SUMENEP. Pendam V || Serka Saiful Imam, Babinsa Koramil 0827/05 Lenteng yang telah berhasil membudidayakan pertanian jagung silase.
berkat keuletan dan kegigihannya dalam pertanian, Serka Imam berhasil menanam jagung kemudian dibuat proses silase sehingga ini merupakan terobosan baru yang ada di wilayah kabupaten Sumenep Madura.
Bekerja sama dengan stakeholder terkait, atas prakarsa Dandim 0827/Sumenep berkoordinasi dengan Pemkab Sumenep serta PT Citra Kartika Tandur untuk dapat di Ekspor ke Korea Selatan.
Inilah contoh kehadiran prajurit Bhirawa Anoraga harus bermanfaat dan menjadi solusi bagi seluruh masyarakat di Jawa Timur
PRIGEN. Pendam V || Kerjasama antara Kodam V/Brw dengan Indonesian German Shepherd Club (IGSC) telah berhasil melatih 31 pawang dan 14 ekor anjing dari berbagai satuan, seperti Taipur Kostrad, Raider, Pomdam V/Brw, Lantamal V, dan Pom AU. Acara ini juga turut mendatangkan langsung pelatih dari Jerman, yaitu Mr. Juergen Heimburger dan Mr. Willian Patten, yang memberikan kontribusi besar dalam pengembangan kemampuan anjing K9 TNI. Pelatihan ini mengedepankan ketaatan sebagai dasar pembentukan karakter dan kemampuan anjing K9 TNI.
Pangdam V/Brw berharap bahwa hasil dari pelatihan ini akan semakin meningkatkan kesiapan dan kemampuan satuan K9 TNI dalam mendukung tugas-tugas keamanan di berbagai wilayah. Kolaborasi yang baik antara pihak TNI, klub anjing.
https://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2023/11/IMG-20231117-WA0211.jpg10661600kodam5brawijayahttps://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2021/01/logo-5.pngkodam5brawijaya2023-11-17 20:29:362023-11-17 20:29:37Pangdam V/Brw menutup Pelatihan Pawang dan Anjing Unit K9 TNI di Pameran Nasional IGSC 2023
SURABAYA. Pendam V || Langkah ini merupakan bukti nyata potensi luar biasa yang dimiliki oleh Indonesia dalam sektor pertanian khususnya di wilayah Kabupaten Sumenep Madura. Perlu diketahui jagung silase merupakan makanan ternak yang memiliki kadar air tinggi, diolah melalui proses fermentasi dengan bantuan jasad renik. Proses tersebut dilakukan dalam kondisi anaerob atau tanpa oksigen, baik dengan penambahan atau tanpa penambahan pengawet, produksi lokal dari Sumenep ini menjadi pilihan utama bagi Korea Selatan karena kualitasnya yang unggul dan bernutrisi tinggi. Kerjasama yang erat antar Stakeholder terkait dari Pemda Sumenep, PT Citra Kartika Tandur serta Kodam V/Brw menjadikan impian ini menjadi kenyataan. Ekspor ini tidak hanya meningkatkan pendapatan petani di Sumenep, tetapi juga memperkuat posisi Indonesia sebagai pemain utama dalam perdagangan jagung internasional. Mari bersama-sama bangkitkan potensi pertanian kita serta memperkuat hubungan dagang antara Indonesia Korea Selatan sehingga sektor pertanian Indonesia semakin maju.
https://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2023/11/IMG-20231117-WA0192.jpg8551280kodam5brawijayahttps://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2021/01/logo-5.pngkodam5brawijaya2023-11-17 17:28:072023-11-17 17:28:08Pangdam V/Brw Launching Ekspor Jagung Silase dari Kabupaten Sumenep ke Korea Selatan
SURABAYA. Pendam V || Pemberian penghargaan tersebut dilakukan disela-sela upacara tanggal 17 November 2023 di lapangan Kodam V Brawijaya. Dalam sambutannya, Pangdam merasa bangga, haru dan mengapresiasi kinerja Babinsa yang telah melebihi panggilan tugas mereka dalam memajukan wilayah binaan di jajaran Kodam V/Brawijaya.
Beberapa Babinsa yang mendapatkan penghargaan tersebut telah melakukan berbagai kegiatan dan inisiatif yang luar biasa dalam membantu masyarakat di luar tugas pokok di kewilayahan mereka. Mereka telah aktif terlibat dalam kegiatan pembangunan masyarakat, seperti membantu petani dalam meningkatkan hasil pertanian, memberikan bantuan kepada warga yang terisolasi karena insfra struktur terbatas, serta mengorganisir berbagai kegiatan sosial guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat di wilayahnya.
Pangdam V/Brawijaya juga menegaskan pentingnya dedikasi dan kepedulian seorang prajurit terhadap masyarakat di sekitarnya. Melalui penghargaan ini, diharapkan dapat memberikan motivasi dan inspirasi kepada seluruh Babinsa untuk terus berprestasi serta memberikan kontribusi yang positif kepada masyarakat.
Pemberian penghargaan kepada Babinsa yang berprestasi melebihi panggilan tugas ini juga menjadi bentuk apresiasi dan pengakuan atas kerja keras dan dedikasi mereka. Hal ini juga diharapkan dapat meningkatkan semangat dan motivasi prajurit lainnya yang masih berkarya di lapangan.
Terimakasih juga saya ucapkan kepada Bapak Yuliono warga Dusun Cungkal Sumberpetung Malang atas jasanya yang telah menghibahkan 1 petak kerambanya dalam membantu program pencegahan anak Stunting di desanya.
Pangdam V/Brawijaya berharap dengan memberikan penghargaan kepada Babinsa yang berprestasi melebihi panggilan tugas dapat memberikan motivasi dan semangat kepada seluruh prajurit dalam menjalankan tugasnya dengan baik serta dapat meningkatkan kepedulian mereka terhadap masyarakat di sekitarnya.
https://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2023/11/IMG-20231117-WA0067.jpg8531280kodam5brawijayahttps://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2021/01/logo-5.pngkodam5brawijaya2023-11-17 14:37:072023-11-17 14:37:08Pangdam V/Brw memberikan penghargaan kepada beberapa Babinsa yang telah menunjukkan prestasi dan dedikasi yang luar biasa dalam melaksanakan tugas
SURABAYA. Pendam V || Pangdam V/Brw mengingatkan bahwa dalam waktu dekat kita akan memasuki tahun politik, dimana potensi ancaman terhadap kedaulatan negara dan persatuan bangsa semakin meningkat akibat polarisasi kepentingan politik antar kelompok atau golongan. Oleh karena itu, saya menekankan kembali agar seluruh prajurit TNI AD sebagai alat negara untuk tetap memegang teguh komitmen netralitas dan berdiri di atas kepentingan bangsa dan negara. Jangan sampai ada prajurit TNI AD yang terjebak dalam politik praktis dan terseret oleh kepentingan-kepentingan pribadi atau kelompok dan golongan tertentu. Kita harus mampu memainkan peranan sebagai penyejuk suasana dan menjadi katalisator serta pemersatu dari semua lapisan masyarakat, sesuai dengan Visi TNI AD yaitu PRIMA (Profesional, Responsif, lntegratif, Modern dan Adaptif).Hal tersebut disampaikan oleh Pangdam saat memimpin upacara 17 November di Lapangan Kodam V/Brw
Selanjutnya saya memberikan penghargaan kepada para prajurit berprestasi yang telah menunjukkan dedikasi dan pengabdiannya yang luar biasa. Penghargaan tersebut sebagai bentuk apresiasi atas kerja keras, keberanian, dan kedisiplinan para prajurit dalam menjalankan tugas-tugasnya. Dengan penuh semangat Pangdam V/Brw turut memberikan motivasi agar para prajurit terus mengukir prestasi dan menjunjung tinggi nilai-nilai keprajuritan.
Semoga penghargaan ini dapat menjadi dorongan semangat bagi seluruh prajurit untuk terus berkarya dan memberikan yang terbaik bagi diri sendiri serta satuan Kodam V/Brw.
https://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2023/11/IMG-20231117-WA0040.jpg10661600kodam5brawijayahttps://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2021/01/logo-5.pngkodam5brawijaya2023-11-17 13:13:302023-11-17 13:13:30Pangdam V/Brw Tegaskan kepada Prajuritnya tidak Berpolitik Praktis
SURABAYA. Pendam V || Pangdam V/Brw menerima kunjungan kerja Kapolda Jatim Irjen Pol Imam Sugianto di Makodam V/Brw. Pertemuan ini momentum untuk mempererat hubungan antara TNI AD dan Kepolisian dalam menjaga Kondusifitas dan keamanan serta ketertiban di wilayah Jawa Timur. Khususnya antara Kodam V/Brw dengan Polda Jatim.
Dalam suasana penuh keakraban, Pangdam V/Brw dan Kapolda Jatim berdiskusi tentang strategi bersama dalam menjaga keamanan dan mendukung pembangunan di wilayah Jawa Timur. Mereka menegaskan pentingnya sinergi antara Kodam V/Bjw dan Polda Jatim dalam menghadapi tantangan-tantangan keamanan kedepan yang kompleks. Kedua Jenderal tersebut berdiskusi bersama dengan seluruh PJU. Suasana santai dan penuh keakarban ini diharapkan bukan hanya ditingkat Kodam V/Bjw dan Polda Jatim namun juga gayung bersambut ditingkat Korem,Kodim dan Polresta, Koramil dengan Polsek bahkan sampai dengan Babinsa dan Babinkamtibmas diseluruh wilayah.
Kunjungan ini juga menjadi wadah untuk saling bertukar informasi, memperkuat kerjasama, dan menyatukan tekad dalam upaya menjaga kedaulatan negara serta memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat Jawa Timur.
Pangdam V/Brw dan Kapolda Jatim sepakat untuk terus meningkatkan koordinasi dan sinergi guna menciptakan lingkungan yang aman dan sejahtera.
MADIUN. Pendam V || Dukung pemerintah khususnya ketahanan pangan, Korem 081/DSJ kini menuai hasilnya dari Gado-gado Bosbow yang diinisiasi oleh Komandan Korem Kolonel Inf H. Sugiyono.
Terlebih harga cabai yang cukup tinggi di akhir-akhir ini. Sehingga semakin kelihatan dampak atau hasil dari ketahanan pangan dan pemanfaatan lahan tidur menjadi lahan produktif yang dilaksanakan.
Terkait hal tersebut, Danrem bersama anggota Korem 081/DSJ melaksanakan panen cabai yang kesekian kalinya di Gado gado Bosbow, Jl. Diponegoro No. 39 Kota Madiun.
Dengan semangat dan kerja keras yang dilakukan, kini harapan Danrem 081/DSJ untuk membantu masyarakat dan prajuritnya dapat terwujud.
“Alhamdulillah hari ini kita panen cabai lagi yang kesekian kalinya, terlebih sekarang hargai cabai yang melambung tinggi sehingga sangat membantu kebutuhan para prajurit dan masyarakat sini,” ungkapnya.
Lebih lanjut, dirinya mengatakan kondisi seperti sekarang adalah gunanya ketahanan pangan atau pemanfaatan lahan tidur dijadikan lahan yang produktif yang menghasilkan.
“Kegunaan ketahanan pangan itu dapat kita rasakan dan sangat bermanfaat kalau kondisi seperti sekarang, orang di luar sana membeli cabai yang cukup mahal, kita sudah mempunyai cabai sendiri tanpa harus beli mahal-mahal,” katanya.
Pamen TNI-AD itu juga berharap semangat yang ada terus dipelihara dan ditingkatkan dalam memanfaatkan lahan-lahan tidur yang ada disekitar kita, sehingga dapat untuk memenuhi kebutuhan kita sehari-hari dan juga bisa menambah penghasilan warga yang nantinya dapat meningkatkan kesejahteraan masyarakat.
“Kepada Prajurit, PNS dan keluarga manfaatkan lahan-lahan kosong disekitar rumah untuk ditanami sayuran yang bermanfaat, sehingga apabila terjadi kenaikan harga seperti ini, kita sudah terbantu dengan sayuran yang kita tanam di sekitar kita,” pungkasnya.
https://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2023/11/IMG-20231116-WA0091.jpg7191080kodam5brawijayahttps://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2021/01/logo-5.pngkodam5brawijaya2023-11-16 17:03:372023-11-16 17:03:37Korem 081/DSJ Panen Raya, Perkuat Ketahanan Pangan
SURABAYA. Pendam V || Menjelang Pemilu 2024, Komandan Kodim 0830/Surabaya Utara, Letkol Inf Dharmawan Setyo Nugroho, S.I.P., menyampaikan pesan penting kepada seluruh anggota Kodim khususnya kali ini anggota Koramil 0830/05 Tandes dan 0830/06 Benowo terkait pentingnya menjaga netralitas TNI. Kegiatan berlangsung di Aula Makoramil 0830/05 Tandes.
Dalam Apel Dansat baru-baru ini, Komandan Kodim 0830/Surabaya Utara menegaskan kembali arahan yang disampaikan oleh Kepala Staf Angkatan Darat (KASAD), yang menekankan perlunya seluruh personel TNI untuk menjunjung tinggi netralitas selama proses pemilihan umum mendatang. Tujuannya adalah untuk menjamin terselenggaranya pemilu yang damai dan adil, menjunjung tinggi prinsip-prinsip demokrasi dan stabilitas nasional.
Dalam Visinya TNI PRIMA (Profesional, Responsif, Integratif, Modern, Adaptif), Dandim 0830/Surabaya Utara menghimbau anggotanya untuk menunjukkan sikap profesional, responsif, dan adaptif dalam menjaga netralitas. Pola pikir ini akan berkontribusi pada penciptaan lingkungan yang kondusif untuk proses pemilu yang damai, bebas dari pengaruh atau bias dari luar.
“Sangat penting bagi kami, sebagai anggota TNI, untuk benar-benar mematuhi prinsip netralitas dan berkontribusi dalam mewujudkan pemilu yang damai,” kata Komandan Kodim 0830/Surabaya Utara. “Tugas kami adalah memastikan keamanan dan keselamatan warga, sehingga mereka dapat menggunakan hak pilihnya dengan bebas dan tanpa paksaan.”
Dandim menghimbau kepada seluruh personel di bawah komandonya untuk tidak memihak ataupun memberikan dukungan kepada partai politik serta tidak melibatkan diri dalam kegiatan politik praktis, tidak memberikan fasilitas sarana dan prasarana kepada parpol untuk kampanye, dilarang memberikan arahan untuk memihak salah satu Paslon, tidak memberikan tanggapan, komentar dan mengupload apapun terhadap kegiatan Paslon dan Parpol. Apabila terbukti melanggar ketentuan tersebut maka akan ditindak tegas sesuai hukum yang berlaku di TNI AD, pungkasnya.
https://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2023/11/kodim_0830_surabaya_utara-20231116-0010.jpg7221080kodam5brawijayahttps://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2021/01/logo-5.pngkodam5brawijaya2023-11-16 12:18:262023-11-16 12:18:27Dandim 0830/Surabaya Utara tekankan Anggotanya tentang Netralitas TNI Pemilu 2024 mendatang
SURABAYA. Pendam V || Dalam rangka memastikan pengelolaan yang baik dan terawat, Pangdam V/Brw Mayjen TNI Farid Makruf, melaksanakan kunjungan ke lahan aset Kodam V/Brw yang berada di Desa Ngepoh, Kabupaten Pasuruan.
Dengan luas kurang lebih 17,8 hektar, keberadaan aset Kodam V/Brw ini sangat penting untuk mendukung tugas dan fungsi Kodam V/Brw
Kunjungan Pangdam V/Brw disambut oleh Danrem 083/BDJ, Dandim 0819/Pasuruan beserta para anggota Kodim dengan sambutan hangat. Semangat dalam menjaga lahan aset tersebut menjadi prioritas utama, karena keberadaannya yang baik dan terawat akan mendukung kelancaran tugas dan kinerja Kodam V/Brw.
Pangdam V/Brw mengapresiasi kerja keras yang telah dilakukan oleh seluruh anggota Kodim Pasuruan dalam menjaga dan merawat lahan aset ini. Dalam suasana kebersamaan, mereka berkomitmen untuk terus bekerja sama dalam menjaga dan mengoptimalkan penggunaan lahan aset ini untuk kepentingan negara dan masyarakat
https://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2023/11/IMG-20231115-WA0055-scaled.jpg17072560kodam5brawijayahttps://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2021/01/logo-5.pngkodam5brawijaya2023-11-15 18:15:232023-11-15 18:15:24Tinjau Aset Lahan di Pasuruan, Pangdam V/Brw tekankan jaga dan rawat Aset Kodam
PACITAN. Pendam V || Kodim 0801/Pacitan terus berkomitmen untuk membantu masyarakat yang ada di wilayah teritorialnya, utamanya dalam menjaga ketersediaan air bersih yang layak dikonsumsi maupun demi mencukupi kebutuhan sehari-hari.
Sumber air bersih dan sanitasi yang layak merupakan kebutuhan dasar bagi setiap manusia. Untuk itu, salah satu poin dalam tujuan pembangunan berkelanjutan pada sektor lingkungan hidup yakni memastikan masyarakat mencapai akses air bersih dan sanitasi yang memadai.
Dengan latar belakang itu, Kodim 0801/Pacitan akan merealisasikan program TNI Manunggal Air dengan membangun sumur bor yang berlokasi di Dusun Jaten, Kecamatan Donorojo, Kabupaten Pacitan.
Dandim 0801/Pacitan Letkol Inf. Roliyanto, S.I.P., M.I.P., mengatakan, bahwa pembangunan sumur bor tersebut sebagai bentuk kepedulian bersama untuk menjawab keluhan masyarakat selama ini, jika musim kemarau tiba mereka selalu mengalami kesulitan dalam mengakses air bersih.
“Kami berharap selama pengerjaannya nantinya dapat berjalan aman dan lancar sesuai target yang diharapkan, karena kita tahu wilayah Kecamatan Donorojo merupakan dataran tinggi, sekaligus daerah bebatuan,” ujar Dandim secara terpisah
https://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2023/11/IMG-20231115-WA0023.jpg8561400kodam5brawijayahttps://kodam5brawijaya.tni-ad.mil.id/wp-content/uploads/2021/01/logo-5.pngkodam5brawijaya2023-11-15 13:19:472023-11-15 13:19:48TNI AD Di Hati Rakyat, Kodim 0801/Pacitan Bangun Sumur Bor untuk Warga, Upaya Atasi Krisis Air Bersih