Babinsa dan Bhabinkamtibmas Gotong Royong Renovasi Madrasah Ibtidaiyah Roudlotul Huda

Bangkalan,– Babinsa Koramil 0829-02/Socah, Serka Z. Rochman, bersama Bhabinkamtibmas dan warga Desa Sanggra Agung bahu membahu dalam karya bhakti pembongkaran (renovasi) Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Roudlotul Huda di Dusun Sanggra Agung Barat, Desa Sanggra Agung, Kecamatan Socah, Kabupaten Bangkalan, pada hari Minggu (21/4/2024).
Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian TNI dan Polri terhadap fasilitas pendidikan. Melalui program karya bakti, diharapkan dapat membantu pihak sekolah dalam proses renovasi dan menciptakan kebersamaan antara TNI, Polri, dan masyarakat.
Pemilik Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Roudlotul Huda, Lora Shohib, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada TNI dan Polri atas bantuan dan partisipasinya dalam kegiatan ini.
“Kami dari pihak Sekolah Madrasah Ibtidaiyah Roudlotul Huda sangat berterima kasih kepada TNI dan Polri yang sudah membantu ikut turun langsung gotong royong bersama kami masyarakat. Semoga apa yang kita kerjakan saat ini sebagai pahala jariah dan semakin kompak antara aparat desa dengan warga,” ujar Lora Shohib.
Senada dengan Lora Shohib, Babinsa Socah, Serka Z. Rochman, menjelaskan bahwa kegiatan karya bakti ini selain untuk membantu warga membangun fasilitas pendidikan, juga menjadi salah satu cara untuk menjalin hubungan komunikasi dan tali silaturahmi dengan masyarakat di wilayah binaan.
“Kegiatan ini diharapkan dapat meringankan beban pihak sekolah dalam proses renovasi dan meningkatkan kualitas pendidikan di Madrasah Ibtidaiyah Roudlotul Huda,” jelas Serka Z. Rochman.
Karya bakti ini diikuti oleh puluhan warga Desa Sanggra Agung yang antusias membantu proses pembongkaran bangunan sekolah. Kebersamaan dan semangat gotong royong yang ditunjukkan oleh semua pihak diharapkan dapat mempercepat proses renovasi dan segera terwujud bangunan sekolah yang lebih layak dan nyaman bagi para siswa.



