Kodam Brawijaya Nyatakan 1.059 Pendaftar Catar Lulus TKD

Surabaya,- Sebanyak 1.059 pendaftar Calon Taruna atau Catar dinyatakan lulus Tes Kompetensi Dasar atau TKD Taruna Akademi TNI tahun 2024.

Aspers Kasdam V/Brawijaya, Kolonel Inf Abdul Razak Rangkuti mengatakan, jumlah tes itu merupakan hasil seleksi yang telah dilakukan di Panselinda, Surabaya.

“Total sebelumnya ada 1.205 pendaftar,” ucap Aspers. Sabtu (04/05/2024).

Proses seleksi dan penentuan, ujar Aspers, dilakukan langsung oleh pihak Mabes TNI melalui sistem penentuan passing grade. Sistem itu, dirancang guna mendapatkan hasil nilai yang transparan, kredibel, dan akurat.

“Jumlah soal pada seleksi ini mencapai 110 yang terbagi menjadi 35 soal intelegensi umum, 30 soal untuk wawasan kebangsaan dan 45 soal karakteristik pribadi,” ungkap Kolonel Inf Abdul Razak.

Aspers berharap, para peserta yang lulus pada seleksi kali ini, bisa segera mempersiapkan berbagai hal untuk menghadapi tes uji selanjutnya.

“Sehingga mereka bisa mengikuti tes selanjutnya dengan tertib,” pintanya.

Persit Kartika Chandra Kirana Daerah V/Brawijaya Gelar Syukuran HUT Ke-78 dengan Semangat Peduli, Kreatif, dan Sederhana

Surabaya,- Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Ke-78 Persit Kartika Chandra Kirana (KCK), Persit KCK Daerah V/Brawijaya menggelar acara syukuran yang berlangsung di Balai Prajurit pada hari Jumat, 3 Mei 2024. Acara ini dihadiri oleh seluruh pengurus, para Ketua Koorcabrem, Ketua Cabang, dan Ranting di jajaran Persit KCK PD V/Brw.

Acara syukuran ini dipimpin langsung oleh Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah V/Brw, Ibu Lisa Rafael Granada Baay. HUT Persit KCK tahun ini mengusung tema “Persit Peduli, Kreatif dan Sederhana”.

Acara syukuran diawali dengan sambutan Pembina Persit KCK PD V/Brw, dilanjutkan dengan sambutan Ketua Persit KCK Daerah V/Brw, dan puncak acara adalah pemotongan tumpeng yang diserahkan kepada anggota Persit tersepuh dan termuda di jajaran Persit KCK PD V/Brw.

Selanjutnya, acara dimeriahkan dengan berbagai macam hiburan seperti tarian tradisional, parodi, dan vocal group.

Dalam sambutannya, Ketua Persit KCK Daerah V/Brw menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam mensukseskan acara ini. Beliau juga berpesan kepada seluruh anggota Persit di jajaran PD V/Brw untuk meningkatkan kualitas diri dan pengetahuan, serta menjaga kesehatan dan kebugaran keluarga.

Dengan mengusung tema “Persit Peduli, Kreatif dan Sederhana” yang diusung dalam HUT Persit KCK tahun ini menjadi pengingat bagi seluruh anggota Persit untuk terus berkontribusi dalam membantu masyarakat, mengembangkan kreativitas, dan tetap menjaga kesederhanaan dalam kehidupan sehari-hari.

Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah V/Brawijaya Hadiri Sertijab Pejabat Kodam V/Brw dan Pengurus Persit

Surabaya,- Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah V/Brawijaya, Ibu Lisa Rafael Granada Baay, menghadiri acara Serah Terima Jabatan (Sertijab) beberapa pejabat Kodam V/Brw dan Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana PD V/Brawijaya, pada hari Selasa, 14 Mei 2024.

Acara Sertijab Pejabat Kodam V/Brw dilaksanakan di ruang Hening Makodam V/Brw. Adapun pejabat yang melaksanakan Sertijab adalah Danrindam V/Brw dan Asintel Kasdam V/Brw. Dalam kesempatan ini, Ibu Lisa juga menghadiri Sertijab Ketua Cabang Persit Kartika Chandra Kirana PD V/Brawijaya, yaitu Cabang 1 Sinteldam dan Cabang X Rindam.

Acara dilanjutkan dengan Sertijab Pengurus Persit Kartika Chandra Kirana PD V/Brawijaya yang bertempat di aula Hayam Wuruk. Setelah itu, acara ditutup dengan ramah tamah di aula Makodam V/Brw.

Kehadiran Ibu Lisa Rafael Granada Baay dalam acara ini menunjukkan peran penting organisasi Persit dalam mendukung tugas dan tanggung jawab suami sebagai anggota TNI AD di tempat dinas yang baru. Ibu Lisa berharap agar para istri prajurit dapat terus mendukung tugas suami dengan setia dan penuh semangat.

HUT Persit ke-78, Mayjen TNI Rafael: Jadikan Organisasi Persit yang Solid, Maju dan Berkembang

Surabaya,- Peringatan HUT Persit ke-78 di lingkungan Kodam V/Brawijaya, Kota Surabaya diwarnai dengan sejumlah pesan yang disampaikan langsung oleh Pangdam, Mayjen TNI Rafael Granada Baay.

Salah satunya, terkait soliditas dan perkembanga organisasi Persit di era globalisasi dan teknologi yang kian berkembang saat ini.

“Jangan jadikan peringatan HUT Persit ini sebatas seremoni saja. Tapi, juga harus bisa dijadikan sebagai wahana evaluasi, instropeksi, dan mawas diri dalam rangka mendukung tugas pokok sebagai suami prajurit TNI-AD,” tegas Pangdam. Jumat (03/05/2024). “Jadikan organisasi Persit yang solid, maju dan berkembang,” imbuh Pangdam.

Tema Persit Peduli, Kreatif dan Sederhana, ucap Pangdam, sangat sejalan guna mendorong seluruh Persit agar lebih proaktif dalam berbagai kegiatan positif.

“Diharapkan melalui tema ini, setiap anggota Persit dapat menjadi suri teladan dalam kesederhanaan dan memiliki kepedulian sosial yang tinggi,” pinta Mayjen TNI Rafael.

Jabatan Danrindam V/Brawijaya dan Asintel Kasdam Berganti

Surabaya,- Tongkat kepemimpinan jabatan Danrindam V/Brawijaya dan Asintel Kasdam V/Brawijaya, secara resmi beralih. Jabatan Danrindam yang sebelumnya diduduki oleh Kolonel Inf Renal Aprindo Sinaga, secara resmi digantikan oleh Kolonel Inf Mukhamad Albar.

Sedangkan, jabatan Asintel yang sebelumnya diemban oleh Kolonel Inf Setiya Asmara, secara resmi digantikan oleh Kolonel Inf Kris Bianto.

Prosesi pergantian pejabat, sekaligus penyambutan beberapa Perwira yang warga baru di lingkungan Kodam V/Brawijaya.

Tak hanya itu, prosesi pergantian dan penyambutan yang digelar di Aula Hening Makodam pada Jumat (03/05/2024) itu, dipimpin langsung oleh Pangdam V/Brawijaya, Mayjen TNI Rafael Granada Baay.

“Pergantian jabatan di lingkungan TNI-AD, sudah menjadi suatu hal yang lumrah sebagai bentuk penyegaran organisasi,” ucap Pangdam.

Bukan tanpa sebab, serah terima jabatan di lingkungan TNI-AD dilakukan juga dengan tujuan untuk mewujudkan TNI-AD yang handal dan profesional.

“Kepada pejabat lama, saya ucapkan terima kasih atas kinerja dan dedikasinya. Untuk pejabat baru, saya minta untuk segera beradaptasi, sekaligus berinovasi demi kemajuan Kodam Brawijaya,” tegas Mayjen TNI Rafael.

Seremoni Penerimaan, Ramah Tamah, dan Pelepasan Danrindam V/Brawijaya

Surabaya,- Pada hari Kamis, 2 Mei 2024, bertempat di Markas Resimen Induk Kodam V/Brawijaya, telah dilaksanakan acara tradisi penerimaan, ramah tamah, dan pelepasan Danrindam V/Brawijaya dari Kolonel Inf Renal Aprindo Sinaga, M.Han, kepada Kolonel Inf Mukhamad Albar, S.E.

Dalam kesempatan tersebut, Kolonel Inf Renal Aprindo Sinaga, M.Han, menyampaikan kesan dan pesannya selama bertugas sebagai Danrindam V/Brawijaya. Beliau menekankan pentingnya tugas utama Rindam V/Brawijaya, yakni Pendidikan, Latihan, dan Pengkajian. Beliau juga mengapresiasi kerja sama dan dedikasi seluruh personel Rindam V/Brawijaya dalam meningkatkan kualitas pelatihan dan pengasuhan di Lembaga Pendidikan dan Latihan (Lemdiklat) Rindam V/Brawijaya.

“Saya bangga atas kesempatan bertugas di Rindam V/Brawijaya. Saya yakin bahwa Rindam V/Brawijaya akan terus berkembang dan maju di bawah kepemimpinan Danrindam yang baru,” ujar Kolonel Inf Renal Aprindo Sinaga, M.Han.

Selanjutnya, Kolonel Inf Mukhamad Albar, S.E., dalam sambutannya menyampaikan terima kasih atas kepercayaan yang diberikan kepadanya untuk memimpin Rindam V/Brawijaya. Beliau juga menyampaikan tekadnya untuk melanjutkan program-program yang telah dicanangkan oleh Danrindam sebelumnya dan berkomitmen untuk meningkatkan kualitas pelatihan dan pengasuhan di Rindam V/Brawijaya.

“Saya memohon dukungan dari seluruh personel Rindam V/Brawijaya untuk bersama-sama membangun Rindam V/Brawijaya yang lebih baik,” kata Kolonel Inf Mukhamad Albar, S.E.

Acara tradisi penerimaan, ramah tamah, dan pelepasan Danrindam V/Brawijaya ini berjalan dengan lancar dan khidmat. Diharapkan dengan pergantian kepemimpinan ini, Rindam V/Brawijaya dapat terus berkontribusi dalam menghasilkan prajurit-prajurit TNI AD yang profesional dan handal.

Korps Baret Merah Berkumpul, Rayakan Tasyakuran di Kodam Brawijaya

Surabaya,- Momentum peringatan HUT Kopassus ke-72 menyelimuti Kodam V/Brawijaya, tepatnya di Gedung Balai Prajurit Makodam V/Brawijaya, Surabaya. Kamis (02/05/2024).

Di lokasi itu, telah berkumpul seluruh pasukan dari Korps Baret Merah yang tersebar di jajaran Kodam Brawijaya.

Prosesi pemotongan tumpeng yang dilakukan oleh Mayjen TNI Rafael Granada Baay, mewarnai pelaksanaan peringatan dan tasyakuran HUT Kopassus di Gedung Balai Prajurit saat ini.

“Berkumpulnya personil Baret Merah di Kodam ini, tentunya juga sebagai wadah silaturahmi,” ucap Mayjen TNI Rafael.

Selain dijadikan wadah silaturahmi, melalui momentum peringatan itu Pangdam juga mengajak seluruh personil Korps Baret Merah untuk terus meningkatkan kinerja.

“Terutama, pengabdian kepada nusa dan bangsa,” pinta Pangdam.

Kodam Brawijaya Terjunkan Ribuan Personil, Peringatan Hari Buruh di Surabaya Berjalan Kondusif

Surabaya,- Ribuan buruh tampak memadati Halaman Kantor Gubernur Jatim, Jalan Pahlawan, Kota Surabaya.

Ribuan buruh itu, hadir dalam rangka memperingati Hari Buruh Internasional atau May Day.

Kehadiran ribuan buruh dari gabungan beberapa organisasi buruh di Jatim itu, disambut langsung oleh Forkopimda Jatim. Diantarnya, Pj Gubernur Jatim, Adhy Karyono, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Rafael Granada Baay dan Kapolda Jatim, Irjen Pol Imam Sugianto.

Dikonfirmasi terkait upaya pengamanan yg dilakukan oleh pihak Kodam, Pangdam menjelaskan jika sebelumnya dirinya telah menempatkan personil di beberapa kawasan di Surabaya.

“Sudah kita sebar di beberapa titik. Mereka bersinergi dengan Kepolisian dan unsur petugas keamanan lainnya,” kata Mayjen TNI Rafael. Rabu (01/05/2024).

Bukan hanya itu, Pangdam menyebut jika peringatan May Day di Jatim, khususnya di Surabaya berjalan dengan aman dan kondusif.

“Tentu, semua itu tak lepas dari peran buruh yang ikut serta menjaga kondusifitas. Para buruh telah menyampaikan aspirasi mereka dengan santun, tadi juga sudah direspon sama pak Pj Gubernur,” jelas Pangdam.

Sekedar informasi, para buruh itu berasal dari Surabaya, Pasuruan, Sidoarjo, Gresik dan Mojokerto, serta beberapa daerah lainnya. Beberapa kawasan yang ada di Surabaya dijadikan titik kumpul para buruh, diantaranya Bundaran Waru (Cito), Kebun Binatang Surabaya atau KBS, Simpang Lima Romokalisari, Bundaran Karangpoh, Exit Tol Waru Gunung, dan Kawasan Industri SIER.

Rakor TMMD ke-120, Kasdam Brawijaya: Komitmen Sinergitas Kodam Brawijaya, Demi Majukan Pembangunan di Daerah Terisolir

Surabaya,- Rencananya pelaksanaan program Tentara Manunggal Membangun Desa atau TMMD ke-120 di wilayah teritorial Kodam Brawijaya, bakal digelar. Berbagai persiapan, mulai dilakukan sebelum pelaksanaan program tersebut.

Salah satunya rakornis TMMD yang digelar oleh pihak Staf Teritorial Kepala Staf Angkatan Darat atau Sterad yang diwakilkan oleh Waaster KSAD, Brigjen TNI Terry Tresna Purnama. Selasa (30/04/2024).

Rakor yang digelar secara daring itu, diikuti oleh sejumlah pejabat Kodam di seluruh Indonesia, salah satunya Kodam V/Brawijaya. Untuk di Kodam Brawijaya, rakor virtual tersebut diikuti langsung oleh Kepala Staf Kodam V/Brawijaya, Brigjen TNI Endro Satoto.

Dikonfirmasi usai mengikuti rakor tersebut, Kasdam menyebut jika pelaksanaan program TMMD mendatang, akan menyasar dua sasaran. Yakni, program fisik dan program non fisik.

Dijelaskan Kasdam, untuk program non fisik nantinya akan berisikan berbagai pembekalan yang diberikan kepada masyarakat di lokasi TMMD. Pembekalan itu, menyangkut tentang kesehatan, hukum, pengembangan UMKM dan lain sebagainya.

Sedangkan, untuk program fisik nantinya akan menyasar berbagai pembangunan fasilitas umum, hingga MCK dan RTLH yang ditujukan bagi warga di sekitar lokasi TMMD. Tentunya, pelaksanaan program itu, tak hanya melibatkan personil dari Kodam saja. Namun, masyarakat sekaligus stakeholder terkait pun, dilibatkan pada pelaksanaan TMMD ke-120 mendatang.

“Itu sudah menjadi komitmen sinergitas Kodam Brawijaya demi memajukan pembangunan di daerah terisolir,” tegas Brigjen TNI Endro.

Bukan hanya itu, rakor tersebut juga diwarnai dengan adanya penyerahan pemenang lomba karya jurnalistik yang dilakukan langsung oleh Waaster KSAD.

Pada perlombaan itu, di peringkat pertama dan kedua lomba karya jurnalis berhasil diduduki oleh Kodim 0808/Blitar. Sedangkan, di peringkat ketiga diisi oleh Kodim 0817/Gresik.

Keberhasilan itupun, menyita perhatian Kasdam. Apresiasi tak lepas diberikan oleh Kasdam terhadap dua Satuan di wilayah teritorial Kodam Brawijaya yang berhasil menjadi juara pada pelaksanaan LKJ TMMD sebelumnya (119, red).

“Keberhasilan itu, harus dijadikan motivasi bagi satuan-satuan lainnya,” pinta Brigjen TNI Endro Satoto.