil 0820-23/Gading Laksanakan Pendampingan Pertanian, Dukung Ketahanan Pangan di Kecamatan Gading

Probolinggo,– Dalam rangka mendukung Gerakan Antisipasi Darurat Pangan Nasional, personel Koramil 0820-23/Gading melaksanakan pendampingan kepada para petani lokal di wilayah Kecamatan Gading, Kabupaten Probolinggo, Jumat(30/5).

Kegiatan pendampingan ini dilaksanakan pada kamis (30/5), dengan fokus pada penguatan ketahanan pangan nasional melalui budidaya padi. Serda Agu M, Babinsa Desa Betek Taman, mendampingi Bapak Taufik dalam proses pengolahan lahan dan perawatan tanaman padi di Desa Betek Taman. Sementara itu, Serda Hari Irawan, Babinsa Desa Condong, turut mendampingi Bapak Hariadi di lahan pertanian miliknya di Desa Condong.

Pasiter Kodim 0820/Probolinggo: Bersama Petani Membangun Ketahanan Pangan Melalui Budidaya Organik

Probolinggo,- Pasiter Kodim 0820/Probolinggo Kapten Miko S ikut ambil bagian dalam pelaksanaan kegiatan program swasembada pangan, pengendalian inflasi serta pelatihan budidaya dan panen padi organik di wilayah Kelurahan Kebonsari Wetan, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo.

Pasiter Kodim 0820/Probolinggo Kapten Miko S mengatakan pelatihan budidaya padi organik tentunya bertujuan untuk mengurangi ketergantungan pada pupuk kimia yang jumlahnya semakin terbatas dan mahal.

“Budidaya padi organik disebutkan dapat meningkatkan nilai komoditas dan holtikultura melalui teknologi pertanian, selain itu dapat meningkatkan gerakan tani pro organik (Genta Organik) di Kota Probolinggo,” kata Kapten MiKo S, Jumat (30/5).

Ditambahkan Pasiter bahwa dalam dua bulan terakhir Indonesia sudah swasembada beras berkat petani yang mendedikasikan produksi padi nya yang terus meningkat, kami berterima kasih kepada pemerintah pusat telah mematok harga gabah Rp 6500.

“Soal penanaman padi organik ini menjadi tantangan bagi para petani, bentuk pertanian holtikultura organik yang dihasilkan dapat menambah semarak dan menambah nilai jual produk pertanian di Kota Probolinggo,”ujarnya.

Lanjut lanjut Kapten Miko S mengungkapkan keberhasilan swasembada ini bukan hanya tanggung jawab para petani, tetapi tanggung jawab kita semua. Di sini kami hadir sebagai perwakilan pemerintah untuk memastikan kebijakan yang digulirkan oleh pemerintah pusat hingga daerah betul-betul dilaksanakan sampai pada tingkat petani.

“Tentunya semua stakeholder perlu mengambil peran untuk menghasikanl pertanian yang efisien, adil dan menguntungkan petani, kami berpesan petani di Kota Probolinggo ini untuk terus menyala,” pungkasnya.

Aksi Nyata TNI di Papua: Satgas Yonif 512/QY Berdayakan Masyarakat Melalui Penanaman Jagung

Distrik Web, Kabupaten Keerom, Papua – Satgas Yonif 512/QY Pos Unggalom terus membuktikan komitmennya untuk hadir dan mengabdi di tengah masyarakat Papua, bukan hanya melalui pengamanan wilayah perbatasan, tetapi juga lewat aksi nyata dalam mendukung ketahanan pangan lokal. Jumat, (30/5/2025).

Bersama warga Kampung Unggalom, Distrik Web personel Pos Unggalom melaksanakan program ketahanan pangan dengan menanam jagung sebagai salah satu komoditas unggulan. Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI untuk memberdayakan potensi pertanian warga serta memperkuat ketahanan ekonomi masyarakat di wilayah perbatasan.

Kini, setelah kurang lebih satu minggu sejak penanaman, tanaman jagung yang dibudidayakan mulai menunjukkan hasil yang menggembirakan. Tunas-tunas hijau mulai tumbuh subur di lahan yang dikerjakan bersama, menandakan keberhasilan awal dari kerja sama yang harmonis antara Satgas dan masyarakat.

Danpos Unggalom, Serma Zainal menyampaikan rasa bangga dan terima kasihnya kepada warga yang antusias terlibat dalam kegiatan ini.

“Kami sangat bersyukur melihat hasil awal yang positif. Ini membuktikan bahwa dengan semangat gotong royong, kita bisa menciptakan perubahan nyata. Jagung ini bukan hanya tanaman, tapi simbol harapan dan masa depan yang lebih baik bagi Kampung Unggalom.”
Selain menjadi sumber pangan alternatif, penanaman jagung juga menjadi sarana edukasi bagi masyarakat tentang teknik pertanian yang lebih produktif dan berkelanjutan.

Dengan tumbuhnya jagung, tumbuh pula harapan. Karena bagi TNI, keberadaan di tengah rakyat adalah bentuk pengabdian yang sejati.

Upaya Babinsa Koramil 0820-12/Kraksaan dalam Meningkatkan Kualitas Gabah dan Ketahanan Pangan

Probolinggo,- Dalam upaya memperkuat ketahanan pangan, Babinsa Koramil 0820-12/Kraksaan, Sertu Sawal, melakukan pengecekan kelayakan gabah di Kecamatan Kraksaan. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis (29/5/2025) dan menjadi langkah penting dalam memastikan kualitas gabah yang akan disalurkan ke BULOG.

Kegiatan pengecekan ini bertujuan untuk memastikan bahwa gabah yang akan didistribusikan memenuhi standar kualitas yang telah ditetapkan. Dengan adanya pendampingan ini, diharapkan petani dapat lebih memahami pentingnya kualitas gabah dalam mendukung ketahanan pangan nasional. Hal ini juga menunjukkan peran aktif TNI AD dalam sektor pertanian.

Sertu Sawal menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Kodim 0820/Probolinggo untuk mendukung program ketahanan pangan. Melalui pendampingan ini, diharapkan para petani dapat meningkatkan hasil pertanian mereka dan berkontribusi pada ketersediaan pangan yang berkualitas di masyarakat.

Selain itu, kegiatan ini juga memberikan edukasi kepada petani mengenai cara memilih gabah yang baik dan cara penyimpanan yang tepat. Dengan pengetahuan yang lebih baik, diharapkan para petani dapat meningkatkan produktivitas dan kualitas hasil pertanian mereka, sehingga dapat bersaing di pasar.

Harapan kami, melalui kegiatan ini, ketahanan pangan di Kabupaten Probolinggo semakin terjaga dan kualitas gabah yang dihasilkan semakin baik. Dengan dukungan semua pihak, kita dapat mewujudkan kemandirian pangan yang berkelanjutan dan berkualitas untuk masyarakat.

Arahan Danrem 083/BDJ: TNI Harus Jadi Contoh dan Dukung Kebijakan Pemerintah Secara Inovatif

Probolingo,- Danrem 083/BDJ Kolonel Inf Kohir melakukan kunjungan kerja ke kodim 0820/Probolinggo, kedatangan perwira menengah ini pun disambut langsung oleh Dandim 0820/Probolinggo Letkol Arh Iwan Hermaya bersama jajaran forum kordinasi pimpinan daerah Kota/Kabupaten Probolinggo.

Dalam arahan nya Danrem 083/BDJ Kolonel Inf Kohir
mengatakan, kunjungan kerja kali ini tentunya bertujuan untuk mengecek secara langsung dan memberikan pengarahan kepada personel TNI, ASN, serta anggota Persit Kartika Chandra Kirana jajaran Kodim 0820/Probolinggo.

Kepada semua anggota Kodim 0820/Probolinggo saya berpesan untuk bersikap baik dan menjadi contoh suri teladan kepada keluarga dan masyarakat sekitar, laksanakan tugas dengan penuh rasa tanggung jawab dan senantiasa membantu mengatasi kesulitan masyarakat/rakyat sekitar.

“Perkuat ikatan kekeluargaan dengan demikian akan dapat memperlancar dan mempermudah serta mempengaruhi kinerja kita serta saling membantu dan tolong menolong dalam semua hal,” kata Kolonel Inf Kohir, kamis (29/5).

Ditambahkan Danrem bahwa pihaknya juga ingin mewujudkan jajaran Korem 083/BDJ yang profesional, yang mendukung kebijakan pemerintah dan komando atas. Mari kita dukung penuh upaya pembangunan daerah melalui pendekatan yang adaptif dan inovatif yang sejalan dengan visi Korem 083/Baladhika Jaya.

“Kita wajib mendukung dengan cara bagaimana, dengan cara metode yang lebih efektif dan efisien melalui adaptif dan inovatif, inilah yang menjadi slogan kami Korem 083 Baladhika Jaya adalah Korem yang produktif dalam rangka mewujudkan TNI yang prima,”ujarnya.

Danrem 083/BDJ Kolonel Inf Kohir juga menekankan pentingnya sebuah sinergitas antara pemerintah daerah dan jajaran TNI, khususnya dalam mendukung program-program ketahanan pangan nasional.

Bersinergi dan berkolaborasi dengan pemerintah daerah wajib di lakukan khususnya dalam rangka program-program ketahanan pangan nasional dan program lainnya.“Mudah-mudahan ini menjadi titik awal nanti ke depan yang lebih harmonis kemudian lebih sinergis dan lebih kolaboratif,”pungkasnya.

Satgas Yonif 512/QY Laksanakan Komsos di Towe Hitam, Jalin Kedekatan dengan Masyarakat Papua

Towe Hitam, Kabupaten Keerom, Papua — Keakraban dan kedekatan antara Satgas Yonif 512/QY dan masyarakat kembali terlihat dalam kegiatan Komsos yang dilaksanakan oleh Satgas Yonif 512/QY Pos Towe Hitam di Kampung Towe Hitam, Distrik Towe. Kamis, (29/5/2025).

Dalam suasana penuh kekeluargaan, personel Pos Towe Hitam menyambangi rumah-rumah warga, berdiskusi ringan, serta mendengarkan aspirasi dan harapan masyarakat secara langsung. Tak hanya itu, anak-anak Kampung Towe Hitam juga tampak antusias menyambut kehadiran Anggota Pos, bahkan beberapa di antaranya mengikuti kegiatan belajar membaca dan menulis yang digelar secara spontan.

Salah satu tokoh masyarakat, Bapa Agus Kelami, menyampaikan rasa syukur dan apresiasinya atas perhatian yang diberikan oleh Satgas.

“Kami sangat senang dan merasa diperhatikan. Anak-anak juga jadi semangat belajar karena abang-abang TNI datang dan ajarkan mereka dengan sabar. Semoga Satgas tetap sehat dan diberkati dalam tugasnya,” ujarnya.

Dengan semangat “Bersama Rakyat TNI Kuat”, Satgas Yonif 512/QY terus berkomitmen untuk menjadi garda terdepan dalam menjaga keamanan dan mendukung pembangunan masyarakat di wilayah perbatasan Papua.

Komitmen TNI dalam Ketahanan Pangan, Babinsa Lakukan Pendampingan Perawatan Padi.

Bondowoso – Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Kelurahan Badean, Serma Imam S dari Koramil 0822/Bondowoso, kembali menunjukkan komitmennya dengan terjun langsung ke lapangan melakukan pendampingan dan perawatan kegiatan Luas Tambah Tanam (LTT) padi. Kegiatan ini berlangsung pada Kamis, 29 Mei 2025, pukul 08.00 WIB hingga selesai, bertempat di RT 01 RW 02, Kelurahan Badean, Kecamatan Bondowoso, Kabupaten Bondowoso.

Pendampingan ini difokuskan pada lahan seluas 300 meter persegi milik Bapak Sofa, yang berada di RT 02 RW 01. Padi yang ditanam adalah jenis Sintanur, varietas yang dikenal memiliki kualitas baik dan hasil panen yang cukup menjanjikan. Kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini bertujuan untuk memberikan motivasi sekaligus memastikan proses perawatan padi berjalan optimal.

Serma Imam S menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial serta wujud kepedulian TNI terhadap ketahanan pangan di wilayahnya. “Kami hadir untuk mendampingi para petani, memberikan semangat dan membantu semaksimal mungkin agar hasil panen bisa meningkat,” ujarnya.

Bapak Sofa selaku pemilik lahan menyampaikan rasa terima kasihnya atas perhatian dan bantuan dari Babinsa. Ia mengaku sangat terbantu, terutama dalam hal teknik perawatan tanaman dan pengendalian hama. “Terima kasih kepada Babinsa yang telah meluangkan waktu mendampingi kami. Ini sangat berarti bagi kami para petani,” ucapnya.

Kegiatan ini diharapkan menjadi contoh sinergi yang baik antara aparat teritorial dan masyarakat dalam meningkatkan produksi pertanian, khususnya padi. Dengan dukungan aktif dari TNI, para petani diharapkan semakin termotivasi untuk terus meningkatkan hasil tanam demi mewujudkan kemandirian pangan nasional.

Wujud Kasih Sayang, Bingkisan Tali Asih Diberikan kepada Anak Prajurit di Kodim 0802/Ponorogo.

Ponorogo,-Hari ini ada empat orang anak prajurit Kodim 0802/Ponorogo yang berkebutuhan khusus memperoleh bingkisan tali asih dari Ketua Persit Kartika Chandra Kirana (KCK) PD V Brawijaya Ibu Vira Rudy Saladin, Kamis (29/05/2025).

Bingkisan tali asih tersebut diserahkan oleh Ketua Persit KCK Cab. XVI Dim Ponorogo Ibu Dina Soerjono dan didampingi langsung Komandan Kodim 0802/Ponorogo Letkol Inf Dwi Soerjono beserta Pasipers Kodim 0802/Ponorogo dan beberapa anggota termasuk Pengurus Persit KCK Cab. XVI Dim Ponorogo.

Ketua Persit KCK Cab. XVI Dim Ponorogo mewakili para orang tua dan putra putri penerima bingkisan tali asih menyampaikan rasa haru, bangga dan limpah terimakasih atas perhatian dan kasih sayang yang diberikan oleh Ketua Persit KCK PD V Brawijaya. ” Kami Persit KCK Cab. XVI Dim Ponorogo khususnya keluarga dari putra putri kami yang berkebutuhan khusus sangat bangga dan berterima kasih atas pemberian bingkisan tali asih ini, ” kata Ketua Persit KCK Cab. XVI Dim Ponorogo.

” Alhamdulillah atas perhatian dan kebaikan yang diberikan kepada kami tentu ini semakin menambah semangat bagi kami semua termasuk para keluarga anggota penerima bantuan, ” ucap Ibu Dina Soerjono yang juga berdoa kiranya Ketua Persit KCK PD V Brawijaya beserta Keluarga Besar Persit KCK PD V Brawijaya senantiasa sukses dan bahagia serta jaya selalu.

Adapun putra putri anggota Kodim Ponorogo yang berkebutuhan khusus dan menerima bingkisan tali asih dari Ketua Persit KCK PD V Brawijaya diantaranya : Riska Eka : Putra Sertu Moh. Yasinbanggota Koramil Tipe B /14 Sawoo yang beralamat, di Desa / Sawoo Kabupaten Ponorogo.

Selanjutnya Safira Afta : Putri dari Sertu Toikun anggota Koramil 12/Ngrayun yang sehari hari tinggal di Desa Temon Kec. Ngrayun Kabupaten Ponorogo; Imyuan Abrika Putri Kopka Imam Romdoni anggota Ramil 09/Balong dan tinggal di Desa Blembem Kec. Jambon serta Aska Ilma Nefia yang adalah Putri dari Peltu Rochmad Junaidi anggota Ramil 16/Jetis yang berdomisili di Kel. Cokromenggalan Kec. / Kab. Ponorogo.