Kedekatan TNI dan Masyarakat Terwujud dalam Perayaan Natal di Distrik Senggi

Keerom, Papua — Dalam rangka merayakan perayaan Natal di wilayah penugasannya, Pos Kout Satgas Yonif 512/QY yang dipimpin oleh Wadansatgas Yonif 512/QY Kapten Inf Andri Putra Situmorang, S. T. Han., turut memeriahkan suasana Natal di Distrik Senggi. Berbeda dengan perayaan Natal pada umumnya, kegiatan kali ini diwarnai dengan berbagi sukacita dan keceriaan kepada masyarakat sekitar, terutama anak-anak. Kamis, (26/12/2024).

Sebagai bagian dari rangkaian kegiatan, Pos Kout Satgas Yonif 512/QY mengadakan acara “Sinterklas Keliling Kampung” yang menjadi daya tarik utama bagi anak-anak di Distrik Senggi. Beberapa Anggota Pos Kout, yang mengenakan kostum Sinterklas, berkeliling kampung dengan membawa berbagai hadiah untuk dibagikan kepada anak-anak. Salah satu tokoh masyarakat setempat, Ondoafi, Bapa Yance, menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi atas inisiatif yang diambil oleh Satgas Yonif 512/QY.

“Perayaan Natal tahun ini sangat berarti bagi kami. Kami lihat Bapa-bapa TNI selain menjaga keamanan wilayah disini, tetapi juga turut serta merayakan kebahagiaan bersama masyarakat. Kehadiran Sinterklas dari bapa TNI yang menghibur anak-anak sangat menyentuh hati kami,” ujar Bapa Yance.

Dengan demikian kegiatan ini tidak hanya mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, tetapi juga menunjukkan kedekatan emosional antara prajurit dengan masyarakat yang tinggal di daerah perbatasan. Bagi masyarakat Distrik Senggi, perayaan Natal kali ini menjadi lebih istimewa, karena masyarakat merasakan sentuhan kasih sayang dari para prajurit yang jauh dari keluarga dan kampung halamannya.

Melalui kegiatan ini, Satgas Yonif 512/QY berharap dapat memberikan kontribusi positif dalam mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat di wilayah perbatasan, serta menunjukkan bahwa kehadiran TNI di tengah-tengah masyarakat selain untuk tugas pengamanan wilayah perbatasan, tetapi juga untuk membangun kedekatan emosional dan kebahagiaan bersama.

Babinsa Arjasa dan Warga Gotong Royong Bangun Saluran Air Hadapi Musim Hujan

SITUBONDO, Rabu 25 Desember 2024– Dalam semangat gotong royong, Babinsa Koramil 0823/10 Arjasa, Sertu Rosid, bersama masyarakat Dusun Ampenang, Desa Jati Sari, Kecamatan Arjasa kabupaten Situbondo, melaksanakan kerja bakti membuat saluran air. Kegiatan ini dilakukan sebagai langkah antisipasi menghadapi musim penghujan

Sertu Rosid menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya menjaga kebersihan lingkungan sekaligus mencegah terjadinya genangan air atau banjir. “Kerja bakti ini menjadi bukti nyata sinergi antara Babinsa dan masyarakat untuk menciptakan lingkungan yang aman dan nyaman. Saluran air yang baik sangat penting untuk kelancaran aliran air saat musim hujan,” ujar Sertu Rosid di sela-sela kegiatan.

Warga Dusun Ampenang menyambut baik inisiatif tersebut. Mereka bekerja bahu-membahu bersama Sertu Rosid, mulai dari menggali saluran hingga membersihkan area sekitar yang berpotensi menjadi hambatan aliran air.

Kegiatan kerja bakti seperti ini mencerminkan betapa pentingnya semangat kebersamaan dalam mengatasi tantangan di lingkungan. Selain memperkuat hubungan antara TNI dan masyarakat, langkah ini juga diharapkan mampu memberikan dampak positif bagi kenyamanan hidup warga Desa Jati Sari.

Melalui aksi nyata seperti ini, diharapkan masyarakat semakin sadar akan pentingnya menjaga lingkungan, terutama di musim penghujan.

Bingkisan Simbolis Tingkatkan Semangat Petugas di Posko Pengamanan Natal 2024

Surabaya,- Pjs Danramil 0830/03 Pabean Cantian Kodim 0830/Surabaya Utara Kapten Inf Ibrahim Ahsani, secara simbolis berikan bingkisan. Acara ini berlangsung di Posko Pengamanan Terpadu Angkutan Laut Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 yang berlokasi di Terminal Penumpang Gapura Surya Nusantara (GSN), Pelabuhan Tanjung Perak, Rabu (25/12) pagi.

Bingkisan diserahkan sebagai bentuk apresiasi kepada petugas posko yang berjaga selama momen libur Natal dan Tahun Baru. Kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan semangat para petugas dalam memberikan pelayanan dan menjaga keamanan bagi masyarakat yang menggunakan moda transportasi laut.

Kapten Inf Ibrahim Ahsani menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian serta dukungan terhadap tugas para petugas di lapangan. “Kami berharap dengan adanya bingkisan ini, semangat para petugas terus terjaga dalam memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat, terutama di masa liburan yang padat ini,” ujarnya.

Posko pengamanan yang berlokasi di Jl. Perak Timur No.620, Kelurahan Perak Utara, Kecamatan Pabean Cantian, berperan penting dalam mengoordinasikan keamanan dan kenyamanan selama periode angkutan Natal dan Tahun Baru.

Kegiatan berlangsung lancar dan mendapat apresiasi dari masyarakat serta petugas yang hadir.

Semangat Juang Babinsa Bojonegoro Perbaiki Tanggul Jebol Akibat Luapan Sungai Bengawan Solo

BOJONEGORO, – Semangat juang tak kenal lelah, terus ditunjukkan oleh para Babinsa Kodim 0813 Bojonegoro. Seperti yang dilakukan jajaran Babinsa Koramil 0813-10/Kanor dan Koramil 06/Baureno, dipimpin langsung oleh Danramil 0813-10/Kanor, belasan anggota TNI itu bersatu-padu, bersama masyarakat memperbaiki tanggul bantaran Sungai Rancang di Desa Kedungprimpen yang jebol akibat luapan air Sungai Bengawan Solo, Rabu (25/12/2024).

Ambrolnya tanggul bantaran Sungai Rancang di Desa Kedungprimpen ini terjadi pada Selasa 24 Desember 2024 pagi kemarin. Dari luapan air Sungai Bengawan Solo tersebut, berdampak menggenangi lahan persawahan 1 (satu) desa diwilayah Kecamatan Kanor dan 4 (empat) desa diwilayah Kecamatan Baureno.

Tidak hanya itu, kegiatan serupa dengan tajuk Karya Bakti Bersama juga dilakukan oleh jajaran Babinsa Koramil 0813-02/Kapas dan warga masyarakat Desa Sembung, memperbaiki ambrolnya tanggul Kali Clumik dengan menggunakan batang pohon bambu, sesek dan karung berisi tanah.

Danramil 0813-10/Kanor Kapten Cba Puji Hariyono, mengatakan, kemarin Selasa (24/12/2024), pihaknya bersama 18 anggota Babinsa, serta didukung 1 unit perahu serbaguna Kodim 0813 Bojonegoro langsung turun ke lokasi jebolnya tanggul. Mereka bersatu-padu, bergotong royong dengan warga masyarakat Desa Kedungprimpen, memulai pembenahan titik tanggul yang jebol.

“Sedangkan 1 (satu) unit perahu dari BBWS, kita gunakan untuk normalisasi aliran Sungai di Desa Temu dan Kedungprimpen. Untuk perbaikan sudah kita lakukan sejak kemarin, alhamdulillah saat ini perbaikan tanggul sudah mencapai sekitar 80 persen dan kita lanjutkan besok,” ungkap Danramil 0813-10/Kanor Kapten Cba Puji Hariyono.

Disampaikan juga oleh Danramil 0813-10/Kanor bahwa kegiatan karya bakti tersebut, merupakan salah satu bentuk kepedulian TNI dan khususnya peran aktif jajaran Babinsa Kodim 0813 Bojonegoro sebagai ujung tombak Satuan Teritorial dalam membantu meringankan beban masyarakat diwilayah binaan.

“Babinsa akan selalu hadir ditengah-tengah masyarakat, dan siap membantu setiap kesulitan warga diwilayah binaan,” pungkas Kapten Cba Puji Hariyono.

Gotong Royong Warga Pohgading Bersihkan Sungai, Jaga Kebersihan dan Cegah Banjir

Pasuruan,- Dalam upaya menjaga kebersihan lingkungan dan mencegah potensi banjir, Serka Gitoyo, Babinsa Desa Pohgading dari Koramil 0819/17 Pasrepan, bersama warga setempat melakukan kegiatan pembersihan sungai di Dusun Puteh, Desa Pohgading, Kecamatan Pasrepan, Kabupaten Pasuruan. Kegiatan ini menjadi wujud nyata kepedulian terhadap lingkungan sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga ekosistem sungai. Rabu (25/12/24).

Kegiatan pembersihan ini melibatkan berbagai elemen masyarakat, mulai dari tokoh desa hingga para pemuda. Bersama-sama mereka membersihkan sampah dan material lain yang berpotensi menghambat aliran air di sungai. Pembersihan dilakukan secara manual dengan semangat gotong royong, mencerminkan kekompakan warga dalam menjaga kebersihan lingkungan sekitar.

Serka Gitoyo dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa menjaga kebersihan sungai merupakan tanggung jawab bersama untuk memastikan kelestarian lingkungan dan mencegah bencana. “Sungai adalah sumber kehidupan bagi kita semua. Dengan menjaga kebersihannya, kita tidak hanya melindungi alam, tetapi juga menghindari risiko banjir yang dapat merugikan masyarakat. Saya mengapresiasi semangat warga Desa Pohgading yang selalu aktif dalam kegiatan seperti ini,” ujar Serka Gitoyo.

Masyarakat Desa Pohgading menyambut baik kehadiran Babinsa yang selalu mendampingi dan memotivasi mereka dalam setiap kegiatan. Hasil pembersihan sungai kali ini diharapkan dapat meningkatkan kelancaran aliran air dan mencegah sedimentasi, sehingga Dusun Puteh tetap terhindar dari potensi banjir di musim penghujan. Gotong royong ini menjadi bukti sinergi antara TNI dan rakyat dalam menjaga lingkungan yang bersih dan sehat.

Operasi Lilin Semeru 2024: Pantai Pancer Aman Berkat Kerja Sama TNI dan Polri

Jember – Dalam rangka mendukung kelancaran Operasi Lilin Semeru 2024, Koramil 0824/21 Puger bersama Polsek Puger dan unsur gabungan melaksanakan pengamanan di Pos Pam Wisata Pantai Pancer pada Rabu (25/12/2024).

Dipimpin oleh Kapten Arm Hendra Faizar (Danramil 0824/21 Puger) dan AKP Fathur Rohman (Kapolsek Puger), Pos Pam melibatkan sinergi 15 personel gabungan, terdiri dari TNI, Polri, tenaga kesehatan dan Satpol PP.

Pantai Pancer Aman dan Kondusif Meski jumlah pengunjung terpantau relatif sepi, patroli dan pengamanan tetap dilakukan secara intensif. Cuaca cerah turut mendukung kelancaran kegiatan yang berlangsung tanpa kendala.

Kapten Arm Hendra Faizar menegaskan, “Kegiatan ini adalah wujud nyata kami dengan Polri dan instansi terkait untuk memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, khususnya di kawasan wisata.”

Dengan semangat kerja sama, Operasi Lilin Semeru 2024 di Pantai Pancer diharapkan dapat menciptakan suasana yang aman dan kondusif selama momen libur Natal dan Tahun Baru.

Aksi Cepat Koramil Kendit Bersihkan Sampah dan Lumpur Pasca-Banjir Bandang

Situbondo, 25 Desember 2024 – Koramil 0823-06 Kendit bersama stakeholder terkait bergerak cepat melaksanakan karya bakti membersihkan lumpur dan sampah akibat banjir bandang yang melanda Dusun Kendit Barat, Desa Kendit, Kecamatan Kendit, Kabupaten Situbondo. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danramil 0823-06 Kendit, Kapten Arh Margoto.

Banjir bandang tersebut terjadi akibat hujan deras yang mengguyur wilayah Desa Rajekwesi dan Desa Tambak Ukir pada Selasa, 24 Desember 2024, sekitar pukul 11.30 WIB. Intensitas hujan yang tinggi menyebabkan luapan air sungai mengalir deras ke wilayah Kecamatan Kendit, mengakibatkan material lumpur dan sampah terbawa ke permukiman warga.

Untuk mempercepat proses pembersihan, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) dan Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Situbondo turut mengerahkan alat berat berupa ekskavator dan buldoser.

Kegiatan karya bakti ini melibatkan personel Koramil 0823-06 Kendit bersama berbagai instansi, di antaranya Kecamatan Kendit, Polsek Kendit, Pos TNI AL Panarukan, Brimob Situbondo, PUPR, BPBD Situbondo, Tagana Dinsos Kabupaten Situbondo, Dinas Lingkungan Hidup (DLH), PMI, Satgas Bencana Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Situbondo, serta Pramuka.

Danramil Kapten Arh Margoto menyampaikan apresiasinya kepada seluruh pihak yang terlibat dalam aksi tanggap bencana ini. “Karya bakti ini merupakan wujud sinergi kita bersama dalam membantu masyarakat terdampak banjir bandang. Semoga upaya ini dapat meringankan beban warga dan mengembalikan situasi ke kondisi normal secepat mungkin,” ujarnya.

Selain membersihkan lumpur dan sampah, tim juga membantu mendistribusikan bantuan logistik kepada warga terdampak dan memberikan dukungan moral untuk memulihkan semangat masyarakat setempat.

Dengan kolaborasi yang solid antara TNI, Polri, pemerintah daerah, dan berbagai elemen masyarakat, diharapkan dampak dari bencana ini dapat segera teratasi, serta warga dapat kembali beraktivitas dengan aman dan nyaman.

Babinsa Bubutan Amankan Ibadah Natal 2024 di GPIB Immanuel Surabaya

Surabaya, – Dalam rangka mendukung kelancaran dan kenyamanan umat Kristiani yang merayakan Hari Raya Natal 2024, kegiatan pemantauan keamanan dilakukan di GPIB Immanuel Surabaya, yang terletak di Jl. Bubutan No. 69, Kelurahan Bubutan, Kecamatan Bubutan, Surabaya. Ibadah yang berlangsung pada pukul 08.00 WIB hingga selesai ini dihadiri oleh sekitar 200 jemaat dan dipimpin oleh Pdt. Rully A. Haryanto, S. Si, dengan tema “Begitu Besar Kasih Allah.”, Rabu (25/12).

Pengamanan dilakukan oleh Babinsa Kelurahan Bubutan Koramil 0830/04 Bubutan, Serka Nur Zaenudin dan Serda Faizol, yang bekerja sama dengan unsur tiga pilar Kecamatan Bubutan. Kehadiran personil keamanan ini bertujuan untuk memastikan kelancaran kegiatan ibadah, mengantisipasi potensi gangguan keamanan, dan memberikan rasa tenang bagi para jemaat yang hadir.

Pelaksanaan ibadah berlangsung khidmat dengan kehadiran para jemaat yang penuh antusias. Para petugas keamanan juga mengatur lalu lintas di sekitar lokasi untuk menghindari kemacetan, mengingat lokasi gereja berada di kawasan strategis yang cukup ramai.

Sinergitas antara TNI, Polri, dan Satpol PP menunjukkan komitmen bersama dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat selama perayaan hari besar keagamaan. “Kami bersyukur kegiatan ibadah Natal hari ini dapat berjalan dengan aman, tertib, dan lancar. Semua pihak yang terlibat dalam pengamanan bekerja dengan penuh tanggung jawab,” ujar Serka Zaenudin

Para jemaat yang hadir mengungkapkan rasa terima kasih atas dukungan dari aparat keamanan yang memastikan ibadah dapat berlangsung tanpa gangguan. “Kami merasa sangat aman dengan adanya pengamanan seperti ini. Terima kasih kepada seluruh pihak yang telah membantu kelancaran ibadah Natal kami,” ungkap salah satu jemaat.

Dengan selesainya kegiatan ibadah Natal 2024 di GPIB Immanuel Surabaya, pihak keamanan menyatakan bahwa tidak ditemukan insiden yang mengganggu jalannya acara. Hal ini membuktikan bahwa kerja sama antar instansi dan masyarakat dapat menciptakan suasana yang kondusif dalam perayaan hari besar keagamaan.

Kegiatan ini menjadi bagian dari komitmen bersama untuk menjaga toleransi antar umat beragama di wilayah Surabaya, khususnya di Kecamatan Bubutan. Semoga semangat damai Natal dapat terus menyebar di tengah masyarakat.

Lestarikan Alam, Babinsa Koramil 16/Bareng Ikut Sukseskan Program Penghijauan

Jombang – Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 16/Bareng Kodim 0814/Jombang Serka Wawan bersama Bhabinkamtibmas beserta perangkat desa ikut melaksanakan penanaman pohon pada program penghijauan di Desa Ngampungan Kecamatan Bareng Kabupaten Jombang, Rabu (25/12/2024).

Serka Wawan menyampaikan kehadiran Babinsa dalam kegiatan penanaman pohon ini merupakan bukti dan peran TNI dalam menjaga dan melestarikan lingkungan yang ada di wilayah binaan, penanaman pohon dilaksanakan sebagai wujud kepedulian bersama terhadap lingkungan, harapannya, melalui penghijauan tersebut dapat memberikan manfaat bagi masyarakat dan juga untuk keseimbangan atau kelestarian alam.

Melalui penghijauan ini diharapkan dapat memberikan manfaat bagi keseimbangan alam, dengan penanaman pohon sama juga dengan menghijaukan kembali alam, dengan demikian lingkungan akan menjadi sejuk, segar dan asri,” ungkapnya.

Pengamanan Natal 2024: Koramil dan Polsek Pastikan Keamanan Jemaat di Jombang

Jombang – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban selama perayaan Natal, tiga anggota Koramil 0814-10/Mojoagung yang dipimpin oleh Serka Bahrul U, bersama dengan anggota Polsek Mojoagung, melaksanakan pengamanan di Gereja Kristen Jawi Wetan (GKJW) Desa Mojotrisno, Mojoagung. Rabu (25/12/2024)

Kegiatan pengamanan ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada jemaat yang melaksanakan ibadah Natal. Serka Bahrul U menyatakan, “Kami berkomitmen untuk memastikan bahwa semua umat beragama dapat menjalankan ibadahnya dengan tenang dan aman. Kerja sama antara TNI dan Polri sangat penting dalam menjaga keamanan masyarakat.”

Pengamanan berlangsung dengan lancar, di mana anggota Koramil dan Polsek melakukan patroli di sekitar gereja serta mengawasi situasi di dalam gedung gereja. Selain itu, mereka juga berkoordinasi dengan pengurus gereja untuk memastikan semua protokol keselamatan diterapkan.

Jemaat Gereja Kristen Jawi Wetan mengapresiasi kehadiran aparat keamanan yang memberikan rasa nyaman selama ibadah Natal. “Kami merasa lebih tenang dengan adanya pengamanan dari TNI dan Polri,” ujar salah satu jemaat.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya bersama untuk menciptakan kondusivitas dan toleransi antarumat beragama di wilayah Mojoagung. Koramil 0814-10 dan Polsek Mojoagung berkomitmen untuk terus menjaga keamanan dan ketertiban di wilayahnya, terutama saat perayaan-perayaan keagamaan.