Pendampingan Posyandu oleh Babinsa di Situbondo Fokus pada Pencegahan Stunting dan Polio

Situbondo – Dalam upaya mendukung peningkatan kualitas kesehatan masyarakat, Personel Babinsa Koramil 0823-04/Mangaran, Sertu Nandang Eka Prasetya, melaksanakan kegiatan pendampingan Posyandu di Dusun Karang Kenek, Desa Tanjung Glugur, Kecamatan Mangaran. Kegiatan ini difokuskan pada penurunan angka stunting dan pencegahan polio pada anak-anak serta lansia. Senin 09/12/2024

Kegiatan ini melibatkan berbagai pihak, termasuk tenaga kesehatan, kader Posyandu, dan masyarakat setempat. Dalam acara tersebut, Sertu Nandang berperan aktif memberikan edukasi kepada warga tentang pentingnya pola makan sehat, imunisasi, dan pemantauan tumbuh kembang anak. Selain itu, masyarakat juga mendapatkan layanan kesehatan berupa pemeriksaan berat badan, tinggi badan, serta pemberian imunisasi kepada balita dan suplemen makanan tambahan untuk lansia.

Sertu Nandang Eka Prasetya menyampaikan bahwa kegiatan pendampingan ini merupakan bentuk komitmen TNI AD, khususnya Babinsa, dalam mendukung program pemerintah untuk meningkatkan kesehatan masyarakat dan menekan angka stunting. “Kami berharap kegiatan ini mampu memberikan manfaat nyata bagi masyarakat, terutama dalam menciptakan generasi yang sehat dan bebas dari stunting maupun polio,” ujarnya.

Masyarakat setempat menyambut baik kehadiran Babinsa dalam kegiatan Posyandu ini. Kader Posyandu menyatakan bahwa kolaborasi dengan Babinsa tidak hanya memberikan rasa aman, tetapi juga meningkatkan kesadaran warga akan pentingnya menjaga kesehatan. Upaya ini diharapkan dapat menjadi langkah efektif dalam menciptakan lingkungan yang sehat dan mendukung pembangunan sumber daya manusia yang berkualitas di Kabupaten Situbondo.

Pelatihan PBB oleh Babinsa Tingkatkan Disiplin dan Karakter Generasi Muda

Gresik, – Dalam rangka meningkatkan disiplin dan pembentukan karakter generasi muda, Babinsa Koramil 0817/11 Duduksampeyan, Serka Pujiyanto dan Sertu Nuryanto, mengadakan pelatihan Peraturan Baris Berbaris (PBB) serta pembentukan karakter kepada siswa SMK N 1 Duduksampeyan. Kegiatan berlangsung di Desa Sumari, Kecamatan Duduksampeyan, Kabupaten Gresik. (9/12/2024)

Kegiatan ini bertujuan membentuk sikap disiplin, tanggung jawab, dan jiwa kepemimpinan para siswa. Dalam pelaksanaannya, para siswa diajak untuk memahami pentingnya tata tertib, kerja sama, dan menghormati aturan sebagai bekal dalam kehidupan sehari-hari.

Dalam keterangannya, Serka Pujiyanto menyampaikan pesan kepada para siswa, “Selalu patuhi orang tua dan guru, belajarlah lebih giat untuk mencapai cita-cita. Tantangan ke depan akan semakin berat, tetapi dengan kedisiplinan dan kerja keras, semua dapat dicapai.”

Sertu Nuryanto menambahkan bahwa pelatihan ini bukan hanya tentang baris-berbaris, tetapi juga membangun mental dan karakter siswa agar menjadi individu yang siap menghadapi berbagai tantangan.

Ibu Sulfi, selaku kesiswaan SMK N 1 Duduksampeyan, menyampaikan apresiasi dan rasa terima kasih kepada Babinsa Koramil 0817/11 Duduksampeyan.

“Terima kasih atas kerja samanya. Dengan adanya kegiatan ini, siswa kami menjadi lebih termotivasi dan semangat dalam mengikuti pembelajaran,” ujarnya.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi dasar bagi siswa untuk terus mengembangkan potensi diri dan menjadi generasi muda yang berkarakter, disiplin, serta tangguh dalam menghadapi masa depan. 

Sertu Nuril Muhsinin Dampingi Kegiatan Pengajian di Desa Kapuran Ponorogo

Ponorogo,- Sinergitas, kerjasama dan kebersamaan antara Babinsa Kodim 0802/Ponorogo dengan unsur terkait di wilayah desa binaan termasuk dengan Bhabinkamtibmas sangat diperlukan guna mendukung suksesnya pelaksanaan tugas pokok sehari hari, Senin (09/12/2024).

Seperti yang dilakukan Sertu Nuril Muhsinin anggota Koramil Tipe B 0802/08 Badegan, Kodim 0802/Ponorogo yang setiap hari menjadi Bintara Pembina Desa (Babinsa) Desa Kapuran tadi malam (Minggu, 08/12/2024) mengawal kegiatan Pengajian Majelis DzikruL Qofilin Rutin Malam Senin Kliwon.

Diakui Sertu Nuril Muhsinin bahwa kerjasama dan sinergitas dalam pelaksanaan tugas sehari hari terus dilakukan dalam rangka mendukung kelancaran tugas di desa binaan. “ Dalam pelaksanaan tugas sehari hari terutama di wilayah desa binaan, baik Babinsa, Bhabinkamtibmas serta unsur terkait lainnya selalu kompak, termasuk acara tadi malam pada Pengajian Majelis DzikruL Qofilin Rutin, “ ujarnya.

Senada dengan Sertu Nuril Muhsinin, Bhabinkamtibmas Desa Kapuran Aipda Suwasis, S.H. saat dihubungi Media Center 0802 juga mengatakan hal yang sama. “ Bersama Babinsa Desa Kapuran senantiasa mendukung penuh sinergritas tiga pilar dengan mendukung semua program Kepala Desa Kapuran, salah satunya kegiatan keagamaan Majelis Zikrul Qhofilin yang di laksanakan setiap malam Senin kliwon. Program kegiatan pengajian ini sangatlah positif yang dirasakan oleh warga desa binaan sehingga dapat menjaga stabilitas Kamtibmas di Desa Kapuran, “ tulis Bhabinkamtibmas Kapuran.

Dijelaskan Babinsa Kapuran bahwa keikutsertaan pada kegiatan Pengajian Majelis DzikruL Qofilin Rutin Malam Senin Kliwon tersebut juga salah satu tugas yang harus dilakukan guna mendampingi dan mengawal serta menjamin agar kegiatan berjalan tertib, aman dan lancar.

Bantu Masyarakat, Satgas Yonif 512/QY Perbaiki Dapur Warga di Papua

Batom, Kabupaten Pegunungan Bintang, Papua – Dalam upaya membantu kesulitan masyarakat, Satgas Yonif 512/QY melalui salah satu posnya di Distrik Batom melakukan aksi sosial dengan memperbaiki bagian dapur rumah salah satu warga. Langkah ini menjadi salah satu wujud nyata kehadiran TNI di tengah masyarakat. Senin, (9/12/2024).

Kegiatan ini dilaksanakan sebagai bagian dari komitmen Satgas Yonif 512/QY untuk memberikan bantuan kepada warga yang membutuhkan, khususnya di daerah penugasan. Aksi yang dilakukan di Distrik Batom ini melibatkan personel Satgas yang bekerja bahu-membahu bersama masyarakat setempat.

Kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan antara Satgas Yonif 512/QY dan masyarakat setempat, tetapi juga memberikan dampak positif dalam meningkatkan kualitas hidup warga. Warga yang menerima bantuan menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian yang diberikan oleh Satgas Yonif 512/QY.

“Kami sangat berterima kasih kepada Bapak TNI yang telah membantu memperbaiki dapur kami. Dengan adanya bantuan ini, kami merasa lebih nyaman apalagi kondisi sekarang sering hujan,” ungkap Bapa Matius.

Satgas Yonif 512/QY terus berkomitmen untuk melaksanakan berbagai kegiatan sosial yang mendukung kesejahteraan masyarakat di wilayah tugasnya. Kegiatan ini diharapkan dapat memberikan inspirasi bagi masyarakat untuk bersama-sama membangun lingkungan yang lebih baik.

Pembersihan Saluran Sungai di Kedungmacan Dilakukan Untuk Mencegah Banjir Musim Hujan

Jombang – Untuk mencegah terjadinya banjir di musim penghujan ini, Serma Karjani Babinsa Koramil 0814/12 Kesamben bersama warga di lingkungan Dusun Kedungmacan, Desa Kedungbetik, Kec Kesamben ,Kab Jombang Gotong Royong pembersihan Saluran sungai di jembatan Kedung macan. Senin(08/12/2024).

Secara manual warga yang juga dibantu pihak terkait melakukan pengangkatan sampah dan eceng gondok di saluran sungai.

Serma Karjani mengatakan bahwa eceng gondok yang tumbuh menutupi dan Menyumbat saluran irigasi di sungai Avur kedung macan, sangat menghambat aliran air menuju muara.

“Untuk pengerukan sedimentasi menggunakan alat berat agar pekerjaan lebih cepat dan hasilnya maksimal,” bebernya.

Lanjut. normalisasi saluran irigasi di desanya itu dimaksudkan untuk mencegah terjadinya bencana banjir saluran dangkal dan tertutup eceng gondok.

Selain itu ditambahkannya, agar lingkungan menjadi bersih, menormalkan debit air pertanian, serta mencegah bibit penyakit berkembang di saluran tersebut.

Serda Achmad Ajak Siswa SDN Prekbun Hindari Kenakalan Remaja dan Bullying

PAMEKASAN – Dalam upaya mengurangi kenakalan remaja dan mencegah terjadinya perundungan atau bullying, Babinsa Koramil 0826-06 Pademawu, Serda Achmad Syarkawi, mengadakan sosialisasi di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Prekbun, Desa Prekbun, Kecamatan Pademawu, Kabupaten Pamekasan, Senin (09/12/2024).

Dalam kegiatan tersebut, Serda Achmad Syarkawi mengajak siswa-siswi untuk memahami pentingnya bersikap baik, disiplin, dan mematuhi aturan yang berlaku di sekolah. Ia menekankan bahwa tindakan perundungan memiliki dampak serius yang tidak hanya melukai secara fisik tetapi juga merusak mental, yang pada akhirnya dapat memengaruhi masa depan anak.

“Mari kita bersama-sama mematuhi aturan yang ada di sekolah. Jadilah siswa yang bermoral, berpendidikan, dan berakhlak baik demi mendukung kemajuan pendidikan di Indonesia,” pesan Serda Achmad Syarkawi kepada para siswa.

Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Sekolah SDN Prekbun, Drs. Suhir, para guru, dan 70 siswa-siswi SDN Prekbun. Sosialisasi ini diharapkan dapat menanamkan kesadaran kepada para siswa mengenai pentingnya saling menghargai dan menciptakan lingkungan sekolah yang aman dan nyaman bagi semua pihak.

Melalui kegiatan ini, pihak sekolah dan Babinsa berharap dapat membangun generasi muda yang lebih peduli, berkarakter positif, serta bebas dari perundungan. Kepala Sekolah Drs. Suhir menyampaikan apresiasi atas inisiatif tersebut, seraya berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan untuk membangun lingkungan pendidikan yang lebih baik.

Babinsa Koramil Sukolilo Pastikan Kesiapan Pompa Antisipasi Musim Hujan di Surabaya

SURABAYA – Untuk mengantisipasi potensi banjir di musim hujan, Babinsa Kelurahan Kejawan Putih Tambak Koramil 0831/04 Sukolilo, Heri Iswayudi, melakukan pengecekan rumah pompa Bosem Kali, RW 01 RT 04, Kelurahan Kejawan Putih Tambak, Kecamatan Mulyorejo, Senin (09/12/2024)

Dalam kegiatan ini, Heri Iswayudi mengecek kondisi tujuh unit pompa yang ada di rumah pompa tersebut, di mana satu unit sedang beroperasi. Hasil pemantauan menunjukkan debit air berada pada level 20 di dasar tanah, masih dalam batas aman.

“Kesiapan pompa sangat penting untuk mengantisipasi genangan air dan banjir yang bisa mengganggu aktivitas warga,” ujar Heri Iswayudi.

Selain itu, ia memberikan arahan kepada petugas rumah pompa agar melakukan pemeliharaan rutin dan melaporkan kondisi pompa secara berkala. Langkah ini dilakukan untuk memastikan semua perangkat bekerja optimal saat curah hujan meningkat.

Melalui pemantauan rutin seperti ini, diharapkan wilayah Kejawan Putih Tambak tetap aman dan terhindar dari ancaman banjir selama musim penghujan.

Koramil Pakong Terjun Langsung Bantu Petani Siapkan Sawah Tanam Padi

PAMEKASAN – Bati Tuud Koramil 0826-09 Pakong, Peltu Nurhasan, kembali menunjukkan kedekatannya dengan masyarakat. Kali ini, ia turun langsung ke sawah membantu seorang petani, Achmad, warga Desa Klompang, Kecamatan Pakong, mencangkul lahan yang akan ditanami padi, Senin (09/11/2024).

Aksi ini merupakan bagian dari upaya TNI untuk mendukung program ketahanan pangan dan mempererat hubungan dengan masyarakat di wilayah binaan. Peltu Nurhasan dengan sigap membantu mencangkul dan menyiapkan sawah, sambil memberikan semangat kepada Achmad dan petani lain di sekitar.

“Kami di TNI bukan hanya bertugas menjaga keamanan, tetapi juga membantu masyarakat dalam berbagai bidang, termasuk pertanian. Dengan turun langsung seperti ini, kami berharap dapat memberikan dorongan kepada para petani untuk terus semangat dalam bercocok tanam,” ujar Peltu Nurhasan.

Achmad mengaku sangat terbantu dengan kehadiran Peltu Nurhasan. “Saya merasa sangat bersyukur dan terharu. Kehadiran beliau memberi motivasi lebih untuk terus berusaha meningkatkan hasil panen kami,” ucapnya.

Kegiatan ini juga merupakan bagian dari sinergi TNI dengan masyarakat untuk memastikan keberlangsungan program swasembada pangan di wilayah Kabupaten Pamekasan. Koramil 0826-09 Pakong terus berkomitmen mendukung petani dalam mengatasi berbagai kendala, baik dari segi tenaga maupun pendampingan teknis.

“Dengan langkah nyata seperti ini, kami berharap dapat mendorong terciptanya ketahanan pangan di wilayah Pakong sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat,” harap Peltu Nurhasan.

Koramil 0804/07 Karangrejo Tanam Sorgum untuk Meningkatkan Ketahanan Pangan Daerah

Magetan,- Selain Perang TNI juga berkewajiban menjaga stabilitas ekonomi dalam membantu pemerintah di antaranya menjaga ketahanan pangan, hal itulah yang dilakukan Anggota Koramil 0804/07 Karangrejo dengan menanam Sorgum bekerjasama dengan Dinas TPHP kabupaten Magetan.

Sorgum atau garai (Sorghum spp) adalah tanaman serbaguna yang dapat digunakan sebagai sumber pangan, pakan ternak dan bahan baku industri. Sebagai bahan pangan, Sorgum berada pada urutan ke-5 setelah gandum, jagung, padi, dan jelai. Sorgum merupakan makanan pokok penting di Asia Selatan dan Afrika sub-sahara.

Setelah menunggu lebih dari tiga bulan akhirnya tanaman sorgum telah membuahkan hasil dan siap di panen di lahan kebun milik dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Magetan, di Desa Botok, Kecamatan Karas, Kabupaten Magetan, Minggu (8/12/2024).

Panen tersebut dipimpin oleh Dan pos Karas, Peltu Funindiyanto bersama Anggota Koramil 0804/07 Karangrejo dibantu oleh beberapa masyarakat dan PPL dari dinas pertanian di Kecamatan Karas.

“Penanaman Sorgum ini merupakan upaya untuk mensukseskan program pemerintah dalam menjaga ketahanan pangan,” Terang Danpos Karas.

“Memanfaatkan lahan yang ada, Anggota Koramil telah berusaha menjadikan tanah kosong milik Dinas Lingkungan Hidup yang tidak dimanfaatkan diberdayakan sebagai lahan pertanian, sehingga lokasi tersebut dapat menghasilkan berbagai tanaman konsumsi yang bermanfaat dalam kehidupan sehari hari.” Tambah Danpos.

Dandim 0818 Ajak Masyarakat Jaga Kesehatan Melalui Fun Run 5K Meriah

Malang,- Kodim 0818/Malang-Batu, bekerja sama dengan Smartfren dan sejumlah stakeholder, sukses menggelar acara Fun Run 5K di halaman Stadion Kanjuruhan. Kegiatan ini diadakan dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) TNI ke-79 sekaligus memperkenalkan suasana baru di sekitar Stadion Kanjuruhan, yang dalam waktu dekat akan selesai direnovasi.

Acara tersebut dibuka secara langsung oleh Dandim 0818/Malang-Batu, Letkol Inf Yuda Sancoyo, M. Han., bersama jajaran Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda). Kegiatan ini ditandai dengan Dandim 0818 didampingi Forkopimda memberangkatkan peserta Fun Run.

Dalam sambutannya, Letkol Yuda mengajak seluruh masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan dan kebahagiaan melalui olahraga. Hidup sehat adalah kunci kebahagiaan.

Ia juga berpesan dalam pelaksanaan kegiatan ini harus tetap memperhatikan kesehatan masing, jangan sampai melewati kinerja jantung, karena olahraga ini adalah olahraga gembira untuk sehat, ucap Dandim

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Dandim 0833/Kota Malang, Wakil Bupati Malang, Wakapolres Malang, serta berbagai stakeholder lainnya. Kehadiran para tokoh tersebut menunjukkan dukungan nyata terhadap acara yang memadukan olahraga, hiburan, dan kebersamaan masyarakat.

Selain berlari sejauh 5 kilometer, peserta Fun Run 5K juga dimanjakan dengan berbagai hiburan menarik. Tak hanya itu, acara ini semakin meriah dengan adanya undian doorprize yang menawarkan hadiah-hadiah istimewa bagi para peserta yang beruntung.

Dengan suasana baru di sekitar Stadion Kanjuruhan, acara ini sekaligus menjadi ajang untuk memperkenalkan kawasan tersebut sebagai tempat yang ramah untuk kegiatan masyarakat. Kodim 0818 berharap Fun Run 5K ini dapat menjadi agenda tahunan yang menginspirasi masyarakat untuk terus hidup aktif dan sehat.