Babinsa Benowo Dampingi Pemberantasan Sarang Nyamuk Untuk Cegah Penyebaran DBD

Surabaya,– Dalam upaya mencegah penyebaran penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD) di musim penghujan, Babinsa Kelurahan Benowo, Koramil 0830/06 Benowo, Pelda Dony, bersama elemen masyarakat melaksanakan kegiatan Apel Gebyar Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN). Kegiatan ini berlangsung di RW 5 Aspol KP3, Kelurahan Benowo, Kecamatan Pakal, Jumat (10/01).

Kegiatan PSN ini bertujuan untuk memutus rantai penyebaran nyamuk Aedes aegypti sebagai penyebab utama DBD. Selain itu, kegiatan ini juga dimaksudkan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga kebersihan lingkungan guna menciptakan wilayah yang sehat dan bebas dari penyakit.

Hadir dalam kegiatan tersebut Lurah Benowo, Kepala Puskesmas Benowo, Bhabinkamtibmas, staf kecamatan dan kelurahan, serta Kader Kesehatan Masyarakat (KSH). Pelaksanaan apel diikuti dengan penyuluhan mengenai langkah-langkah preventif terhadap DBD, seperti melakukan pemberantasan sarang nyamuk secara rutin, termasuk menguras, menutup, dan mendaur ulang barang bekas yang dapat menampung air (3M Plus).

Pelda Dony menyampaikan pentingnya sinergi antara masyarakat, petugas kesehatan, dan aparat keamanan dalam memerangi DBD. “Kami menghimbau seluruh warga untuk tetap waspada, terutama di musim penghujan. Lakukan pemeriksaan rutin terhadap lingkungan sekitar, khususnya tempat-tempat yang dapat menjadi sarang nyamuk,” ujarnya.

Selain itu, ia juga menekankan bahwa kegiatan semacam ini memerlukan partisipasi aktif seluruh elemen masyarakat. Kerjasama yang solid antara masyarakat dan pemerintah diharapkan dapat memutus rantai penyebaran DBD dan mencegah peningkatan jumlah kasus di wilayah tersebut.

Lurah Benowo menambahkan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata dari gerakan bersama untuk menekan angka DBD di lingkungan Kelurahan Benowo. “Kami berharap, melalui kegiatan ini, masyarakat semakin memahami pentingnya menjaga kebersihan lingkungan sebagai langkah utama mencegah penyakit,” ujarnya.

Kegiatan PSN yang dilakukan ini tidak hanya berfokus pada aksi langsung di lapangan, tetapi juga memberikan edukasi kepada masyarakat agar sadar akan Pola Hidup Bersih dan Sehat (PHBS). Langkah preventif seperti penggunaan obat nyamuk, pemasangan kawat anti-nyamuk, dan menghindari menggantung pakaian terlalu lama juga ditekankan dalam sosialisasi ini.

Melalui kegiatan ini, diharapkan angka penyebaran DBD dapat ditekan secara signifikan, khususnya di Kelurahan Benowo dan sekitarnya. Langkah ini sekaligus menjadi upaya membangun kesadaran kolektif masyarakat akan pentingnya hidup bersih dan sehat, terutama saat musim penghujan yang rawan penyakit.

Pendampingan Koptu Akh. Rifai Percepat Proses Tanam Padi di Pamekasan

PAMEKASAN,– Babinsa Desa Laden, Koptu Akh. Rifai, terjun langsung membantu petani dalam mencabut bibit padi yang akan ditanam di sawah milik Romi, anggota Kelompok Tani (Poktan) Sumber Tani 2, yang berada di Dusun Timur RT 02 RW 02, Desa Laden, Kecamatan Pamekasan, Kabupaten Pamekasan.

Pendampingan ini merupakan bentuk dukungan Babinsa terhadap para petani, khususnya dalam percepatan proses tanam padi di musim hujan. Dengan kondisi curah hujan yang ideal, para petani didorong untuk segera menanam bibit padi agar dapat tumbuh subur dan menghasilkan panen yang maksimal.

“Tujuan pendampingan ini adalah untuk memastikan percepatan tanam padi dapat berjalan lancar. Hal ini sejalan dengan program ketahanan pangan dan mendukung terwujudnya swasembada pangan di wilayah binaan,” ujar Koptu Akh. Rifai.

Para petani di Desa Laden menyambut baik kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini. Kehadiran aparat TNI di tengah-tengah petani memberikan semangat dan motivasi, sehingga proses pencabutan dan penanaman bibit padi dapat dilakukan dengan lebih cepat dan efisien.

“Melalui kolaborasi antara petani dan Babinsa, diharapkan produktivitas pertanian di Desa Laden semakin meningkat, sekaligus mendukung program pemerintah dalam menciptakan ketahanan pangan yang berkelanjutan,”tuturnya.

Gerakan Tanam Padi Tiga Pilar Desa Tentenan Timur Dukung Ketahanan Pangan Nasional

PAMEKASAN,– Dalam upaya mendukung program ketahanan pangan nasional, Babinsa Koramil 0826-05 Larangan Sertu Moh Saleh bersama Tiga Pilar Desa Tentenan Timur dan Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) turun langsung ke sawah membantu petani dalam proses penanaman padi. Kegiatan ini dilakukan di lahan milik Wafi, anggota Kelompok Tani Sumber Mulyo di Dusun Kosaba, Desa Tentenan Timur.

Kehadiran Babinsa, Kepala Desa, Bhabinkamtibmas, dan PPL dalam gerakan ini menjadi bukti nyata sinergi antara pemerintah desa, aparat keamanan, dan petani dalam mendukung tercapainya ketahanan pangan. Sertu Moh Saleh menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memberikan motivasi dan dukungan kepada para petani agar lebih semangat dalam mengelola lahan pertaniannya.

“Kami hadir di sini untuk membantu sekaligus menunjukkan komitmen kami dalam mendukung program ketahanan pangan nasional. Dengan semangat gotong royong, kami berharap hasil panen tahun ini dapat meningkat,” ujar Sertu Moh Saleh.

Kepala Desa Tentenan Timur Farid Afandi juga mengapresiasi kerja sama ini dan menyatakan bahwa pihaknya selalu mendukung program yang bermanfaat bagi masyarakat, terutama dalam sektor pertanian.

“Kegiatan ini adalah wujud nyata perhatian pemerintah desa terhadap kesejahteraan petani. Dengan kebersamaan, kami yakin ketahanan pangan dapat terwujud,” katanya.

Sementara itu, Wafi, salah satu petani yang lahannya menjadi lokasi tanam, mengaku senang dengan kehadiran Tiga Pilar dan PPL. Menurutnya, dukungan seperti ini memberikan dorongan moral dan semangat bagi petani untuk terus produktif meski menghadapi berbagai tantangan.

Melalui Gerakan Tanam Padi ini, Desa Tentenan Timur berharap dapat memberikan kontribusi nyata dalam mendukung ketahanan pangan nasional sekaligus meningkatkan kesejahteraan petani setempat.

Jumat Sehati, Muspika Sarirejo Dan TNI Polri Gelar Olahraga Bersama

Lamongan,– Dalam rangka memelihara kebugaran tubuh di program Jumat Sehati yang dicanangkan Komandan Kodim 0812 Lamongan Letkol Arm Ketut Wira Purbawan S.I.P, M.Han kepada jajarnya,Koramil 0812/25 Sarirejo bersama Muspika Sarirejo menggelar olahraga bersama yang bertempat di Halaman Pendopo Kecamatan Sarirejo, Jumat (10/01/2025).

Olahraga bersama Personil TNI Polri jajaran Kodim 0812 Lamongan dan jajaran Polres Lamongan beserta Persit KCK Cabang XXVII/Dim 0812/Lamongan dan Muspika Kecamatan Sarirejo ini memiliki arti yang sangat penting. Salah satunnya untuk mempererat persatuan dan kesatuan serta memperkokoh ikatan tali silaturahmi serta sinergitas dan kekompakan.

Kegiatan olahraga bersama ini dihadiri oleh Anton Sujarwo selaku Camat Sarirejo beserta staf,Letda Ctp Anang selaku Danramil 0812/25 Sarirejo beserta Anggota

Iptu Prasetyo selaku Kapolsek Sarirejo beserta Anggota,Dr. Sulasmi selaku Kepala Puskesmas Sarirejo beserta Anggota,seluruh Koorwil UPT se Kecamatan Sarirejo beserta Anggota,Perwakilan Guru se Kecamatan Sarirejo serta Para Kades dan Perangkat Desa se Kecamatan Sarirejo.

Anton Sujarwo selaku Camat Sarirejo dalam kesempatan olahraga bersama ini memberikan sambutan bahwa tujuan olahraga ini adalah untuk meningkatkan kesehatan dan juga untuk meningkatkan sinergitas di Jumat Sehati.

“Karena di dalam tubuh yang sehat terdapat jiwa yang kuat. Sebagai ajang menjalin hubungan keakraban antara TNI Polri dan Forkompimcam serta masyarakat di Kecamatan Sarirejo,”ujar Camat Sarirejo.

Sementara itu, Danramil 0812/25 Sarirejo, Letda Cpt Anang mengatakan bahwa dengan olahraga bersama ini juga dapat menimbulkan jiwa persatuan dan saling mengenal satu sama lain. Menumbuhkan rasa kepedulian terhadap lingkungan sekitar.

“Saya berharap kegiatan Jumat Sehatidalam olahraga bersama ini bukan saja sebagai ajang menjalin keakraban. Namun lebih kearah menimbulkan jiwa persatuan dan rasa kepedulian terhadap lingkungan,” pungkas Danramil.

Dukungan Serda Deny Wahyudi Bantu Petani Melalui Pembajakan Sawah di Bondowoso

Bondowoso,– Babinsa Desa Penang, Serda Deny Wahyudi, kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung kesejahteraan petani di wilayah binaannya. Pada Jumat pagi, ia melaksanakan kegiatan pembajakan sawah milik Sudirman, salah satu warga Dusun Kocok, Desa Penang, Kecamatan Botolinggo, Kabupaten Bondowoso.

Kegiatan yang dimulai pukul 09.00 WIB ini berlangsung dengan lancar dan tertib. Serda Deny turut turun langsung ke sawah membantu proses pembajakan bersama warga setempat. Hal ini menunjukkan peran aktif Babinsa dalam mendukung program ketahanan pangan, sejalan dengan arahan komando untuk mendekatkan diri dengan masyarakat.

“Sebagai Babinsa, saya berupaya hadir di tengah masyarakat untuk memberikan dukungan nyata. Pertanian adalah tulang punggung perekonomian desa, sehingga penting untuk kita bantu,” ujar Serda Deny Wahyudi di sela-sela kegiatan.

Kehadiran Babinsa di sawah tidak hanya membantu pekerjaan fisik, tetapi juga memberikan semangat dan motivasi kepada para petani. Sudirman, pemilik sawah, menyampaikan rasa terima kasihnya atas bantuan yang diberikan. “Pak Babinsa selalu siap membantu kami, tidak hanya dalam urusan keamanan tetapi juga dalam pekerjaan seperti ini,” tuturnya.

Kegiatan seperti ini menjadi bukti nyata kedekatan TNI AD dengan rakyat, sesuai dengan slogan Bersama Rakyat TNI Kuat. Selain mendukung ketahanan pangan, giat ini juga memperkuat hubungan emosional antara aparat TNI dan masyarakat, menciptakan lingkungan yang aman dan harmonis.

Satgas Yonif 512/QY Berikan Layanan Pangkas Rambut Gratis untuk Anak-Anak

Keerom, Papua,– Dalam rangka menanamkan budaya kerapian sejak dini kepada masyarakat, Satgas Yonif 512/QY melalui Pos Kout menggelar layanan pangkas rambut gratis dan bagikan hadiah berupa perlengkapan sekolah di Kampung Warlef, Distrik Senggi. Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk kepedulian Satgas Yonif 512/QY dalam memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat di daerah kampung binaanya. Jumat, (10/1/2025).

Kegiatan yang dilaksanakan ini mendapat antusiasme positif dari warga setempat. Anggota Satgas yang terlibat dalam kegiatan ini tidak hanya memberikan layanan potong rambut, tetapi juga bertujuan untuk mengedukasi masyarakat, khususnya generasi muda, tentang pentingnya menjaga kebersihan dan kerapian diri.

Kepala Kampung Warlef, Bapa Huda, mengungkapkan rasa terima kasih kepada Satgas Yonif 512/QY atas kepedulian yang telah diberikan.

“Kami sangat berterima kasih kepada Satgas Yonif 512/QY yang telah memberikan layanan pangkas rambut gratis. Ini sangat bermanfaat bagi masyarakat kami, terutama anak-anak muda yang ingin menjaga penampilan dan kebersihan. Ini adalah bentuk perhatian yang sangat kami hargai,” katanya.

Pentingnya Kerapian dan Kebersihan Layanan pangkas rambut gratis ini diharapkan tidak hanya sekedar memberikan manfaat praktis, tetapi juga menjadi awal untuk membangun kesadaran tentang pentingnya kebersihan dan kerapian dalam kehidupan sehari-hari. Hal ini sejalan dengan program pemerintah dalam meningkatkan kualitas hidup masyarakat, terutama di wilayah-wilayah yang selama ini mungkin minim akses terhadap layanan dasar.

Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat semakin mempererat hubungan antara TNI dengan masyarakat setempat, serta memupuk rasa kebersamaan dan kepedulian sosial.

Babinsa Koramil 0817/17 Dukung Swasembada Pangan dengan Membantu Petani Membajak

Gresik – Babinsa Koramil 0817/17 Sangkapura, Kopda Sigit Pribadi Endarto, menunjukkan kepeduliannya terhadap ketahanan pangan dengan melaksanakan pendampingan kepada petani di Dusun Kumalasa Baru, Kecamatan Sangkapura, Kabupaten Gresik, Kopda Sigit membantu petani membajak sawah menggunakan mesin traktor, Jumat (10/1/2025).

Kegiatan ini merupakan salah satu bentuk dukungan TNI dalam mensukseskan program pemerintah untuk swasembada pangan di wilayah. Pendampingan tersebut bertujuan mempercepat proses tanam padi sekaligus meringankan beban petani dalam mengolah lahan.

“Kehadiran TNI di tengah masyarakat, khususnya dalam sektor pertanian, diharapkan dapat meningkatkan semangat para petani serta mempercepat proses pengolahan lahan,” ujar Kopda Sigit.

Para petani menyambut baik inisiatif ini. Salah seorang petani yang dibantu menyampaikan apresiasinya terhadap keterlibatan Babinsa.

“Dengan kehadiran TNI, kami merasa terbantu, dan semoga hal ini dapat memotivasi petani lainnya untuk semakin giat dalam bercocok tanam,” katanya.

Program pendampingan seperti ini mencerminkan kebersamaan antara TNI dan rakyat, sekaligus menunjukkan peran aktif TNI dalam mendukung program pemerintah di bidang ketahanan pangan. Harapannya, melalui kegiatan ini, produktivitas hasil pertanian di Desa Kumalasa dapat meningkat, dan kesejahteraan petani semakin terwujud.

Program Pompanisasi Babinsa Wringinanom Tingkatkan Ketersediaan Air di Sawah Petani

Gresik – Sebagai bentuk dukungan terhadap program swasembada pangan, Babinsa Koramil 0817/02 Wringinanom, Sertu Agus, melaksanakan pendampingan kepada petani dalam kegiatan pompanisasi atau pengairan lahan persawahan di wilayah binaannya.

Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan ketersediaan air di area persawahan sekaligus memastikan kelancaran proses irigasi sebagai upaya strategis dalam mendukung produktivitas pertanian dan ketahanan pangan.

Sertu Agus menyampaikan, pendampingan ini merupakan wujud komitmen TNI dalam mendukung upaya pemerintah untuk mencapai ketahanan pangan nasional.
“TNI selalu siap membantu petani dalam meningkatkan produksi pertanian. Salah satu bentuk bantuannya adalah dengan terjun langsung ke lokasi pompanisasi serta melakukan pendampingan kepada petani di desa binaan seperti ini,” ujarnya.

Ia juga memastikan bahwa proses pompanisasi berjalan lancar tanpa hambatan, sehingga kebutuhan air para petani dapat terpenuhi dengan optimal. Hal ini diharapkan dapat mendorong hasil panen yang lebih baik dan mendukung target swasembada pangan di wilayah binaan.

Melalui kegiatan ini, Koramil 0817/02 Wringinanom menunjukkan komitmen nyata dalam mendukung kesejahteraan petani sekaligus mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan di tingkat lokal maupun nasional.

Pelayanan Kesehatan Lansia di Desa Ngale: Babinsa Dukung Kesehatan Warga

Madiun, – Babinsa Desa Ngale, Koramil Tipe B 0803/10 Pilangkenceng, Serka Agus Supriyanto, mendampingi Bidan Desa dan Kader Posyandu dalam kegiatan pelayanan kesehatan bagi lansia di Desa Ngale, Kecamatan Pilangkenceng, Kabupaten Madiun, Jumat (10/1). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas kesehatan warga lanjut usia (lansia) melalui pemeriksaan rutin dan edukasi kesehatan yang dilaksanakan secara terjadwal.

Serka Agus Supriyanto menyampaikan bahwa pendampingan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa untuk memberikan dukungan dan rasa aman kepada masyarakat, terutama dalam kegiatan yang menyentuh langsung kebutuhan warga. “Kesehatan lansia adalah prioritas yang perlu kita perhatikan bersama. Kehadiran kami di sini untuk memastikan kegiatan berjalan lancar, serta mendukung pemerintah dalam memberikan pelayanan kesehatan yang optimal,” ujar Serka Agus.

Pelayanan kesehatan ini meliputi pemeriksaan tekanan darah, pengecekan berat badan, serta konsultasi kesehatan dengan bidan desa. Para lansia juga mendapatkan penyuluhan mengenai pola hidup sehat, pola makan yang baik, dan pentingnya olahraga ringan untuk menjaga kebugaran tubuh di usia lanjut. Bidan Desa Ngale, Ibu Rini, mengapresiasi peran aktif Babinsa yang selalu hadir dalam setiap kegiatan masyarakat. “Dukungan dari Babinsa sangat membantu kami dalam memotivasi warga untuk rutin memeriksakan kesehatannya,” jelasnya.

Antusiasme para lansia terlihat dari kehadiran mereka yang cukup banyak dalam kegiatan ini. Salah satu warga lansia, Ibu Sumarni, mengungkapkan rasa syukurnya atas pelayanan kesehatan yang diberikan. “Kami merasa diperhatikan. Selain diperiksa kesehatannya, kami juga mendapatkan pengetahuan baru tentang cara menjaga kesehatan di usia tua,” katanya dengan senyum ramah.

Kegiatan pelayanan kesehatan ini menjadi bukti nyata sinergi antara TNI, tenaga kesehatan, dan masyarakat dalam mendukung kesejahteraan warga. Serka Agus Supriyanto menegaskan bahwa Koramil Tipe B 0803/10 Pilangkenceng akan terus memberikan pendampingan dalam kegiatan serupa untuk memastikan kesehatan warga, khususnya kelompok rentan seperti lansia, dapat terjaga dengan baik. “Kami akan selalu hadir untuk membantu kebutuhan masyarakat, terutama dalam hal yang menyangkut kebaikan bersama,” pungkasnya.

Babinsa Desa Bibrik Lakukan Komsos untuk Update Data BPJS Kesehatan Warga

Madiun, – Babinsa Desa Bibrik, Koramil 0803/04 Jiwan, Sertu Eko, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan perangkat desa setempat, Bapak Minto, guna mendata warga yang sudah dan belum memiliki BPJS Kesehatan, Jumat (10/1). Kegiatan yang berlangsung di Balai Desa Bibrik ini bertujuan untuk memperbarui data warga sekaligus mendukung kelancaran program BPJS di bidang kesehatan.

Dalam pertemuan tersebut, Sertu Eko menyampaikan pentingnya pendataan yang akurat agar setiap warga dapat terdaftar dan menerima manfaat layanan kesehatan dari BPJS. “Dengan data yang valid, kita dapat memastikan bahwa semua warga, terutama kelompok rentan, mendapatkan akses pelayanan kesehatan yang memadai. Sebagai Babinsa, saya akan terus bersinergi dengan perangkat desa untuk mendukung program ini,” ujar Sertu Eko.

Bapak Minto, selaku perangkat desa, menyambut baik inisiatif Babinsa dalam kegiatan ini. Ia menegaskan bahwa pendataan ini sangat penting untuk mengetahui jumlah warga yang belum tercover BPJS, sehingga dapat segera diusulkan ke pemerintah daerah. “Kami sangat terbantu dengan dukungan Babinsa dalam proses pendataan ini. Harapannya, seluruh warga Desa Bibrik bisa memiliki BPJS dan mendapatkan akses kesehatan yang lebih baik,” ungkap Bapak Minto.

Proses pendataan dilakukan secara sistematis dengan mencatat data masing-masing keluarga, termasuk status kepemilikan BPJS mereka. Selain itu, Sertu Eko bersama perangkat desa juga memberikan edukasi kepada warga tentang pentingnya memiliki BPJS Kesehatan sebagai perlindungan dalam menghadapi risiko kesehatan. Warga yang belum memiliki BPJS didorong untuk segera mendaftar melalui jalur yang sesuai, baik mandiri maupun subsidi pemerintah.

Kegiatan ini merupakan wujud sinergi antara TNI dan pemerintah desa dalam mendukung program pemerintah di bidang kesehatan. Sertu Eko menegaskan bahwa pendampingan seperti ini akan terus dilakukan untuk memastikan tidak ada warga yang terlewat dalam pendataan. “Kami akan terus bekerja sama dengan perangkat desa untuk memastikan warga Desa Bibrik mendapatkan haknya dalam layanan kesehatan, sehingga kesejahteraan masyarakat dapat terwujud,” pungkasnya.