Jelang Purna Tugas, Prajurit Kodam V/Brawijaya Dapat Sosialisasi Asabri dan BTPN

Surabaya,- Aspers Kasdam V/Brawijaya, Kolonel Inf Rio Neswan, S.E., M.M., M.I.K., membuka kegiatan sosialisasi program PT. Asabri dan Bank BTPN Tbk. bagi prajurit Kodam V/Brawijaya yang akan memasuki masa purna tugas. Acara berlangsung di Balai Prajurit Kodam V/Brawijaya, Jalan Raden Wijaya No. 4 Surabaya, Kamis, 19 September 2024.
Sosialisasi Asabri menghadirkan Bapak Simon, Kepala Kantor Cabang Asabri Surabaya, yang menjelaskan program Asabri berdasarkan PP 54 Tahun 2020 atas perubahan PP 102 Tahun 2015. Beliau menekankan pentingnya pemahaman hak dan kewajiban bagi anggota TNI menjelang masa pensiun.
“Sosialisasi ini bertujuan memberikan pemahaman menyeluruh tentang program Asabri. Masih terdapat purnawirawan atau keluarga yang belum sepenuhnya paham,” ungkap Bapak Simon. Diharapkan, kegiatan ini dapat meningkatkan pemahaman dan pemanfaatan program Asabri bagi para prajurit.
Sementara itu, Bank BTPN Tbk. diwakili oleh Bapak Odik Purnama, Kepala Regional Bisnis, yang memaparkan program peminjaman modal usaha menghadapi purna tugas melalui Bank BTPN Tbk.
Aspers Kasdam V/Brawijaya, Kolonel Inf Rio Neswan, berharap sosialisasi ini dapat memberikan bekal yang bermanfaat bagi para prajurit dalam menghadapi masa purna tugas. “Semoga para prajurit dapat mempersiapkan masa pensiun dengan baik dan memanfaatkan program yang ditawarkan oleh Asabri dan BTPN,” harapnya.



