Serka Ali Subroto Dukung Pembangunan Infrastruktur Desa Tugurejo Lewat Kerja Bakti

Ponorogo,- Serka Ali Subroto, salah satu anggota Koramil Tipe B 0802/10 Slahung, Kodim 0802/Ponorogo yang setiap hari bertugas menjadi Bintara Pembina Desa (Babinsa) di Desa Tugurejo Kecamatan Slahung Kabupaten Ponorogo kemarin (Sabtu, 07/12/2024) melakukan kerja bakti bersama warga desa binaan, Minggu (08/12/2024).

Bersama sama warga Dusun Sumber Desa Tugurejo, Serka Ali Subroto melaksanakan kegiatan pembangunan plesengan jalan antar dusun yang ada di Desa Tugurejo. ” Pembangun plesengan jalan ini dilakukan secara gotong royong oleh warga Dusun Sumber, ” kata Serka Ali Subroto saat dihubungi Media Center 0802.

” Kehadiran saya disini merupakan salah satu tugas dan kewajiban sebagai Babinsa untuk membantu warga serta memberikan yang terbaik bagi pembangunan di desa binaan, ” ujar Babinsa Tugurejo.

Bahkan dijelaskan juga bahwa dengan kebersamaan dan keikutsertaannya dalam setiap kegiatan yang selama ini dilakukan diharapkan bisa memberikan dampak positif terhadap hubungan antara Babinsa dengan warga desa binaan.

Babinsa dan Bhabinkamtibmas Ajak Warga Simokerto Jaga Kebersihan dan Keamanan

SURABAYA, 08 Desember 2024 – Babinsa Koramil 0831/01 Simokerto, Serda Mutohar, bersama Bhabinkamtibmas Kelurahan Simokerto, menggelar komunikasi sosial (komsos) di Pos RW 1 Jalan Granting 1, Kelurahan Simokerto. Kegiatan ini melibatkan Ketua RT 4 RW 1, Pak Sugiono, serta petugas keamanan setempat.

Dalam komsos tersebut, Serda Mutohar mengajak warga lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan, terutama menjaga selokan agar tidak tersumbat. “Kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab bersama. Dengan menjaga selokan tetap bersih, kita bisa mencegah banjir dan menciptakan lingkungan yang sehat,” ujarnya.

Babinsa dan Bhabinkamtibmas juga mengapresiasi partisipasi aktif warga yang selama ini telah menjaga keamanan dan kebersihan. Pak Sugiono menyatakan komitmennya untuk terus bekerja sama dengan aparat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman.

Melalui sinergi antara TNI, Polri, dan masyarakat, Kelurahan Simokerto diharapkan menjadi kawasan yang bersih, sehat, dan bebas dari masalah lingkungan.

Patroli Babinsa Pabean Cantian Tingkatkan Kerja Sama Keamanan dengan Warga

Surabaya, – Sebagai bagian dari upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban di wilayah binaan, Babinsa Koramil 0830/03 Pabean Cantian Serda Sutrisno melaksanakan patroli dan sambang warga. Kegiatan ini berlangsung di Balai RT 3 RW 3, Jalan Kalasi, Kelurahan Krembangan Utara, Kecamatan Pabean Cantian, pada Sabtu (7/12) malam.

Kegiatan patroli sambang ini bertujuan untuk mendekatkan aparat keamanan dengan masyarakat setempat. Dalam kegiatan tersebut, Serda Sutrisno tidak hanya melakukan pemantauan langsung terhadap situasi dan kondisi lingkungan, tetapi juga memberikan imbauan kepada warga untuk aktif menjaga keamanan melalui kegiatan ronda malam di pos kamling. Hal ini diharapkan dapat meningkatkan partisipasi masyarakat dalam menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.

Serda Sutrisno menegaskan pentingnya kerja sama antara aparat keamanan dan warga dalam menjaga stabilitas lingkungan. “Keamanan lingkungan bukan hanya tanggung jawab aparat, tetapi juga tanggung jawab bersama. Dengan ronda malam yang aktif, kita bisa mencegah hal-hal yang tidak diinginkan, seperti pencurian atau gangguan lainnya,” ujarnya.

Selain itu, dalam kesempatan ini, Babinsa juga memanfaatkan waktu untuk berdialog dengan warga, mendengarkan masukan, serta memberikan solusi atas berbagai masalah keamanan yang mungkin timbul. Interaksi ini menunjukkan komitmen Babinsa sebagai ujung tombak TNI AD dalam membangun hubungan baik dengan masyarakat.

Kegiatan seperti ini mendapat respons positif dari warga setempat. Mereka menyampaikan apresiasi atas perhatian dan kehadiran Babinsa di tengah-tengah masyarakat. Salah satu warga, Pak Suwandi, mengatakan, “Kami merasa lebih aman dengan adanya kunjungan Babinsa. Kehadiran mereka memberikan semangat bagi kami untuk lebih aktif menjaga lingkungan.”

Melalui patroli sambang ini, diharapkan sinergi antara aparat keamanan dan masyarakat dapat terus terjalin dengan baik, sehingga wilayah Pabean Cantian tetap terjaga dari ancaman gangguan keamanan. Babinsa juga berkomitmen untuk terus hadir di tengah masyarakat guna memberikan rasa aman dan nyaman di setiap kesempatan.

Sertu Lukman Dukung Persiapan Lahan untuk Peningkatan Ketahanan Pangan Desa

Gresik – Babinsa Sirnoboyo Koramil 0817/10 Benjeng, Sertu Lukman, bersama sejumlah elemen masyarakat dan kelompok tani, melaksanakan kegiatan penyiapan lahan untuk ketahanan pangan terpadu. Kegiatan ini bertempat di lahan seluas 2,3 hektar di Dusun Karangasem, Desa Sirnoboyo, Kecamatan Benjeng. Minggu, (8/12/2024)

Kegiatan tersebut dihadiri oleh. Bapak Kusmin, Penyuluh Dinas Pertanian Kecamatan Benjeng. Bapak Sentot, Ketua Gapoktan Desa Sirnoboyo. Bapak Jupri, Ketua Poktan Dusun Karangasem. Para anggota kelompok tani (Poktan) Dusun Karangasem

Dalam kesempatan tersebut, Sertu Lukman menyampaikan komitmen TNI, khususnya Babinsa, untuk mendampingi masyarakat, terutama petani, dalam berbagai kegiatan yang mendukung ketahanan pangan.

“Babinsa, kami selalu hadir di tengah masyarakat. Di musim hujan seperti sekarang, kami langsung turun ke lapangan bersama Gapoktan untuk mendukung petani. Kami memberikan motivasi agar mereka tetap semangat dalam mengelola sawah, sehingga hasil panen bisa maksimal dan perekonomian mereka meningkat,” jelasnya.

Ketua Gapoktan Desa Sirnoboyo, Bapak Sentot, mengungkapkan apresiasinya terhadap peran aktif Babinsa.

“Kami sangat berterima kasih kepada Pak Lukman yang terjun langsung mendampingi petani di lapangan. Kehadiran beliau memberikan semangat lebih bagi para petani untuk terus menjaga dan meningkatkan ketahanan pangan di desa ini,” ujar Sentot.

Lahan seluas 2,3 hektar yang dipersiapkan ini diharapkan menjadi salah satu langkah strategis dalam mendukung ketahanan pangan wilayah. Dengan sinergi antara TNI, Dinas Pertanian, dan kelompok tani, kegiatan ini tidak hanya memperkuat produksi pangan tetapi juga mendorong kesejahteraan petani setempat.

Sertu Istamar Pimpin Pemasangan Paving Demi Kelancaran Akses Desa Gerih

Ngawi – mendukung program perbaikan jalan diwilayah, Babinsa Posramil Gerih , Kodim 0805/Ngawi Sertu Istamar bersama warga masyarakat melaksanakan kegiatan kerja bakti perbaikan akses jalan dan pemasangan paving di Dusun Jubleg, Desa Gerih, Kecamatan Gerih , Kabupaten Ngawi. Minggu 08 Desember 2024 .

Babinsa Sertu Istamar mengatakan Kegiatan kerja bakti pemasangan paving ini merupakan aplikasi nyata di lapangan dengan warga masyarakat serta upaya bersama dalam mewujudkan kemajuan dan pembangunan di desa binaan sehingga warga menjadi lebih nyaman dan aman dalam melakukan aktifitas dan menunjang perekonomian di desa,” jelasnya.

Kegiatan ini sebagai wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat yang selalu bersama dan bergotong royong dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat, dan diharapkan pengerjaan jalan ini cepat selesai serta bisa digunakan warga untuk beraktivitas sehari-hari.

Ia juga menambahkan, Pemasangan paving ini dikerjakan secara gotong royong dengan warga setempat serta perbaikan jalan yang sebelumnya sudah mengalami kerusakan dan berlubang sehingga kami selaku Babinsa langsung terjun ke lapangan berpartisipasi membantu proses pembangunan pemasangan paving dengan harapan akses jalan ini bisa dilalui dengan nyaman dan aman,”imbuhnya.

Hasil pemasangan paving block ini nantinya dapat dirasakan oleh semua warga yang menggunakan jalan ini, semoga dengan perbaikan jalan desa ini perekonomian masyarakat Desa bisa semakin maju.

Babinsa Operasikan Traktor, Percepat Proses Pengolahan Sawah di Desa Bukek

PAMEKASAN – Babinsa Desa Bukek, Sertu M. Heriyanto, memberikan pendampingan kepada Sahruji, seorang petani dari Dusun Utara, Desa Bukek, Kecamatan Tlanakan, Kabupaten Pamekasan. Pendampingan ini dilakukan dengan membantu proses pembajakan sawah yang akan ditanami padi, sebagai upaya mendorong keberhasilan pertanian di wilayah tersebut, Minggu (08/12/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Sertu M. Heriyanto turut serta mengoperasikan traktor bersama Sahruji. Kehadiran Babinsa di tengah-tengah para petani memberikan dorongan semangat, sekaligus bukti nyata perhatian TNI terhadap sektor pertanian sebagai tulang punggung ketahanan pangan nasional.

Sertu M. Heriyanto menyampaikan bahwa pendampingan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam mendukung kesejahteraan masyarakat. “Kami hadir untuk membantu petani, agar proses pengolahan lahan berjalan lebih cepat dan lebih siap untuk melakukan penanaman. Selain itu, kami juga ingin memotivasi para petani untuk terus semangat dalam bercocok tanam,” ujarnya.

Sementara itu, Sahruji mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Babinsa. “Kami merasa sangat terbantu dengan kehadiran Pak Babinsa. Tidak hanya membantu fisik, tetapi juga memberikan motivasi dan rasa kebersamaan,” katanya.

Kegiatan pendampingan seperti ini diharapkan dapat terus dilaksanakan untuk mendukung produktivitas petani dan menjaga ketahanan pangan, khususnya di Kabupaten Pamekasan. Babinsa Desa Bukek juga berkomitmen untuk terus memberikan pendampingan kepada petani, mulai dari tahap persiapan lahan hingga masa panen.

“Dukungan ini sekaligus menjadi wujud sinergi antara TNI dan masyarakat dalam memajukan sektor pertanian di wilayah Desa Bukek,”imbuh Sertu M. Heriyanto.

Babinsa Aktif Bersama Petani Tangani Hama, Wujudkan Ketahanan Pangan Nasional

Ngawi – Anggota Koramil 14/Bringin Kodim 0805/Ngawi Serda Saiful Anwar melaksanakan pendampingan dalam membantu petani menyemprot hama pada tanaman jagung di lahan milik warga Binaan di Desa Bringin Kecamatan Bringin, Minggu (08/12/2024).

“Keberadaan hama ataupun gulma sangat mengganggu tanaman jagung pada masa pertumbuhan hingga masa pematangan, harus dibasmi melalui penyiangan ataupun penyemprotan dengan herbisida tertentu, karena bila dibiarkan akan mengakibatkan tanaman jagung kekurangan unsur hara, air dan cahaya yang berdampak pada menurunnya produksi hasil panen”, ujar Babinsa usai menyemprot.

Serda Saiful juga menyampaikan, kegiatan tersebut dalam rangka menyukseskan progam swasembada pangan pada tanaman jagung, sehingga Babinsa ikut turun langsung ke lapangan melaksanakan komsos dengan memberikan pendampingan kepada petani dan membantu petani dalam penyemprotan tanaman jagung untuk memberantas hama ataupun gulma.

“Dengan penyemprotan ini, mudah-mudahan hama tanaman jagung bisa hilang dan tanamannya subur serta bisa panen banyak, bisa panen sesuai yang diharapkan para petani pada umumnya”, harapnya.

“Dengan selalu berinteraksi dengan petani, Babinsa tidak saja melaksanakan tugas mendukung keberhasilan program ketahanan pangan, tetapi juga bisa melakukan komunikasi sosial (komsos) dalam upaya memantapkan Bintahwil”, terang Serda Saiful.

Pendampingan terhadap petani merupakan upaya TNI membantu petani dalam mewujudkan swasembada pangan.

Babinsa dan Petugas Fogging Desa Ngampal Cegah Wabah Demam Berdarah

BOJONEGORO, – Sebagai upaya mengantisipasi timbulnya wabah Demam Berdarah Dengue (DBD) pada peralihan musim, Babinsa Koramil 09/Sumberrejo Kodim 0813 Bojonegoro, Serma Suharsono, bantu petugas kesehatan melaksanakan pengasapan (Fogging) dipemukiman penduduk Desa Ngampal Kecamatan Sumberrejo Kabupaten Bojonegoro.

Kegiatan fogging ini dilakukan dengan menyisir rumah-rumah warga beserta lingkunganya khususnya dilingkungan yang memiliki genangan air atau berpotensi berkembangnya jentik nyamuk Aedes Aegypti.

Selain melakukan pengasapan, petugas juga memberikan imbauan kepada warga diwilayah binaan supaya lebih peduli dalam menjaga kebersihan lingkungan dengan menerapkan program 3M yakni Menguras bak mandi dan tempat penampungan air, Menutup rapat tempat penampungan air dan Memanfaatkan kembali limbah barang berkas.

Babinsa dan Petani Bersatu Pantau Tanaman Padi untuk Panen Optimal

Madiun – Dalam rangka memastikan hasil pertanian yang optimal, Babinsa Desa Banaran, Sertu Agus Fatari, dari Koramil 0803/11 Geger melaksanakan kegiatan pengecekan tanaman padi menjelang panen. Kegiatan ini dilakukan bersama dengan Kelompok Tani (Poktan) Mardi Tresno di Desa Banaran, Kecamatan Geger, Kabupaten Madiun pada Minggu (8/12). Pengecekan dilakukan untuk memastikan kesehatan tanaman padi serta kesiapan lahan sebelum masa panen.

Sertu Agus Fatari mengatakan, kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk mendukung para petani dalam mempersiapkan hasil pertanian yang maksimal. “Pengecekan ini bertujuan untuk memastikan tanaman padi dalam kondisi baik, serta untuk memberikan pendampingan kepada petani agar proses panen berjalan lancar tanpa kendala,” jelasnya. Selain itu, pengecekan juga dilakukan untuk mengetahui apakah ada hama atau penyakit yang dapat mengganggu pertumbuhan tanaman padi.

Salah satu anggota Poktan Mardi Tresno, Supriyanto, menyambut baik kegiatan pengecekan ini. Menurutnya, pendampingan dari Babinsa sangat penting bagi para petani, terutama dalam menghadapi masa panen. “Kami merasa sangat terbantu dengan adanya Babinsa yang selalu mendampingi dan memberikan arahan mengenai cara mengatasi masalah yang mungkin muncul di lahan pertanian,” kata Supriyanto.

Selama pengecekan, Sertu Agus Fatari bersama anggota Poktan Mardi Tresno memeriksa beberapa titik tanaman padi di area persawahan Desa Banaran. Mereka memastikan tidak ada gangguan hama atau penyakit yang dapat merusak hasil panen. Selain itu, Babinsa juga memberikan penyuluhan kepada petani mengenai teknik pemeliharaan yang baik menjelang panen, termasuk cara memilih waktu yang tepat untuk mulai memanen padi.

Kegiatan pengecekan ini diharapkan dapat memberikan dampak positif bagi para petani Desa Banaran. Dengan adanya pendampingan dari Babinsa dan Poktan Mardi Tresno, diharapkan hasil panen padi kali ini dapat maksimal dan mendukung kesejahteraan para petani. Kegiatan ini juga menjadi bukti nyata sinergi antara TNI, kelompok tani, dan masyarakat dalam mendukung sektor pertanian di wilayah tersebut.

Kerja Sama Babinsa dan Warga: Semen Bersatu, Beban Terbagi

SUMENEP – Ikut berperan dalam mengatasi beban warga binaan, Babinsa Koramil 0827/20 Sapudi Sertu Haidir membantu mencampur adukkan semen untuk suatu bangunan di wilayah, bertempat di Desa Jambuir Kecamatan Ganyam Kabupaten Sumenep. Minggu (08/12/2024).

Membantu meringankan beban masyarakat merupakan usaha Babinsa untuk terus menjalin tali silaturahmi dan kerjasama dengan warga yang ada di wilayah binaan.

Danramil 0827/20 Sapudi Kapten Inf Suparman berpesan. Ikut andil bersama masyarakat dalam kegiatan kemasyarakatan, selain bertujuan meringankan beban masyarakat, juga merupakan bentuk upaya Babinsa menjalin tali silaturahmi dan kedekatan ditengah masyarakat.

Dikatakan Babinsa Sertu Haidir mengaduk campuran semen ini guna untuk bahan cor bangunan rumah, sehingga kegiatan mencampur ini tidak dilakukan satu orang sehingga pekerjaan cepat terselesaikan.

“Walaupun di bawah panas terik matahari tidak menyurutkan semangat kami dalam bekerja, karena sistem yang digunakan adalah kebersamaan,” paparnya.

Di samping itu bapak Mislan yang berprofesi sebagai tukang bangunan ini sangat berterima kasih kepada bapak Babinsa karena telah ikut campur tangan dalam proses pekerjaannya.

“Kami sangat terbantu atas kehadiran serta kepedulian bapak Babinsa dalam membantu pekerjaan ini, sehingga apa yang dilakukan semoga menjadi berkah,” tutupnya.