Pemberian Layanan Kesehatan Gratis: Satgas Yonif 527/BY Beri Kontribusi Positif di Distrik Mapia Papua Tengah

Distrik Mapia, Papua Tengah,- Satgas Yonif 527/BY Pos Mapia terus berupaya mewujudkan lingkungan yang sehat dengan membuka layanan kesehatan gratis bagi masyarakat Distrik Mapia, Provinsi Papua Tengah. Hal ini diungkapkan oleh Danpos Mapia Yonif 527/BY, Letda Inf Muryadi, yang berada di Distrik Mapia.
“Kegiatan ini merupakan program unggulan kami yang harus rutin kami laksanakan agar masyarakat semakin menyadari bahwa keberadaan Satgas Yonif 527/BY di Mapia hadir untuk memberikan rasa aman dan nyaman,” ujar Danpos Muryadi. Layanan kesehatan yang disediakan biasanya berupa pemeriksaan ringan seperti tensi, pengecekan kolesterol, dan asam urat. Jika hasil pemeriksaan menunjukkan kondisi yang perlu perhatian lebih lanjut, masyarakat akan diarahkan untuk berobat ke rumah sakit terdekat. Sedangkan untuk kasus-kasus yang dalam kategori wajar, Satgas memberikan vitamin dan obat.
Kehadiran Satgas TNI di tengah masyarakat Papua Tengah diharapkan memberikan dampak positif terutama dalam hal keamanan dan kesehatan masyarakat. Beberapa warga, seperti Sdr. Antonius Iyai dan Sdr. Petrus Gobai, secara pribadi datang ke pos karena mengalami luka tusuk paku dan mengeluh nyeri pada perut mereka. Mereka mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada Bapak-bapak TNI yang telah memberikan tindakan dan pemeriksaan medis. Harapannya, dengan adanya kegiatan seperti ini, TNI akan selalu ada di hati rakyat.
Dengan adanya layanan kesehatan gratis yang disediakan oleh Satgas Yonif 527/BY, diharapkan dapat memberikan kontribusi positif bagi kesehatan dan kesejahteraan masyarakat Distrik Mapia, Papua Tengah.



